Mobil hias di malam Idul Fitri.
Sumber :
  • Ahmidal Yauzar Hutagalung

Sambut Perayaan Hari Raya Idul Fitri 1444 H, Ratusan Pawai Mobil Hias Penuhi Jalanan kota Medan

Sabtu, 22 April 2023 - 01:03 WIB

Medan, tvOnenews.com - Sambut perayaan Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah, ribuan masyarakat kota Medan lakukan pawai mobil hias pada malam takbiran di sejumlah ruas Jalan di kota Medan.

Adapun ribuan masyarakat kota Medan yang antusias dalam kegiatan pawai mobil hias ini dari berbagai kecamatan yang ada di kota Medan.

Pantauan tim tvOnenews di lapangan, terlihat ratusan mobil hias dari 151 kelurahan dan 21 kecamatan yang ada di kota Medan turut mengikuti pawai mobil hias ini.
 
Walikota Medan Bobby Afif Nasution mengatakan, bahwa dirinya sangat bangga bisa melaksanankan pawai mobil hias ini pasalnya acara ini baru pertama kalinya dilaksanakan karena selama ini terhambat pandemi Covid-19.

“Idul Fitri pada tahun ini, tentunya lebih lengkap lagi 1 syawal yang bisa kita rayakan, tahun pertama setelah kita dilanda Covid-19,” ucap Bobby saat pidato pelepasan pawai mobil hias di Kecamatan Medan Marelan melalui via daring.

Ia mengatakan, banyak hikmah yang didapat setelah melakukan banyak keterbatasan setelah dilanda Covid-19.

“Tanpa adanya pembatasan PPKM oleh karna itu banyak makna yang kita ambil di hari fitri pada tahun ini, dimana tahun sebelumnya dengan segala keterbatasan kita mamapu mengambil hikmahnya,” ucapnya.

Ia berharap di 1 syawal ini dapat kembali seperti yang lebih baik, menjadikan pelajaran apa yang terjadi.

“Mudah mudahan tahun ini kita banyak diberikan kebaiakn, pembelajaran dan kita bisa merayakan Idul Fitri lebih himat lagi bisa saling silaturahmi bisa saling memaaafkan,” harapnya.

 
Terpisah, Kabag ops Polrestabes Medan AKBP Arman Muis yang menjaga keamanan dalam pawai hias ini mengatakan, kegitaan ini masih dalam kodusif pihak menurunkan ribuan pasukan tang tergabung dalam dari Satpol PP dan TNI-Polri.
 
“Alhamdulilah sampai saat situasi dalam dalam kondisi aman tertib dan terkendali, Malam ini kami lakukan pengamannya jalur gabungan kurang lebih 1176 personil terdiri dari TNI Polri, satpol pp dan dinas perhubungan kota Medan,” Jelasnya 
 
Selain itu ia mengatakan bahwa tidak ada jalur  yang ditutup dalam pelaksaaan pawai minil hias dimalam takbiran ini.
 
“Saat ini tidak ada karna situasi masih kondusif tidak ada penutupan arus baik jalur sehingga kami memaksimalkan menggunakan seluruh personil,” ucapnya.
 
Ia meminta agar masyarakat agar bisa bersikap toleransi terhadap umat beragama yang saat ini sedang melakukan malam perayaan.
 
“Kegiatan yang kita laksanakan adalah perayaan umat islam , seyogyanya kita bisa saling menghormati dan menghargai sesama umat satu sama lain,” pungkasnya. (Ayr)
Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:47
04:17
04:14
09:13
01:18
02:27
Viral