Kepala Pelaksana BPBD Natuna, Kepri, Raja Darmika (kanan). (Ogen/Foto hasil tangkapan layar Instagram BPBDKabupatenNatuna)..
Sumber :
  • Antara

Natuna Bentuk Satgas Petakan Titik Rawan Karhutla dan Kekeringan

Rabu, 7 Juni 2023 - 14:23 WIB

Tanjungpinang, tvOnenews.com - Pemerintah Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), telah membentuk satgas penanggulangan bencana multi sektoral dengan memetakan titik kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) serta kekeringan sumber air bersih.

“Pemkab Natuna, 4 Mei 2023, sudah melakukan rapat koordinasi penanggulangan bencana karhutla dan kekeringan pada tahun ini," kata Kepala Pelaksana BPBD Natuna, Raja Darmika dihubungi dari Tanjungpinang, Rabu (7/6/2023). 

Dalam rapat koordinasi tersebut, katanya, BPBD Natuna juga diminta membentuk posko mitigasi bencana karhutla dan kekeringan guna disosialisasikan kepada masyarakat.

Hal ini mengingat pada tahun 2023, menurut perkiraan BMKG bahwa Natuna akan mengalami puncak musim kemarau.

“Puncak musim kemarau di Natuna terjadi pada bulan Juli, Agustus hingga September 2023," ungkapnya.

Raja Darmika menyebut berdasarkan hasil pemetaan titik rawan karhutla dan kekeringan tahun 2023 tersebar di seluruh kecamatan di Pulau Bunguran Besar, Natuna, di antaranya Kecamatan Bunguran Timur, khususnya di daerah Puak.

Kemudian Kecamatan Bunguran Timur Laut, meliputi Tanjung Dan Sujung. Kecamatan Bunguran Tengah, meliputi Sebayar Dan Tapau.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:36
08:00
01:49
09:04
01:41
02:02
Viral