Terkuak! Rahasia Besar Kemenangan Golkar di Sumut, Ada Sosok Ketua dan Mesin Partai.
Sumber :
  • istimewa

Terkuak! Rahasia Besar Kemenangan Golkar di Sumut, Ada Sosok Ketua dan Mesin Partai

Senin, 25 Maret 2024 - 05:55 WIB

Nama Prabowo, sebut Rholamd Muary, tak asing bagi pemilih loyalitas Partai Golkar. Situasi yang jelas akan berbeda dibandingkan seandainya nama calon presiden yang diusung adalah Anies Baswedan atau Ganjar Pranowo.

"Awalnya kita tahu Partai Golkar mewacanakan untuk mendukung Ketua Umum mereka, Airlangga Hartarto. Namun dinamika politik berubah, dan syukurnya,  Partai Golkar cepat beradaptasi dan kemudian mengambil keputusan tepat," ujarnya.

Faktor-faktor ini, serta penekanan dan wanti-wanti Ijeck, berbuah manis. Mesin partai berjalan dengan sangat baik. 

Golkar melesat kencang. Target 20% yang tadinya dianggap kelewat muluk dan sulit dicapai, ternyata justru terlampaui.

Ijeck, atas nama pribadi dan selaku Ketua DPD Partai Golkar Sumut, mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para kader, simpatisan, dan masyarakat Sumut yang telah memberikan suaranya untuk Partai Golkar, telah memilih calon-calon anggota legislatif dari Partai Golkar baik di kabupaten/kota, tingkat provinsi maupun nasional. 

Termasuk memilih kandidat presiden dan wakil presiden usungan Partai Golkar, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

“Kemenangan Golkar ini adalah berkat Allah SWT dan kerja keras semuanya, mulai dari kader, hasta karya, para caleg yang semuanya potensial. Kita masih menunggu pengumuman KPU, tapi kita yakin perolehan suara tidak jauh bergeser dari yang ada saat ini. Dan kita berharap mudah-mudahan tidak ada lagi perubahan,” ujarnya seraya berharap amanah ini dapat diemban dan dipertanggungjawabkan di dunia dan akhirat.

“Selanjutnya, mudah-mudahan, kami yang mendapatkan amanah dapat menyalurkan aspirasi masyarakat Sumut dan bisa berbuat lebih banyak lagi untuk masyarakat Sumut dan pembangunan secara keseluruhan. Sekarang pemilu juga sudah usai. Mari kita rajut kembali tali silaturahmi dan persaudaraan kita,” katanya. (aag)

Berita Terkait :
1 2 3 4
5
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
10:13
04:52
03:06
08:23
01:23
01:35
Viral