Pengoperasian Pelabuhan Pelayaran Internasional rute Dumai - Malaka..
Sumber :
  • Tim TvOne/ Dedi

Kapal Fery Penumpang Rute Dumai - Malaka kembali Dioperasikan

Kamis, 5 Mei 2022 - 16:03 WIB

Dumai, Riau - Sempat terhenti sekitar dua tahun akibat pendemi Covid-19, akhirnya pelayaran perdana kapal penumpang rute Dumai - Malaka Port Dickson kembali dibuka secara resmi oleh Gubernur Riau, Syamsuar, Kamis (5/5/2022) pagi.

Gubernur Riau membuka secara langsung pengoperasian kembali sekaligus pelayaran perdana kapal fery penumpang Dumai - Malaysia, pascadibukanya kembali pelabuhan penumpang internasional Dumai.


"Setelah dilakukan inventarisasi, pembenahan, dan penambahan fasilitas di Terminal Penumpang Internasional PT. Pelindo I Dumai, alhamdulillah Kota Dumai sebagai salah satu gerbang Indonesia di wilayah barat siap membuka pelabuhan penumpang dari dan ke negeri jiran Malaysia," ucap Sekdako Dumai, Indra Gunawan.

Indra berharap, dengan beroperasi rute Dumai-Melaka Port Dickson ini tidak hanya mampu memanfaatkan sebagai leverage factor untuk mengkapitalisasi berbagai potensi ekonomi yang tersedia.

"Namun juga membuka kesempatan-kesempatan lain dalam bentuk transportasi dan konektivitas maritim yang lebih lancar dalam meningkatkan hubungan perdagangan yang lebih intens antara kita dan negeri jiran," tuturnya.

Sementara itu, Gubernur Riau dalam sambutannya mengatakan, dengan kembali dibukanya pelabuhan internasional ini dapat meningkatkan perekonomian sekaligus menunjang kegiatan pariwisata yang ada di Riau.

"Apalagi orang Riau juga tidak sabar pergi ke Malaysia dan Singapura begitu pula sebaliknya. Jadi, terima kasih kepada Pemerintah RI yang telah mengizinkan Terminal Penumpang Internasional PT. Pelindo I Dumai untuk kembali beroperasi serta seluruh pihak terkait seperti Pemko Dumai, Forkopimda Kota Dumai, KSOP Syahbandar Dumai, Imigrasi Dumai dan lain-lain," ucap orang nomor 1 di Riau itu.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:52
00:44
03:48
01:02
01:32
04:19
Viral