Hutama Karya mencatat Angka kecelakaan selama arus mudik dan arus balik Lebaran tahun 2022 di JTTS.
Sumber :
  • Pujiansyah

Angka kecelakaan Arus Mudik-Balik 2022 di Jalan Tol Lampung Menurun 40 Persen

Sabtu, 21 Mei 2022 - 16:23 WIB

Microsleep dianggap sebagai pemicu utama kecelakaan di jalan tol. Microsleep membuat pengendara tidak sadar bahwa dirinya sudah terlelap tidur dalam beberapa detik saat mengemudi. Hal ini terjadi karena pengemudi sudah sangat kelelahan. 

“Operasi Microsleep ini ternyata bisa menekan kecelakaan secara signifikan,” kata Dwi, Sabtu (21/5/2022).

Hutama Karya bersama Polres setempat, lanjut Dwi, memeriksa beberapa pengendara mobil yang diyakini kelelahan menyetir. 

“Setelah itu, kami akan meminta mereka istirahat dan kami berikan makan camilan agar kembali bugar,” papar Dwi.

Dwi juga mengatakan, masyarakat sangat kooperatif saat operasi tersebut digelar. Ketika diminta istirahat dan tidak melanjutkan perjalanan, pengendara langsung setuju. 

“Karena mereka sadar, bahwa keselamatan adalah hal yang paling utama dalam arus mudik dan arus balik 2022 ini,” tuturnya.

Pada arus mudik dan arus balik 2022, Hutama Karya juga menambahkan fasilitas antara lain, layanan transaksi di 33 titik lokasi top up tunai, 47 unit mobile reader, dan 258 unit gardu operasi. Sedangkan untuk rest area, Hutama Karya telah menyiapkan 21 tempat istirahat dan pelayanan serta 4 tempat istirahat sementara serta menyiapkan layanan informasi sebanyak 97 unit VMS dan 1.130 unit CCTV.

Berita Terkait :
1
2
3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
07:45
09:41
04:03
02:45
02:06
03:18
Viral