- Tim tvOne - Ari Wibowo
Libur Imlek, Bandara YIA Kulon Progo Yogyakarta Dipadati Penumpang
Kulon Progo, DIY - Bandara Yogyakarta International Airport (YIA) di Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) dipadati penumpang pada libur Imlek 2022. Setidaknya ada 7.000 penumpang per hari ini dengan 45 pergerakan pesawat.
Penumpang sudah terlihat memadati terminal keberangkatan dan kedatangan bandara YIA. Antrian untuk memasuki terminal tersebut mengular cukup panjang. Kendati begitu tak terlihat adanya kerumunan maupun penumpukan di satu titik.
Kepadatan juga nampak di dalam ruang tunggu penumpang. Puluhan penumpang terlihat mengantre baik di check in area, counter untuk pengurusan dokumen syarat perjalanan selama pandemi Covid-19 maupun tempat pengemasan bagasi.
Pengelola bandara mencatat setidaknya ada 7000 penumpang yang tiba maupun yang datang melalui bandara YIA, dengan 45 pergerakan pesawat.
"Pada Imlek tahun 2022 ini ada kenaikkan jumlah penumpang cukup signifikan. Per siang ini saja sudah menyentuh 6.900 an orang pulang pergi," ujar Pelaksana Tugas Sementara Airport Operation Service and Security Senior Manager YIA, Rahmat Febrian, Selasa (1/2/2022).
Jumlah ini tergolong naik dibandingkan hari-hari biasanya. Adapun rata-rata total jumlah penumpang di YIA saat hari biasa berkisar 3.000-4.000 orang per hari.
Berdasarkan data yang dimiliki pihak bandara YIA, kenaikkan jumlah penumpang sudah terlihat sejak H-2 Imlek atau pada Minggu (30/1/2021). Pada saat itu total jumlah penumpang mencapai 7.371 dengan rincian 3.397 kedatangan dan 3.974 keberangkatan.
Adapun rute yang paling banyak dilayani adalah dari dan menunju Jakarta lewat Bandara Soekarno-Hatta Cengkareng sebanyak 14 penerbangan. Disusul rute lain seperti Balikpapan dan Pekan Baru.
Sementara itu salah satu pengguna jasa penerbangan di YIA, Dinda (22) mengatakan, memilih penerbangan lantaran lebih aman dari segi protokol kesehatan, selain itu nyaman juga dan waktunya tepat. Dinda sebelumnya datang ke Yogyakarta pada Sabtu (29/1/2021) kemudian hendak pulang ke rumahnya di Jakarta hari ini, Selasa (1/2/2022).
"Kebetulan ada kepentingan mendadak, jadi harus pulang hari ini, yang bertepatan dengan perayaan Imlek. Adanya varian Omicron sendiri cukup khawatir sih, tapi yang pasti taat protokol kesehatan saja," ujar Dinda.
Dinda mengatakan sebelum berangkat dirinya sudah melengkapi dokumen syarat penerbangan selama masa pandemi Covid-19. Sehingga tidak ada kekhawatiran baginya untuk berpergian selama pandemi.
"Untuk syaratnya masih sama sih mas, kaya aturan-aturan sebelumnya, jadi enggak ada kendala, untuk harga tiket juga masih normal," tutup Dinda. (Ari Wibowo/Buz)