- Tim tvOne - Aditya Bayu
Mengintip Bisnis Menjanjikan Dari Beternak Anjing Ras Dogo Argentino
Semarang, Jawa Tengah - Berawal dari kecintaan dan hobi memelihara anjing ras Dogo Argentino, seorang warga Bawen, Kabupaten Semarang, Uri Ruwantini mampu mengembangkan bisnis jual beli anjing ras dengan omset yang cukup menggiurkan, dimana satu anak anjing bisa terjual hingga Rp15 juta.
Diceritakan Uri, peluang bisnis anjing ras Dogo Argentino ini Ia dapatkan saat tidak bisa beraktivitas akibat adanya PPKM di masa pandemi Covid 19.
“ Awalnya saya memiliki sepasang indukan anjing ras Dogo Argentino yang saya beli 3 tahun lalu dengan harga kurang lebih total mencapai Rp. 38 juta. Setelah memiliki anak, Saya hanya iseng saja pasang di media sosial, dan ternyata ada yang tertarik dan menawarnya. Saat ditawar itulah saya membuka harga di kisaran Rp. 15 juta, harga ini saya sesuaikan dengan harga pasaran dan kebutuhan biaya untuk perawatan anak anjing”, kta Uri Ruwantini saat dijumpai di peternakan anjingnya di kawasan Bawen, Senin(8/11/2021).
Menurut Uri, Anjing ras Dogo Argentino memiliki sejumlah keistimewaan, jika dilatih dengan baik anjing ras ini bisa memiliki kemampuan untuk berburu, untuk keamanan atau anjing penjaga dan anjing keluarga. Selain itu, ras dogo argentino juga memiliki postur tubuh yang proporsional dengan tinggi mencapai 70 centimeter dan berat kurang lebih 48 Kg.
“ Ras anjing ini memiliki beberapa keistimewaan yang sering dimanfaatkan oleh pemiliknya, seperti menjadi anjing pemburu, anjing penjaga rumah dan sebagai anjing keluarga. Seperti yang saya pelihara saat ini saya melatihnya untuk menjadi anjing keluarga dan anjing penjaga. Karena selain memiliki postur yang besar, ototnya pun kuat sehingga cocok untuk keamanan” ungkap Uri,
Meski memiliki postur tubuh yang besar dan terlihat kuat dengan otot yang kekar, anjing Ras Dogo Argentino wajib dipelihara dengan perawatan dan perlakuan khusus. Selain itu guna menjaga kebugaran dan kebutuhan nutrisi juga diperlukan makanan kusus, susu, serta vitamin. Untuk menjaga kebersihan, anjing juga wajib dimandikan setidaknya 2 hari sekali atau ketika terlihat kotor.
“ Anjing ras ini memang memerlukan beberapa perlakukan khusus, diantaranya dari sektor makanan. Karena merupakan anjing ras dengan tulang dan otot besar maka diperlakukan makanan dan susu khusus serta pemberian vitamin. Tak hanya itu, setelah anjing berumur lebih dari satu bulan dan bisa diajak bermain biasanya juga diperlukan interaksi dengan pelatih atau pemilik agar karakter anjing bisa dibentuk”, kata Uri.