Ilustrasi.
Sumber :
  • Antara

Lebih dari 600 Nakes di DKI Jakarta Divaksin Influenza Kuadrivalen

Kamis, 11 Mei 2023 - 20:32 WIB

Tidak hanya itu, berdasarkan Kosen S, "Health and direct economic cost of Influenza disease in Indonesia," presentasi pada workshop Dampak Kesehatan dan Ekonomi Influenza, 2012, Influenza juga memakan biaya sekitar Rp831 miliar untuk kasus rawat jalan, Rp540 miliar untuk kasus rawat inap, sehingga total direct cost mencapai Rp1,396 triliun di Indonesia. 

Sementara itu, menurut WHO vaksinasi merupakan cara paling efektif untuk mencegah penyakit infeksi influenza. 

Saat ini, berbagai organisasi profesi internasional (WHO dan CDC) dan Indonesia (Satgas Imunisasi Dewasa PB PAPDI) merekomendasikan semua tenaga kesehatan melakukan vaksinasi influenza tahunan karena beberapa alasan.

Alasan vaksinasi Influenza penting karena risiko tertular di tempat kerja yang lebih tinggi, mengurangi risiko tenaga kesehatan menularkan influenza ke pasien rentan, mempertahankan citra dan etika rumah sakit yang berkomitmen untuk mengutamakan patient-safety.

Lalu, mengurangi ketidakhadiran kerja para tenaga kesehatan spesialis yang sulit digantikan, sehingga keberlangsungan pelayanan kesehatan tetap terjaga.
Virus influenza di alam bebas terus berubah, data epidemiologi terkini menunjukkan empat strain virus Influenza bersirkulasi secara bersamaan, yaitu Influenza A/H1N1, A/H3N2, B/Victoria, dan B/Yamagata. 

Vaksinasi Influenza Kuadrivalen memberikan perlindungan lebih luas terhadap virus flu yang beredar karena mencakup dua strain influenza A dan dua lineage influenza B. 

Oleh karena itu, vaksinasi Influenza Kuadrivalen tahunan sangat penting terutama bagi orang-orang yang berisiko tinggi, salah satunya tenaga kesehatan yang berinteraksi langsung dengan pasien.

Berita Terkait :
1
2
3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:09
01:34
02:48
03:43
01:20
04:40
Viral