Ilustrasi olahraga di pusat kebugaran.
Sumber :
  • (ANTARA/Pexels/William Choquette)

Yuk Intip Tips Aman Berolahraga Saat Menjalani Puasa Ramadhan

Senin, 11 Maret 2024 - 15:00 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Berolahraga saat berpuasa bisa menjadi tantangan, terutama karena tubuh mungkin akan merasa lemah karena kurangnya asupan makanan dan cairan selama periode puasa.

Praktisi Kesehatan Masyarakat, dr. Ngabila Salama, MKM membagikan tips aman dan sehat berolahraga pada saat menjalani puasa di bulan Ramadhan.

Menurut Ngabila, seseorang yang menjalani puasa disarankan untuk tetap beraktivitas fisik atau berolahraga ringan agar tubuh tetap bugar.

"Olahraga sebaiknya tidak yang terlalu berkeringat. Yang penting kita berkeringat tipis-tipis aja, jangan sampai baju olahraga kita penuh keringat sampai basah begitu," kata Ngabila dalam webinar "Tips Puasa ala CERDIK" oleh Kementerian Kesehatan, yang dipantau di Jakarta.

Perubahan dalam pola makan, minum, dan istirahat selama bulan Ramadan memang dapat mempengaruhi metabolisme tubuh seseorang secara signifikan. Saat berpuasa, tubuh akan mengalami perubahan dalam sumber energi dan waktu penggunaannya.

Selain itu, waktu makan dan minum yang terbatas selama bulan Ramadan juga dapat mempengaruhi pola tidur dan istirahat seseorang. Beberapa orang mungkin merasa lelah atau mengalami penurunan energi selama periode puasa, terutama saat awal-awal beradaptasi dengan perubahan jadwal.

Namun, tubuh manusia memiliki kemampuan untuk beradaptasi dengan perubahan ini. Dalam beberapa hari pertama puasa, metabolisme tubuh mungkin akan berubah untuk menyesuaikan diri dengan kurangnya asupan makanan dan cairan. Setelah itu, tubuh biasanya akan menyesuaikan diri dengan pola puasa dan dapat menjaga tingkat energi yang stabil sepanjang hari.

Penting bagi seseorang yang berpuasa untuk tetap memperhatikan pola makan dan minum yang seimbang selama waktu berbuka dan sahur. Memilih makanan yang kaya akan nutrisi dan mengonsumsi cairan yang cukup dapat membantu menjaga keseimbangan metabolisme tubuh selama bulan Ramadan.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:13
02:28
02:37
04:23
07:11
01:01
Viral