Anak-anak terhibur dan tidak takut divaksin dengan hadirnya para badut, Jumat (24/12/2024).
Sumber :
  • Tim tvOne - Lucas Didit

Hadirkan Badut, Anak-Anak di Gunungkidul Tidak Takut Ikut Vaksinasi Covid-19

Jumat, 24 Desember 2021 - 17:08 WIB

Gunungkidul, DIY - Ratusan anak usia 6-11 tahun mengikuti Vaksinasi Covid-19 yang digelar Polres Gunungkidul dan Dinas Kesehatan Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta. Vaksinasi diselenggarakan di SD Kanisius Wonosari, Jumat (24/12/2021).

Dalam agenda ini, penyelenggara sengaja menghadirkan sejumlah badut ke lokasi vaksinasi, dengan tujuan untuk menghibur anak-anak, yang memang ada beberapa tampak takut dan menangis saat akan menerima suntikan vaksin.

Kapolres Gunungkidul, AKBP Aditya Galayudha Ferdiansyah, menyatakan,  pelaksanaan vaksinasi ini merupakan  program Vaksinasi Presisi dari Polri, dengan tujuan untuk menambah cakupan sasaran vaksinasi di Kabupaten Gunungkidul, khususnya untuk kelompok umur 6-11 tahun.

"Sengaja dihadirkan badut, sebagai inovasi untuk membantu psikis anak, agar tidak takut, rileks dan santai saat divaksin," terang Kapolres, Jumat (24/12/21021).

Kapolres menyebut, untuk target vaksinasi hari ini, pihaknya menargetkan 500 anak sebagai sasaran vaksinasi. Dan untuk program ke depan Polri akan terus melaksanakan percepatan vaksinasi untuk meningkatkan prosentase capaian target.

Kapolres juga menghimbau untuk orang tua agar ikut mensukseskan program vaksinasi untuk anak-anak mereka, baik vaksinasi di sekolah maupun yang diselenggarakan oleh lembaga pemerintah lainnya.

"Stok vaksin tidak ada masalah, kami bekerja sama dengan Dinas Kesehatan dan Bidokkes Polda DIY, jadi stok aman," imbuh Kapolres.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:02
07:59
02:28
01:48
06:43
06:09
Viral