news

Daerah

Bola

Sport

Gaya Hidup

Video

Tvone

Ilustrasi GERD kambuh.
Sumber :
  • Pexels/Andrea Piacquadio

GERD Sering Kambuh? Ini Daftar Makanan yang Perlu Dihindari Menurut dr Zaidul Akbar

GERD sering kambuh? Berikut daftar makanan yang perlu dihindari penderita GERD menurut dr Zaidul Akbar.
Rabu, 28 Januari 2026 - 14:50 WIB
Reporter:
Editor :

tvOnenews.com - Keluhan asam lambung yang naik kerap menjadi momok bagi banyak orang. 

Sensasi panas di dada, mual, hingga rasa tidak nyaman di perut sering muncul tiba-tiba dan mengganggu aktivitas harian. 

Tak sedikit penderita GERD yang mengira penyebabnya selalu makanan bercita rasa asam, padahal faktanya tidak sesederhana itu.

Menurut dr Zaidul Akbar, asam lambung bukanlah kondisi yang tidak bisa diatasi. 

Ia menegaskan bahwa gangguan ini dapat membaik bahkan sembuh seiring perubahan pola hidup yang lebih sehat dan seimbang. 

Ilustrasi asam lambung
Sumber :
  • Istimewa

Salah satu kunci pentingnya adalah memperhatikan kondisi mental serta apa yang dikonsumsi setiap hari.

Dr Zaidul Akbar menjelaskan bahwa pengelolaan pikiran memiliki peran besar dalam mengendalikan asam lambung. 

Stres dan kecemasan yang berlebihan justru bisa memperparah kondisi lambung.

"Berlebihan dalam kecemasan bisa meningkatkan asam lambung atau HCl," ujar dr Zaidul Akbar, dilansir dari kanal YouTube Sehat Sunnah.

Selain menjaga kesehatan mental, ia juga menekankan pentingnya pola hidup yang lebih baik, termasuk waktu makan yang teratur, istirahat cukup, serta pemilihan makanan yang tepat. 

Menurutnya, penderita GERD sebaiknya tidak sembarangan mengonsumsi makanan yang berpotensi memperparah gejala.

Ilustrasi Seseorang sedang Alami Asam Lambung
Sumber :
  • Istimewa/istockphoto.com

"Jangan makan makanan yang bisa memicu asam lambung lebih tinggi lagi," kata dr Zaidul Akbar.

Lebih lanjut, dr Zaidul Akbar mengungkap bahwa makanan pemicu asam lambung naik bukan hanya yang terasa asam di lidah. 

Justru, beberapa jenis makanan yang sering dikonsumsi sehari-hari tanpa disadari dapat memicu produksi asam lambung berlebih.

Ia menyebut makanan berbahan dasar tepung, makanan berminyak, serta makanan tinggi gula sebagai pemicu yang perlu diwaspadai oleh penderita GERD.

"Contohnya seperti tepung-tepungan, minyak-minyakan, gula, dan lainnya," ungkap dr Zaidul Akbar.

Jenis makanan tersebut kerap menjadi bagian dari menu harian, mulai dari gorengan, makanan olahan, hingga camilan manis. 

Jangan Salah Lagi! Ternyata Ini Alasan GERD Berbeda dengan Penyakit Jantung
Sumber :
  • viva.co.id/pinterest

Jika dikonsumsi terus-menerus, bukan hanya memicu naiknya asam lambung, tetapi juga dapat berdampak buruk bagi kesehatan secara keseluruhan dalam jangka panjang.

Sebagai penutup, dr Zaidul Akbar mengingatkan bahwa menghindari makanan pemicu, menjaga pikiran tetap tenang, serta menerapkan gaya hidup sehat merupakan langkah penting bagi penderita GERD. 

Dengan perubahan yang konsisten, keluhan asam lambung diharapkan bisa berangsur membaik dan tidak lagi sering kambuh. (gwn)

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

01:18
04:54
01:29
01:03
01:32
08:21

Viral