Menikmati Arung Jeram di Sungai Wae Dingin.
Sumber :
  • Jo Kenaru

Menikmati Wisata Arung Jeram di Manggarai Timur NTT yang Berada di 1.200 mdpl: Siap Unjuk Gigi Usai Pandemi Corona

Sabtu, 20 November 2021 - 12:23 WIB

Melakukan rafting di kali Wae Dingin sangat aman. Wae Dingin merupakan sungai berarus dengan banyak pancuran yang bersumber dari danau Rana Mese. Panjang segmen yang ideal untuk arung jeram kurang lebih 6 kilometer. Airnya bersih dan dingin. Tidak pernah keruh saat hujan.

River Tubing Wae Dingin aman untuk wisatawan dilengkapi body protector mulai helm untuk kepala, pelindung siku sampai lengan, juga pelindung lutut, dan tulang kering kaki. Anggota pokdarwis yang mengelola arung jeram ini telah mengikuti pelatihan arung jeram di Yogyakarta.

Menurut Kades Golo Loni, sedikitnya ada tiga segmen yang dipakai untuk kegiatan arung jeram yakni segmen pertama sebagai titik star di bagian hulu sepanjang 1 kilometer. Lalu pada bagian tengah yang cukup landai sejauh dua kilometer dan sisanya cukup ekstrem di bagian hilir dengan satu undercut sekaligus sebagai ending poin.

"Saat ini kita pakai dua segmen dulu sepanjang 4 kilometer dari bentangan 6 kilometer," kata Kades Yohanes Okalung.

Kades Okalung optimistis, wisata arung jeram Golo Loni bakal berkembang sebab menurutnya wisata arung jeram Golo Loni merupakan yang pertama di Nusa Tenggara Timur.

Kelebihan lokasi arung jeram Wae Dingin, lanjutnya, antara lain, arus sungai Wae Dingin stabil sepanjang tahun dan tidak banyak perintang.

“Di sini airnya bersih dengan arus yang stabil. Pokoknya aman untuk rafting apalagi peralatan yang digunakan adalah tubing yang ringan dan lentur. Tidak bakal cidera kok,” paparnya.

Tahun 2022 Suntik Anggaran

Berita Terkait :
1 2
3
4 5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
09:22
02:07
02:34
04:41
02:33
02:15
Viral