- commons.wikimedia/CepBudhiDarma
Jejak Purba Karst Citatah di Bandung Barat, Lokasi Eksotis Syuting Lisa BLACKPINK Bareng Netflix
Dari puncak Stone Garden, pengunjung dapat menikmati pemandangan spektakuler kawasan Bandung Barat yang kontras antara batuan purba dan hamparan hijau di sekitarnya, terutama saat matahari terbit atau terbenam.
Ketenaran lokasi ini semakin meningkat sejak dipilih sebagai set syuting Netflix untuk film TYGO.
Tim produksi disebut tertarik dengan keunikan bentang alam Citatah yang dianggap menggambarkan suasana “dunia lain” dengan nilai sinematik yang tinggi.
Demi menjaga keamanan dan kelancaran proses produksi, pihak pengelola sempat menutup sementara kawasan wisata tersebut.
"Destinasi kami tutup itu dari 27 Desember 2025 sampai 28 Januari 2026, itu untuk kebutuhan persiapan dan penataan area destinasi sesuai kebutuhan produksi film. Untuk setup area sepenuhnya oleh tim produksi ya, kami enggak ada keterlibatan," ujar Ikbal Kamal Pasya, pengelola objek wisata Karst Citatah, dikutip dari DetikJabar.
Penutupan sementara itu dilakukan karena proses pembuatan set film memerlukan waktu dan detail yang tinggi, terutama dalam menjaga keaslian formasi batuan purba yang menjadi ikon utama lokasi.
Meskipun demikian, pihak pengelola memastikan setelah proses syuting selesai, kawasan ini akan kembali dibuka untuk umum. (adk)