Tiang Listrik Rubuh.
Sumber :
  • instagram/@bandung.banget

Sebuah Tiang Listrik Di Lembang Roboh Secara Tiba-Tiba Menimpa Seorang Pengendara Motor dan Kios Pedagang

Rabu, 3 Agustus 2022 - 18:55 WIB

Bandung, Jawa Barat - Sebuah tiang listrik yang berdiri didepan Pasar Panorama, Lembang, Kabupaten Bandung Barat (KBB) secara tiba-tiba roboh menimpa seorang pengendara motor dan sebuah kios pedagang yang berada di dekatnya.

Video kejadian tersebut diunggah oleh akun instagram bernama @bandung.banget pada Rabu (3/8/2022) menunjukan kondisi jalan tempat dimana tiang listrik tersebut roboh.
Terlihat pada video yang diunggah kondisi jalan yang cukup ramai oleh warga yang ingin melihat kondisi tiang listrik yang roboh tersebut, disebutkan jika kejadian tersebut terjadi pada Selasa (2/8/2022) pukul 14.20 WIB. 

Sejumlah warga mencoba untuk menutup jalan karena tiang listrik tersebut menghalangi jalan dan juga kabel listrik dari tiang tersebut terlihat menjuntai dan berserakan di tengah jalan sehingga membahayakan pengendara yang melintas.

Bahkan terdengar beberapa warga mengingatkan sejumlah pengendara yang berada di sekitar lokasi kejadian untuk tidak melintasi jalan tersebut karena dianggap berbahaya.

Pada video tersebut terlihat tiang listrik yang roboh secara tiba-tiba itu menimpa sebuah motor matic berwarna hitam dan sebuah kios pedagang buah-buahan yang berada didekatnya.

Diketahui pengendara motor tersebut tengah melintasi jalan tersebut, dan saat kejadian dikatakan jika kondisi lalu lintas pada jalan tersebut dalam kondisi padat merayap.
 
Video tersebut menujukan sebuah motor yang tergeletak dekat sebuah kios pedagang buah-buahan, motor tersebut tertimpa oleh sebuah tiang listrik pada bagian belakangnya.

View this post on Instagram

A post shared by Bandung Banget! (@bandung.banget)


Berdasarkan keterangan pada video yang diunggah disebutkan jika korban yang merupakan pengendara motor hanya mendapat luka ringan atas insiden tersebut, ia pun langsung mendapatkan penanganan medis.

"Beruntung korban hanya mengalami luka ringan dan langsung dilakukan penanganan medis," tulis @bandung.banget pada keterangan video.

Karena kejadian tersebut arus lalu lintas di sekitar tempat kejadian dilakukan rekayasa lalu lintas dan sempat terjadi kepadatan lalu lintas. (akg)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:04
01:52
00:44
03:48
01:02
01:32
Viral