Drakor Agency.
Sumber :
  • JTBC

Drakor "Agency" Soroti Politik di Kantor Biro Periklanan, Penasaran?

Sabtu, 14 Januari 2023 - 11:30 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Drama Korea (drakor) Agency menyoroti politik di kantor biro periklanan.

Politik di kantor biro periklanan ini digambarkan secara sengit dan rumit dalam drakor Agency.

Sutradara Lee Changmin mengatakan hubungan rumit itu terjadi antara seorang eksekutif tangguh dan saingannya di sebuah biro periklanan.

Biro periklanan VC Group ini mengisahkan seorang eksekutif perempuan pertama perusahaan, yakni Go Ahin yang telah dipromosikan secara cepat dengan pencapaian tinggi meskipun berasal dari latar belakang kurang mampu.

Lalu, ada juga Choi Changsu yang merupakan seorang eksekutif senior. Dia berusaha untuk menjadi CEO dengan memanfaatkan orang dalam.

Tokoh lainnya adalah Kang Hanna. Dia merupakan putri kepala VC Group yang beralih profesi dari influencer menjadi direktur departemen media sosial perusahaan.

Drakor Agency. Dok: JTBC

Lee Changmin mengungkapkan drakor Agency ini benar-benar menceritakan office life yang penuh kompetisi untuk menaikkan jenjang karier.

"Drama ini membahas hubungan antara orang-orang di dunia korporat. Hubungan menjadi pusat perhatian dalam plot," ujarnya dikutip pada Rabu (11/1/2023).

Dia menjelaskan kekuatan drakor Agency terletak pada gambaran yang realistis. Hal tersebut berdasarkan pengalaman penulis skenario Song Suhan yang pernah bekerja di bidang periklanan.

Pemeran Go Ahin, Lee Boyoung, mengatakan dirinya tertarik dengan karakter tangguh dalam mengejar kesuksesan. Apalagi terkait politik kantor yang berkisar pada permasalahan orang dalam dan promosi.

"Go Ahin adalah orang yang berorientasi pada tujuan dan fokus pada kemenangan. Saya merasakan katarsis saat memainkan karakter itu," kata Lee Boyoung. (ant/nsi)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:15
01:58
06:38
01:04
05:15
09:25
Viral