Ilustrasi Amalan Ibadah yang Dianjurkan saat Ramadhan.
Sumber :
  • istock

Amalan yang Diajurkan Saat Bulan Ramadhan

Senin, 20 Maret 2023 - 19:50 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Bulan Ramadhan adalah bulan yang istimewa. Dalam bulan suci ini ada sejumlah amalan yang sebaiknya dilakukan oleh setiap umat muslim. 

Menurut Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Pusat Bidang Dakwah dan Ukhuwah KH. M Cholil Nafis, ada tiga amalan yang dianjurkan dilakukan selama bulan Ramadhan.

"Bulan Ramadhan perbanyak baca Al-Qur'an, targetkan dalam tiga hari hatam, ketika 10 malam terakhir targetkan sehari hatam. Dulu Imam Syafii selama Ramadhan hatam Al-Qur'an 60 kali," ujar Cholil, dikutip pada Senin (20/3/2023).

Namun Cholil mengatakan, jika dianggap berat maka setidaknya ditarget setiap waktu shalat targetkan satu juz, maka minimal di akhir Ramadhan dapat hatam satu kali.

"Kedua, amalan shalat diperbanyak, sempatkan tarawih, Witir sebaiknya di awal daripada lupa," katanya.


Ilustrasi (Ist)

Selain tadarus dan shalat, dzikir dan tasbih juga sangat baik dilakukan selama bulan istimewa ini.

"Perbanyak shalat, perbanyak dzikir tasbih dibanyakin," ucap Cholil.

Sedangkan amalan ketiga adalah amalan penting dalam penerapan di lingkungan sosial, yakni berbagi.

"Jangan lupa ada amalan lagi, itu memberi kepada yang lain, jangan lupa kita berbagi," kata Cholil.

Cholil mengingatkan kepada seluruh muslim bahwa zakat adalah wajib, maka wajib dikeluarkan. 


Ilustrasi (Ist)

"Kalau mau dermawan maka keluarkanlah infaq dan wakaf, jangan sampai ada fakir miskin yg tidak bisa merayakan Idul Fitri," ujarnya.

Cholil menyarankan jika belanja tidak balas dendam dan jika ingin berbuat baik antar sesama di bulan suci ini, maka dapat membantu pedagang yang terlihat sepi.

"Jika misal mau buka puasa, coba pilih yang sepi dagangannya,belanjalah pada orang yang menjual barangnya untuk memenuhi kebutuhan, mungkin uang itu dia butuhkan buat beli beras yang ia butuhkan untuk sahur nanti," saran Cholil.(put)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:15
01:58
06:38
01:04
05:15
09:25
Viral