Buya Yahya.
Sumber :
  • YouTube

Jangan Sembarangan Baca Al Fatihah saat Salat Berjamaah, Hubungan Suami Istri saat Idul Fitri Boleh? Buya Yahya Tegaskan...

Jumat, 12 April 2024 - 11:55 WIB

tvOnenews.com - Jangan sembarangan baca Al Fatihah saat salat berjamaah, hingga hubungan suami istri saat hari raya Idul Fitri memangnya boleh menurut Buya Yahya, merupakan dua artikel religi populer di tvOnenews.com pada Kamis (11/4/2024).

Simak informasi lengkapnya.

Membaca surat Al Fatihah adalah salah satu rukun salat yang harus dikerjakan dalam setiap rakaat. Maka dari itu, membaca Al-Fatihah adalah wajib bagi makmum saat melaksanakan salat jamaah, baik imam membaca dengan suara keras maupun dengan suara pelan.

Lantas kapan makmum membaca surat Al Fatihah saat salat berjamaah?

Dalam ceramahnya, Buya Yahya menjelaskan tentang hal ini. Sang pendakwah menjelaskan hukum dari membaca Al Fatihah dalam salat menurut mazhab Imam Syafi'i. Diketahui wajib hukumnya membaca surat Al Fatihah saat salat sendiri, menjadi makmum, ataupun imam. 

"Bagi makmum, asalkan dia sempat berdiri dengan imam dalam tempo yang cukup untuk membaca surat Al Fatihah, maka dia wajib membaca surat Al Fatihah," kata Buya Yahya.

Lain hal jika ternyata seorang makmum baru bergabung dan tidak lama setelah itu imam langsung rukuk sehingga makmum tak wajib membaca surat Al Fatihah dengan sempurna.

Berita Terkait :
1
2 3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:07
04:41
02:33
02:15
05:26
01:05
Viral