Pendaki disabilitas asal Rusia sedang mendaki gunung Manaslu Nepal.
Sumber :
  • AP

Wow!! Pendaki Disabilitas Asal Rusia Berhasil Taklukkan Gunung Manaslu Nepal

Jumat, 8 Oktober 2021 - 09:42 WIB

Nepal - Seorang pendaki disabilitas asal Rusia berhasil mendaki Gunung Manaslu setinggi 8163 meter di Nepal pada awal Oktober.

Rustam Nabiev ( 29)  menjadi orang pertama di dunia yang mendaki gunung tanpa kedua kakinya.

Pendaki dari Ufa Rusia ini sebelumnya memulai perjalanan dengan ekspedisi kecil yang berlangsung selama 34 hari.

Nabiev adalah mantan penerjun payung yang kehilangan kedua kakinya saat baraknya runtuh pada tahun 2015.

"Saya banyak berpikir tentang apa yang telah saya capai, dan saya menyadari bahwa saya melakukan sesuatu yang tidak dapat dipercaya. Jauh di lubuk hati saya bahkan tidak dapat mempercayainya," kata Nabiev saat diwawancarai kantor berita Rusia, Russia 24 setelah kembali dari pendakiannya.

"Dengan tindakan ini saya ingin menunjukkan bahwa apa pun dalam hidup ini dapat dicapai hanya melalui tindakan," tambahnya.

Sebelum mendaki Gunung Manaslu, ia juga sempat melakukan pendakian di Gunung Elbrus Rusia.(rif)

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:36
08:00
01:49
09:04
01:41
02:02
Viral