IBL musim 2022 siap bergulir dengan tetap terapkan sistem gelembung.
Sumber :
  • antara

IBL Musim 2022 Siap Bergulir dengan Tetap Terapkan Sistem Gelembung

Rabu, 29 Desember 2021 - 23:21 WIB

Jakarta, - Direktur Utama Liga Bola Basket Indonesia (IBL) Junas Miradiarsyah menyatakan bahwa kompetisi musim 2022 siap bergulir sesuai rencana mulai 15 Januari mendatang di Jakarta dengan tetap menerapkan sistem gelembung seperti musim sebelumnya.

Ada enam seri di enam kota yang akan digelar selama musim reguler, dimulai dari Jakarta, Bandung, D.I. Yogyakarta, Solo, Surabaya, dan Denpasar.

“Tidak ada perubahan (jadwal), semua kota sudah memberikan dukungan. 17 Desember lalu ada rapat koordinasi lintas kementerian,” ungkap Junas dalam jumpa pers virtual di Jakarta, Rabu.

“Semoga rencana kita untuk mengundang kembali penonton akan diberikan (izin). Penonton sementara akan diberlakukan, tetapi kalau dalam satu minggu terakhir jelang seri meningkat maka akan dibatalkan. Jadi fleksibel,” sambung dia.
 

Junas menjelaskan bahwa penyelenggaraan liga musim depan hampir sama seperti musim sebelumnya hanya saja tidak digelar secara terpusat di satu lokasi, tetapi tetap akan menerapkan prinsip-prinsip gelembung pada umumnya.

Ada aturan yang diberlakukan seperti pengetatan aktivitas para peserta yang dibatasi hanya di seputar hotel, tempat latihan, dan lokasi pertandingan.

Ia juga mengatakan bahwa IBL 2022 akan kembali mendatangkan pemain asing setelah pada musim sebelumnya hanya bermaterikan pemain lokal.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:13
03:09
01:56
00:49
01:46
04:06
Viral