news

Daerah

Bola

Sport

Gaya Hidup

Video

Tvone

IBK Altos.
Sumber :
  • KOVO

Hasil Liga Voli Korea 2024-2025 Jumat 28 Februari: Putus Tren Negatif 6 Kekalahan Beruntun, IBK Altos Hajar AI Peppers

Hasil Liga Voli Korea 2024-2025, IBK Altos berhasil mengakhiri rentetan tren negatif mereka di paruh kedua V league setelah berhasil menaklukan AI Peppers.
Jumat, 28 Februari 2025 - 18:56 WIB
Editor :

tvOnenews.com - Hasil Liga Voli Korea 2024-2025, IBK Altos berhasil mengakhiri rentetan tren negatif mereka di paruh kedua V league setelah berhasil menaklukan AI Peppers.

Bermain di depan pendukungnya sendiri, IBK Altos yang mengincar kemenangan demi merebut kembali peringkat keempat langsing tancap gas.

Tampil ngotot sepanjang laga, IBK Altos pun berhasil mengalahkan tim tamu, AI Peppers tiga set langsung.

Pemain IBK Altos, Viktoriia Danchak (sumber: Instagram.com/ibk_altos)

Dimotori Viktoriia Danchak, IBK Altos sukses meraih kemenangan dari AI Peppers dengan skor 3-0 (25-21, 25-22 dan 25-23).

Jalannya pertandingan, IBK Altos yang baru saja disalip Hi Pass berusaha tampil menyerang demi mengincar kemenangan dari AI Peppers.

Turun dengan skuad terbaiknya, Viktoriia Danchak dan Yuk Seo-young berhasil membawa IBK Altos sejak awal set pertama.

Bermain di depan pendukungnya sendiri, IBK altos pun berhasil merebut set pertama dengan skor 25-21.

Tak mengendurkan serangan, set kedua menjadi panggung untuk middle blocker andalan IBK Altos, Lee Ju-ah.

IBK Altos (sumber: KOVO)

Meski sempat mendapatkan perlawanan dari AI Peppers, IBK Altos berhasil meraih kemenangan 25-22 di set kedua.

Tak mau menyerah begitu saja, AI Peppers langsung tancap gas di awal set ketiga dan berhasil unggul 5-0.

Sempat mendapatkan perlawanan dari IBK Altos, AI Peppers berhasil mempertahankan keunggulan mereka hingga pertengahan set ketiga.

IBK Altos yang hanya membutuhkan satu set lagi untuk menyudahi pertandingan mencoba mengejar ketertinggalan mereka.

Usaha IBK Altos itu akhirnya berbuah manis dan berhasil membalikan keadaan untuk mengakhiri pertandingan di set ketiga dengan keunggulan 25-23.

Hasil itu pun berhasil membuat IBK Altos mengalahkan AI Peppers tiga set langsung dan mengamankan 3 poin di kandang.

Kemenangan ini pun memutus tren 6 kekalahan beruntun IBK Altos di paruh kedua Liga Voli Korea musim ini.

Pada pertandingan kali ini, Viktoriia Danchak berhasil keluar sebagai top skor dengan torehan 21 poin untuk IBK Altos.

(akg)

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

05:10
08:13
08:52
02:17
01:33
03:09

Viral