- ANTARA
Tuan Rumah Thailand Terkejar! Indonesia Buka ASEAN Para Games 2025 dengan 14 Medali Emas
Jakarta, tvOnenews.com - Indonesia menempati peringkat kedua klasemen sementara perolehan medali ASEAN Para Games 2025 Thailand dengan total 37 medali pada hari pertama penyelenggaraan, Rabu (21/1/2026).
Kontingen Merah Putih meraih 14 medali emas, 14 medali perak, dan sembilan medali perunggu. Cabang olahraga para balap sepeda membuka keran emas bagi Indonesia melalui Nurfendi dan Mufti Fadilah Salma di nomor men’s time trial (31,2 km) B.
Cabang olahraga tersebut juga membawa pulang dua medali emas lainnya, yakni tim putri yang terdiri dari Vanza Mifthahul Jannah dan Salsa Billah Nimatus Zahrah di nomor women’s time trial (23,4 km) B, serta M. Fadli Immamudin yang menempati urutan pertama di nomor men’s time trial (31,2 km) C3-C5.
Sementara itu, enam medali emas dipersembahkan oleh cabang olahraga para renang, yakni Siti Alfiah di nomor 400m gaya bebas putri S6, Mutiara Cantik Harsanto di nomor 100m gaya dada putri SB9, Syuci Indriani di nomor 100m gaya kupu-kupu putri S14.
Ada pula Mulyadi di nomor 100m gaya dada putra SB4, Muhammad Gerry Pahker di nomor 100m gaya dada putra SB6, dan Abdil Majid Rahman di nomor 100m gaya dada putra SB7.
Cabang olahraga para powerlifting juga turut menyumbang perolehan medali emas untuk Indonesia melalui Eliana di kelas 41 kg putri.
Indonesia berada di peringkat kedua di belakang tuan rumah Thailand dengan total 61 medali yang terdiri dari 23 emas, 20 perak, dan 18 perunggu.
Di posisi ketiga ada Vietnam dengan delapan medali emas, diikuti oleh Filipina dan Malaysia yang menutup lima besar dengan masing-masing lima dan tiga medali emas.
Urutan klasemen sementara selanjutnya ditempati oleh Myanmar, Singapura, Laos, Brunei, dan Timor Leste.(ant/lgn)