Kontingen DKI Jakarta tampil dominan pada renang artistik IOAC 2022..
Sumber :
  • PRSI

DKI Jakarta Dominan, Rebut Gelar Juara Umum Renang Artistik IOAC 2022

Rabu, 21 Desember 2022 - 13:51 WIB

tvOnenews.com – Kontingen DKI Jakarta tampil sangat dominan pada Indonesia Open Aquatic Championship (IOAC) 2022. Di rumah sendiri, DKI jadi juara umum nomor renang artistik.

Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) di bawah pimpinan Ketua Umum Anindya Novyan Bakrie telah menyelesaikan program tahun 2022. Indonesia Open Aquatic Championship (IOAC) berlangsung lancar dari pembukaan 12 Desember sampai 19 Desember 2022. 

Pada hari terakhir, Senin, 19 Desember, IOAC 2022 mempertandingkan cabang olahraga renang artistik dan loncat indah. 

Atlet-atlet DKI Jakarta memaksimalkan kesempatan tampil di daerah sendiri untuk meraih hasil terbaik pada penyelenggaraan keempat Indonesia Open Aquatic Championship (IOAC). Pada hari terakhir IOAC 2022, tim DKI beraksi gemilang pada cabang renang artistik.

Dari delapan nomor, DKI bahkan menguasai tujuh pertandingan pada lomba yang berlangsung pada hari terakhir pada 4th Indonesia Open Aquatic Championship 2022, Senin, 19 Desember 2022.

Kontingen DKI Jakarta berhasil menjadi juara umum cabang renang artistik setelah menguasai tujuh medali emas dari delapan nomor.

 

Dominan Sampai Hari Terakhir IOAC

Pada hari terakhir, Senin 19 Desember, DKI Jakarta menyabet 3 emas, yakni nomor opem team free. Tim beregu DKI Open Team Free yang terdiri dari Danita Elfarianti, Gabrielle, Permata, Maya Anggun, Nadia Tasya, Naima Syeeda Naura Ulfa, Nayla Adiva, Visky Sekar mendapat nilai tertinggi, 64.7667 poin.

DKI Jakarta juga meraih medali emas dari nomor Open Highlight Free dengan nilai 65.3333 poin. Tuan rumah mengatasi persaingan Jawa Barat yang menempati peringkat kedua dengan nilai 60.4000 poin dan Yogyakarta dengan 53.7333 poin di urutan ketiga.

Kontingen DKI Jakarta juga meraih medali emas nomor Open Duet Free. Pasangan Naima Syeeda & Gabrielle Permata mengumpulkan nilai 65.0333 poin.

Duet Maharani Sekar Langit dan Fetra Septaria membawa Jawa Barat mengisi urutan kedua. Maharani dan Fetra mengumpulkan 64.4333 poin.

Klub Catalina Surabaya mengumpulkan 61.7667 poin untuk menduduki podium ketiga berkat aksi duet Shabrina dan Carissa Maharani.

 

Jawa Barat dan DI Yogyakarta Mengekor

Secara keseluruhan, kontingen Jawa Barat berhasil menyabet predikat runner-up cabang renang artistic. Jabar mengumpulkan satu medali emas, 5 perak dan 4 perunggu.

Peringkat ketiga menjadi milik Yogyakarta dengan 2 perak dan 1 perunggu.

Dua klub, Tirta Taruna 66 Jakarta (dengan 1 perak dan 1 perunggu) serta Catalina Surabaya (yang meraih 2 keping perunggu) berurutan duduk di peringkat keempat dan kelima nomor renang artistik perhelatan keempat Indonesia Open Aquatic Championship atau IOAC 2022. (raw)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:15
01:58
06:38
01:04
05:15
09:25
Viral