news

Daerah

Bola

Sport

Gaya Hidup

Video

Tvone

Anthony Ginting di Indonesia Masters 2026.
Sumber :
  • PBSI

‎Kisah Unik Anthony Ginting Cerita ke Istri Jelang Comeback di Indonesia Masters 2026: Sempat Tegang

Anthony Ginting melesat ke babak utama Indonesia Masters 2026 usai menang meyakinkan atas tunggal putra Thailand, Kataphon Wangcharoen.
Selasa, 20 Januari 2026 - 18:21 WIB
Editor :

‎Jakarta, tvOnenews.com - Anthony Sinisuka Ginting akhirnya kembali merasakan atmosfer Istora Senayan pada awal 2026. Momen itu menjadi penanda langkah baru sang tunggal putra Indonesia setelah melalui periode sulit dalam kariernya.

‎Comeback Ginting kali ini tidak berjalan dengan jalur instan. Ia harus memulai perjuangan dari babak kualifikasi Indonesia Masters 2026, sebuah situasi yang jarang dialaminya dalam beberapa tahun terakhir.

Tunggal Putra Indonesia, Anthony Ginting
Sumber :
  • PBSI
‎‎Kondisi tersebut tak lepas dari posisi ranking dunia yang kini jauh dari papan atas.
Anthony Ginting tercatat turun hingga ke peringkat 76 dunia setelah minim tampil di berbagai turnamen sepanjang musim 2025.‎‎Penurunan ranking itu membuat nama Ginting sempat tidak langsung masuk dalam daftar utama peserta. Bahkan, hingga mendekati hari pertandingan, kepastian tampil di Indonesia Masters 2026 masih belum ia kantongi.‎‎"Pastinya pertandingan hari ini, ya puji Tuhan bersyukur. Bisa main hari ini pun juga berkat dari Tuhan. Karena memang dari list awal mula pertandingan Indonesia Masters, tadi kan belum masuk juga, masih menunggu beberapa nomor kalau nggak salah," ujar Ginting, Selasa (20/1/2026). ‎‎Kesempatan Ginting akhirnya terbuka setelah sejumlah pemain menyatakan mundur. Lima atlet yang mengundurkan diri jelang turnamen membuat slot kualifikasi terbuka dan bisa dimanfaatkan oleh Ginting.‎‎Sebelumnya, posisi Ginting bahkan berada cukup jauh dalam daftar cadangan. Ia tercatat sempat menempati urutan ke-11 dalam waiting list saat pendaftaran Indonesia Masters 2026 ditutup akhir tahun lalu.‎‎"Dan kemarin last minute sudah dikasih tahu buat main. Jadi memang dari awal, ya apa ya. Main nggak main tetap persiapin ke Indonesia Masters. Karena kan kita nggak ada yang tahu, masuk atau nggaknya," jelas Ginting.‎‎Situasi tak menentu tersebut tidak membuat Ginting mengendurkan persiapan. Ia tetap menjaga kondisi fisik dan mental seolah sudah pasti tampil di turnamen yang digelar di depan publik sendiri.
Anthony Ginting di Indonesia Masters 2026
Sumber :
  • PBSI
‎‎"Jadi memang, ya hari ini cukup, apa ya, memulai tahun 2026, main di Istora dengan hati yang bersyukur sih. Jadi memang itu sih yang dirasakan," tambah dia.‎‎Kerja keras itu pun berbuah manis pada laga pembuka. Anthony Ginting tampil dominan saat menghadapi wakil Thailand, Kantaphon Wangcharoen, dan menang dua gim langsung dengan skor 21-12, 21-7.‎‎Hasil tersebut menjadi suntikan kepercayaan diri bagi Ginting. Meski demikian, ia mengakui bahwa tekanan sempat dirasakan sebelum pertandingan dimulai.‎‎Hal itu terjadi karena Ginting cukup lama tidak merasakan atmosfer bertanding di Istora Senayan. Sepanjang 2025, ia absen di Indonesia Masters maupun Indonesia Open karena kondisi fisik yang belum memungkinkan.‎‎Di balik kemenangan tersebut, ada kisah unik yang dialami Ginting. Pebulu tangkis asal Cimahi itu ternyata sempat bercerita kepada istrinya jika merasakan momen tegang jelang pertandingan. ‎‎"Karena memang jujur aja, baru main lagi kali ini di Istora, tadi sebelum main bilang ke istri, ke Mitzi (Abigail Purnama) juga bilang, kok tegang ya, maksudnya agak beda kayak biasanya gitu," ucap Ginting. ‎‎"Cuman, ya puji Tuhan tadi masuk lapangan, di lapangan bisa ngatasi dengan baik sih," lanjutnya. ‎‎Perjalanan karier Anthony Ginting memang sempat terganggu serius. Usai Olimpiade Paris 2024, ia harus fokus menjalani pemulihan cedera tulang rawan serta peradangan otot pada bahu kanan.‎‎Cedera tersebut memaksanya menepi cukup lama dari arena kompetisi. Sejumlah turnamen besar di awal 2025, termasuk Malaysia Open, India Open, All England, hingga Badminton Asia Championships, harus dilewatkan.‎‎Ginting baru kembali bertanding pada pertengahan 2025 dengan tampil di beberapa turnamen internasional. Namun performanya belum stabil, sehingga ia kerap tersingkir lebih awal dan gagal meraih poin maksimal.‎‎Situasi itu berdampak langsung pada posisi Ginting di ranking BWF. Peringkatnya pun merosot tajam hingga keluar dari 70 besar dunia, sekaligus membuat perjalanannya di Indonesia Masters 2026 harus dimulai dari babak kualifikasi.‎‎(igp/aes)

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

01:00
16:47
09:09
04:22
01:14
00:56

Viral