news

Daerah

Bola

Sport

Gaya Hidup

Video

Tvone

Tim pabrikan Ducati Lenovo untuk MotoGP 2026..
Sumber :
  • Instagram.com/@ducaticorse

Ducati Lenovo Resmi Rilis Livery Spesial Peringatan Satu Abad untuk MotoGP 2026

Tim pabrikan Ducati Lenovo resmi merilis livery terbarunya, di mana tampilannya sangat spesial karena sekaligus menjadi peringatan satu abad di MotoGP 2026.
Selasa, 20 Januari 2026 - 09:27 WIB
Editor :

Jakarta, tvOnenews.com - Tim pabrikan Ducati Lenovo resmi merilis livery terbarunya, di mana tampilannya sangat spesial karena sekaligus menjadi peringatan satu abad di MotoGP 2026.

Ducati Corse secara resmi telah memperkenalkan livery motor terbaru Desmosedici GP26 untuk tampil di MotoGP 2026, pada acara yang digelar di Trentino, Italia, pada Senin (19/1/2026) malam WIB.

Tim asal Borgo Panigale, Italia tersebut untuk kali ini menyuguhkan tampilan yang berbeda dari sebelumnya. Yakni menampilkan warna merah ikoniknya namun kini sedikit lebih gelap, selain itu juga kembali mengkombinasikannya dengan warna putih yang mengingatkan pada era Casey Stoner saat meraih gelar juara dunia pertama untuk Ducati di musim 2007.

Melansir dari laman resmi MotoGP, livery ini terasa sangat spesial karena menjadi peringatan 100 tahun berdirinya Ducati pada 1926 silam.

Sehingga peringatan satu abad tersebut juga tercermin dalam livery Desmosedici GP26 dengan warna merah 'Rosso Centenario matte' dan garis putih ganda.

Warna merah tua, terinspirasi dari warna merah Ducati 60 (1949), motor lengkap pertama yang menandai masuknya ke dunia manufaktur sepeda motor, hingga Gran Sport "Marianna" (1955), yang menjadi Ducati pertama yang dirancang untuk balap oleh Fabio Taglioni.

Selain itu Ducati Lenovo juga kembali memperkenalkan susunan pembalapnya yakni Francesco Bagnaia dan Marc Marquez, yang membuat mereka juga disebut sebagai 'Dream Team' di kelas premier.

Francesco Bagnaia dan Marc Marquez bersama livery Desmosedici GP26 untuk MotoGP 2026.
Sumber :
  • Instagram.com/@ducaticorse

Marc Marquez sendiri mengatakan bahwa balapan MotoGP 2026 tetap akan menjadi tantangan tersendiri baginya karena mempertahankan status sebagai juara bertahan dirasa akan sulit. Meski demikian, ia siap untuk menghadapi apapun dan akan memberikan yang terbaik.

"Tahun 2025 adalah momen kunci dalam hidup dan karier saya. Sebuah tantangan melawan segala rintangan, untuk membuktikan kepada diri sendiri terlebih dahulu bahwa saya bisa menang lagi. Saya tidak terlalu memperhatikan angka dan rekor, tetapi musim 2026 merupakan tantangan tambahan," kata Marc.

"Memperkuat posisi saya akan lebih sulit lagi, tetapi kami memiliki kemampuan untuk memaksimalkan paket Desmosedici GP, yang merupakan paket paling kompetitif dan andal."

Berita Terkait

1
2 Selanjutnya

Topik Terkait

Saksikan Juga

01:00
16:47
09:09
04:22
01:14
00:56

Viral