News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Resmi Ditutup, Kebumen International Expo 2023 Datangkan Investasi Rp.150 Miliar

Kebumen International Expo (KIE) resmi ditutup pada Sabtu (24/6/2023) oleh Bupati Kebumen Arif Sugiyanto. KEI Dapatkan nilai investasi sebesar Rp150 Miliar
Minggu, 25 Juni 2023 - 23:14 WIB
Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah didampingi Bupati Kebumen Arif Sugiyanto saat mengunjungi stand KIE, Sabtu (24/6/2023).
Sumber :
  • Istimewa

Kebumen, tvOnenews.com - Kebumen International Expo (KIE) setelah 8 hari berlangsung dari 17-24 Juni 2023 akhirnya resmi ditutup pada Sabtu (24/6/2023) malam oleh Bupati Kebumen Arif Sugiyanto.

Rangkaian acara KIE diakhiri dengan acara sholawat yang dihadiri warga Kebumen dan puluhan Jemaah Majelis Azzahir atau yang lebih dikenal dengan sebutan Zahir Mania dari berbagai daerah, larut hanyut dalam sholawatan bersama Habib Ali Zainal Abidin Assegaf.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

"Pada Sabtu 24 Juni 2023 saya Bupati Kebumen Arif Sugiyanto Kebumen International Expo saya nyatakan ditutup,”  ucap bupati disambut dengan tepuk tangan riuh puluhan ribu warga yang hadir.

Menurut Arif, event KIE di tahun kedua ini secara umum berjalan lancar. Ada peningkatan pendapatan masyarakat yang bisa dicek langsung berdasarkan data survei Badan Pusat Statistik (BPS).

“Alhamdulillah masyarakat yang menjawab sangat suka dengan KIE di angka 91%, lalu 65% berharap diadakan setiap tahun, selanjutnya 29% berharap dilaksanakan dua tahunan, dan 6% masyarakat berharap tidak ada expo," katanya.

Gelaran KIE 2023 sepertinya membawa dampak positif bagi peningkatan ekonomi warga Kebumen. Setidaknya ini terlihat dari kegiatan UMKM diseputaran Alun-alun dan antusiasme masyarakat untuk hadir pada  kegiatan tersebut.

Dari ajang Kebumen International Expo (KIE) 2023 ini juga berlangsung International Business and Investment Forum (IBIF) yang menghasilkan kepeminatan investasi dari para investor di Kebumen. Pemkab Kebumen mencatat ada peminatan investasi sebesar Rp150 Miliar.

Dengan rincian sebagai berikut, PT. Sugeng Joyo Lautan Semesta dengan nilai investasi Rp50.250.000.000, lokasi usaha di Desa Sidoharjo, Kecamatan Puring Kebumen.

Kemudian, RS PKU Muhammadiyah Sruweng nilai investasi Rp.60.601.312.153, dengan lokasi di Desa Sruweng. Naura Amusement Park nilai investasi Rp.25.000.000.000, yang berlokasi di Jl. Nasional 3 Karanganyar Kebumen. Kemudian, Universitas Ma'arif Nahdatul Ulama (UMMU) Kebumen, nilai investasi Rp.15.000.000.000, lokasi di Desa Jatisari.

Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Dyah Woro Palupi mengatakan, IBIF diselenggarakan guna membangun komunikasi, koordinasi, dan kerjasama antara instansi pemerintah dan dunia usaha, sekaligus membangun iklim investasi yang kondusif.

Woro menambahkan Pemkab Kebumen saat ini ramah investasi. Pihaknya membutuhkan investasi masuk ke Kabupaten Kebumen agar perekonomian semakin maju, penyerapan tenaga kerja semakin banyak, rakyat pun menjadi sejahtera, dan terbebas dari pengangguran.

Event KIE di tahun kedua ini secara umum dikatakan Bupati Kebumen Arif Sugiyanto berjalan lancar. Ada peningkatan pendapatan masyarakat yang bisa dicek langsung berdasarkan data survei Badan Pusat Statistik (BPS).

"Alhamdulillah masyarakat yang menjawab sangat suka dengan KIE di angka 91%, lalu 65% berharap diadakan setiap tahun, selanjutnya 29% berharap dilaksanakan dua tahunan, dan 6% masyarakat berharap tidak ada expo," kata Bupati.

Adapun beberapa capaian dari event KIE 2023 ini di antaranya investasi yang masuk Kebumen senilai Rp150 miliar. Dari bidang pariwisata juga ikut terangkat dengan adanya event Putri Otonomi Indonesia yang ikut mengunjungi beberapa pariwisata di Kebumen salah satunya adalah River Tubing di Sendang Dalem.

"Berkat kebersamaan kita dengan Pertamina, kegiatan KIE di tahun kedua tetap terjaga. Ada beberapa program dari Pertamina seperti santri prenuer,  penanganan stunting, beasiswa, bidang lingkungan dengan penanaman mangrove dan penangkaran penyu, juga penanaman cemara laut," jelas Bupati.

Sementara itu Direktur Pertamina Foundation Agus Mashud S Asngari menyampaikan komitmen Pertamina senantiasa mendukung program untuk kesejahteraan dan kemaslahatan masyarakat di Indonesia.

Pertamina sangat bangga dengan melihat antusiasme masyarakat Kebumen di event tahunan ini.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

"Pesan saya, jangan sampai euforia kita selama 8 hari ini berhenti. Jangan sampai kebumen nanti ramai pas KIE saja. Jadikan Kebumen semakin menawan. Terimakasih juga untuk masyarakat Kebumen," ucapnya.

Menurutnya, dari event KIE ini banyak kabupaten lain yang ingin mencontohnya. Ia juga menambahkan bahwa program atau kegiatan Pertamina yang telah dilakukan di Kebumen seperti di bidang pendidikan, lingkungan, dan pemberdayaan ekonomi merupakan bentuk tindakan langsung ke masyarakat. (hms)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jenazah Korban TPPO dari Kamboja Tiba di Manado

Jenazah Korban TPPO dari Kamboja Tiba di Manado

Mercy mengapresiasi dukungan penuh Rio Dondokambey beserta tim lapangan yang luar biasa dan sangat membantu sejak tiba di Manado.
Hari ke-8 Pencarian Korban Longsor Cisarua, DVI Polda Jabar Sabtu Siang Terima 4 Kantong Jenazah Tambahan

Hari ke-8 Pencarian Korban Longsor Cisarua, DVI Polda Jabar Sabtu Siang Terima 4 Kantong Jenazah Tambahan

Memasuki hari ke-8 pencarian korban longsor di wilayah Cisarua, Bandung Barat, Tim DVI Polda Jabar kembali menerima empat kantong jenazah tambahan. Ini totalnya
Detik-detik Penangkapan Penculik Anak Bekasi di Dalam Bus Bandung: Menyamar Jadi Ojol, Korban Diancam Sajam

Detik-detik Penangkapan Penculik Anak Bekasi di Dalam Bus Bandung: Menyamar Jadi Ojol, Korban Diancam Sajam

Sat Reskrim Polres Metro Bekasi melalui Unit Jatanras mengamankan pelaku penculikan anak yang terjadi di wilayah Setiamekar, Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi.
Oleksandr Usyk Beri Syarat Khusus untuk Duel Trilogi Lawan Tyson Fury, Begini Pernyataan Juara Kelas Berat

Oleksandr Usyk Beri Syarat Khusus untuk Duel Trilogi Lawan Tyson Fury, Begini Pernyataan Juara Kelas Berat

Petinju asal Rusia, Oleksandr Usyk akhirnya angkat bicara soal peluang terjadinya duel trilogi melawan rivalnya di kelas berat, Tyson Fury di masa depan.
Rizky Ridho Kasih Salam Perpisahan kepada Rio Fahmi dan Hansamu Yama, Isyarat Jadi Pemain yang Dilepas Persija Jakarta?

Rizky Ridho Kasih Salam Perpisahan kepada Rio Fahmi dan Hansamu Yama, Isyarat Jadi Pemain yang Dilepas Persija Jakarta?

Meski belum diumumkan secara resmi, namun kapten Persija Jakarta Rizky Ridho seolah memberi isyarat jika Rio Fahmi dan Hansamu Yama akan dilepas Macan Kemayoran
Gubernur Khofifah Serahkan Bonus Rp 8 Miliar untuk 161 Atlet dan Pelatih Berprestasi di SEA Games XXXIII Thailand

Gubernur Khofifah Serahkan Bonus Rp 8 Miliar untuk 161 Atlet dan Pelatih Berprestasi di SEA Games XXXIII Thailand

Khofifah menyampaikan pemberian bonus merupakan komitmen Pemprov Jatim dalam mendukung dan menghargai prestasi olahraga. Para atlet dan pelatih tercatat menyumbangkan 34 emas 35 perak dan 35 perunggu bagi Indonesia.

Trending

Gagal ke Final Australian Open, Jannik Sinner Akui Kekalahan dari Djokovic Sangat Menyakitkan

Gagal ke Final Australian Open, Jannik Sinner Akui Kekalahan dari Djokovic Sangat Menyakitkan

Petenis Italia Jannik Sinner harus menelan salah satu kekalahan paling menyakitkan dalam kariernya setelah takluk dari Novak Djokovic pada babak semifinal Australian Open.
12 Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 1 Februari 2026: Angka Hoki Aries hingga Pisces, Siapa Paling Hoki?

12 Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 1 Februari 2026: Angka Hoki Aries hingga Pisces, Siapa Paling Hoki?

Ramalan keuangan zodiak 1 Februari 2026 membahas Aries hingga Pisces, lengkap dengan angka hoki, peluang rezeki, kondisi finansial, dan zodiak paling hokii
Jadwal Proliga 2026, 31 Januari: Tantang Popsivo yang Tengah Terpuruk, Jadi Momentum Kebangkitan Yolla Yuliana Cs

Jadwal Proliga 2026, 31 Januari: Tantang Popsivo yang Tengah Terpuruk, Jadi Momentum Kebangkitan Yolla Yuliana Cs

Jadwal Proliga 2026 Sabtu 31 Januari yang merupakan hari ketiga seri keempat di Gresik akan menyuguhkan dua laga dari sektor putra dan putri.
4 Nama Sudah Dikantongi, Langkah John Herdman Bidik Pemain Keturunan Top Eropa Dipuji Media Vietnam

4 Nama Sudah Dikantongi, Langkah John Herdman Bidik Pemain Keturunan Top Eropa Dipuji Media Vietnam

Langkah Timnas Indonesia dalam proyek naturalisasi kembali menyedot perhatian media luar negeri. Media Vietnam puji langkah John Herdman bidik pemain top Eropa.
Riza Chalid Cs Diduga Gunakan Buzzer, Polri dan Kejagung Diminta

Riza Chalid Cs Diduga Gunakan Buzzer, Polri dan Kejagung Diminta

Dugaan kasus korupsi tata kelola minyak mentah Pertamina yang melibatkan Riza Chalid Cs terus bergulir dan menjadi sorotan tajam publik.
Kejutan Deadline Day! Inter Milan Nego Curtis Jones dari Liverpool, Nasib Davide Frattesi Jadi Penentu

Kejutan Deadline Day! Inter Milan Nego Curtis Jones dari Liverpool, Nasib Davide Frattesi Jadi Penentu

Menjelang detik-detik penutupan bursa transfer musim dingin, Inter Milan membuat manuver mengejutkan di pasar pemain dengan coba membajak bintang Liverpool.
Bikin John Herdman Pusing, Kevin Diks Bawa Kabar Buruk Jelang Timnas Indonesia Tampil di FIFA Series 2026

Bikin John Herdman Pusing, Kevin Diks Bawa Kabar Buruk Jelang Timnas Indonesia Tampil di FIFA Series 2026

Timnas Indonesia menghadapi situasi kurang ideal jelang tampil di FIFA Series 2026. Deretan pemain kunci terancam absen karena cedera dan sanksi FIFA. Siapa?
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT