LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Telkom Hadirkan Konektivitas Andal pada Turnamen Dunia FIFA U-17 World Cup Indonesia 2023
Sumber :
  • Istimewa

Telkom Hadirkan Konektivitas Andal pada Turnamen Dunia FIFA U-17 World Cup Indonesia 2023

Turnamen sepakbola berskala internasional, FIFA U-17 World Cup Indonesia 2023 akan segera digelar pada 10 November hingga 2 Desember 2023 mendatang. 

Senin, 6 November 2023 - 21:46 WIB

Jakarta, tvOnenews.com – Turnamen sepakbola berskala internasional, FIFA U-17 World Cup Indonesia 2023 akan segera digelar pada 10 November hingga 2 Desember 2023 mendatang. 

Sebanyak 24 negara akan mengikuti pertandingan yang berlangsung di empat stadion besar Indonesia, yaitu Stadion Si Jalak Harupat (Bandung), Stadion Manahan (Surakarta), Jakarta International Stadium (Jakarta), dan Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya). 

Sebagai BUMN sekaligus digital telco terdepan di Indonesia, PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) turut berkontribusi mendukung semarak kesuksesan penyelenggaraan gelaran tersebut melalui penyediaan infrastruktur jaringan telekomunikasi dan layanan terbaik. 

“Sebuah kehormatan bagi Telkom untuk dapat kembali berkontribusi menyediakan fasilitas infrastruktur jaringan telekomunikasi di ajang bertaraf internasional, khususnya di turnamen FIFA U-17 World Cup,”  ujar Direktur Network & IT Solution Telkom, Herlan Wijanarko. 

Baca Juga :

Tentunya Telkom senantiasa berkomitmen untuk memberikan layanan digital connectivity terbaik agar para peserta maupun penonton lokal dan mancanegara dapat merasakan kenyamanan selama mengikuti turnamen ini. 

“Event ini menjadi momentum bagi Indonesia untuk mendapatkan pengakuan dunia untuk penyelenggaraan pertandingan bola di tanah air,” ujar Herlan Wijanarko. 

Telkom menyediakan layanan Digital Connectivity di empat stadion dengan total bandwidth 14,2 Gbps, yang terdiri dari Astinet berkapasitas 3,4 Gbps di masing-masing stadion dan 600 Mbps di FIFA Office, serta total 182 titik Access Point Wifi. 

Telkomsel sebagai anak usaha Telkom turut menyediakan Jaringan Hyper 5G Telkomsel dengan dukungan 47 unit BTS 5G yang menjangkau seluruh kawasan stadion dan lokasi pendukung Piala Dunia U-17. 

Selain itu juga terdapat dukungan 97 unit BTS 4G/LTE serta optimalisasi pada lebih dari 1.300 unit BTS 4G/LTE, 2 unit BTS COMBAT, dan 28 unit BTS EasyMacro. Seluruh infrastruktur dan layanan yang dihadirkan TelkomGroup disiapkan dengan Capacity, Diversity dan Cyber Security yang excellent, di antaranya melalui penyediaan backup jaringan melalui infrastruktur gateway internasional via dua gerbang komunikasi (gateway) berbeda yaitu Batam dan Manado. 

Selain itu, tersedia dukungan dua infrastruktur backbone fiber optik, yakni Indonesia Global Gateway dan Jember-Denpasar Cable System dengan total kapasitas 1.460 Gbps dan puncak trafik pada 517 Gbps (35%). 

Telkom juga menyediakan Infrastruktur Dual Homing Akses di setiap stadion dengan kapasitas 2 x 10 Gbps di setiap stadion, serta dilengkapi dengan cyber security yang didukung sistem DDoS Protection dan Firewall di setiap stadion. 

Guna memastikan sistem redudansi infrastruktur dan layanan pendukung serta kesiapan seluruh infrastruktur, TelkomGroup melaksanakan serangkaian rehearsal test, baik di sisi backbone, DEFA, dan lastmile yang puncaknya akan dilaksanakan pada 6 November. 

Telkom Pastikan Kesiapan Infrastruktur Telekomunikasi dan Personel Guna memastikan kesiapan dan kualitas layanan telekomunikasi digital selama masa persiapan serta pelaksanaan pertandingan, Telkom menyelenggarakan Kick Off Satgas TelkomGroup untuk FIFA U-17 World Cup Indonesia 2023 yang dipimpin langsung oleh Direktur Network & IT Solution Telkom, Herlan Wijanarko, berlokasi di Witel Jakarta Utara (6/11). 

Kegiatan tersebut sekaligus untuk meninjau kesiapan infrastruktur jaringan serta para petugas lapangan. 

Dalam sambutannya, Herlan menyampaikan Telkom telah menyiapkan seluruh infrastruktur maupun layanan di empat stadion di Jakarta, Bandung, Surakarta, dan Surabaya.

“Telkom akan melakukan rehearsal (pengetesan final) untuk memastikan seluruh infrastruktur dan services dapat berfungsi dan digunakan dengan baik oleh seluruh stakeholders,” kata  Herlan Wijanarko. 

“Telkom juga menyiapkan posko untuk pengawalan layanan selama event berlangsung,” sambung Herlan. 

Telkom menyiapkan posko TelkomGroup yang bertugas 7x24 jam untuk mengawal kelancaran dan keandalan jaringan telekomunikasi selama turnamen berlangsung dengan lebih dari 200 anggota tim yang memastikan kualitas jaringan telekomunikasi yang disediakan. 

Keseluruhan anggota tersebut tersebar di posko pusat, regional, hingga posko operasional di tiap stadion. 

Herlan berharap para teknisi dapat mengawal dengan optimal dan senantiasa memastikan seluruh layanan dapat dinikmati oleh para stakeholder termasuk pengunjung, serta awak media. 

“Sejalan dengan semangat Telkom dalam mendorong terciptanya masa depan Indonesia yang lebih baik, Telkom berkomitmen mendukung suksesnya penyelenggaraan turnamen dunia FIFA U-17 World Cup Indonesia 2023 melalui kualitas serta keandalan infrastruktur telekomunikasi yang disediakan yang didukung oleh para talenta berkapabilitas mumpuni,” tutup Herlan. (chm)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Istri Polisi di Bekasi Marah-Marah, Minta Siswi SMP yang Dihamili Anaknya Gugurkan Kandungan

Istri Polisi di Bekasi Marah-Marah, Minta Siswi SMP yang Dihamili Anaknya Gugurkan Kandungan

Seorang siswi SMP berinisal P dihamili oleh anak dari oknum polisi di wilayah Bekasi, kemudian diminta menggugurkan kandungannya oleh orang tua sang kekasih.
Gereja Katedral Jakarta Sumbang Seekor Sapi Kurban ke Masjid Istiqlal sebagai Bentuk Persaudaraan

Gereja Katedral Jakarta Sumbang Seekor Sapi Kurban ke Masjid Istiqlal sebagai Bentuk Persaudaraan

Gereja Katedral Jakarta sumbangkan seekor sapi untuk Masjid Istiqlal pada Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah sebagai bentuk toleransi umat kristen terhadap muslim
Mengejutkan! Sekjen PBB Dicopot Pj, Yusril Berkomentar soal AD/ART Partai

Mengejutkan! Sekjen PBB Dicopot Pj, Yusril Berkomentar soal AD/ART Partai

Beberapa kalangan hingga media massa terkejut mendengar kabar Sekjen PBB Afriansyah Noor dicopot Pj Ketum PBB Fahri Bachmid.
Mengenal Inovasi Terbaru Pembersih Rumah Tangga yang Aman dan Efektif

Mengenal Inovasi Terbaru Pembersih Rumah Tangga yang Aman dan Efektif

Perusahaan yang bergerak di industri barang konsumsi cepat (FMCG) ini menciptakan inovasi terbaru dengan meningkatkan kualitas produk pembersih rumah tangga.
Coach Justin Bahas Masalah Rambut Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Sebut Mereka Sebenarnya Punya...

Coach Justin Bahas Masalah Rambut Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Sebut Mereka Sebenarnya Punya...

Begini komentar Coach Justin soal rambut pemain naturalisasi di Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong, bagaimana kata Coach Justin soal pemain naturalisasi?
Ayah Eky Iptu Rudiana Ternyata Bukan Sosok Sembarangan, Kapolsek Cirebon ini Punya Harta Kekayaan Segini…

Ayah Eky Iptu Rudiana Ternyata Bukan Sosok Sembarangan, Kapolsek Cirebon ini Punya Harta Kekayaan Segini…

Iptu Rudiana yang merupakan ayah dari Eky, korban tewas dalam kasus Vina di Cirebon ini. Meski dirinya merupakan keluarga korban namun hingga kini masih bungkam
Trending
Iri Hati, Fans Thailand Memberi Komentar Menohok soal Lolosnya Timnas Indonesia Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Iri Hati, Fans Thailand Memberi Komentar Menohok soal Lolosnya Timnas Indonesia Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Berbagai komentar fans Thailand atas kabar lolosnya timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong melaju ke putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Pemain Keturunan Belanda Ini Malu Lihat Kondisi Timnas Indonesia saat Baru Dinaturalisasi, Justin Hubner Ungkap Beda Shin Tae-yong dengan Pelatih Lain

Pemain Keturunan Belanda Ini Malu Lihat Kondisi Timnas Indonesia saat Baru Dinaturalisasi, Justin Hubner Ungkap Beda Shin Tae-yong dengan Pelatih Lain

Pemain keturunan Belanda ini malu lihat kondisi Timnas Indonesia saat baru dinaturalisasi, Justin Hubner ungkap bedanya Shin Tae-yong dengan pelatih lain.
Jadi Orang Pertama yang Setubuhi Vina hingga Disebut Dalang Utama, Peran Ayah Eky Iptu Rudiana Terungkap, 7 Jam Jalani Pemeriksaan

Jadi Orang Pertama yang Setubuhi Vina hingga Disebut Dalang Utama, Peran Ayah Eky Iptu Rudiana Terungkap, 7 Jam Jalani Pemeriksaan

Jadi orang pertama yang setubuhi Vina hingga disebut dalang utama, keluarga murka statusnya dari DPO dicabut dan peran Ayah Eky Iptu Rudiana terungkap, kasus vina cirebon mulai menemukan titik terang ialah berita paling banyak dibaca pembaca tvOnenews.com dalam sepekan terakhir.
Raih Popularitas Semenjak Bela Timnas Indonesia, Media Eropa Ini Malah Kasih Sindiran Menohok kepada Nathan Tjoe-A-On, Kenapa?

Raih Popularitas Semenjak Bela Timnas Indonesia, Media Eropa Ini Malah Kasih Sindiran Menohok kepada Nathan Tjoe-A-On, Kenapa?

Media Eropa ini malah memberikan sindiran pedas kepada Nathan Tjoe-A-On meskipun sang pemain tampil memukau bersama Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong.
Viral Bos Mobil Rental Tewas di Sukolilo Pati Berlanjut, Netizen Telusuri Lokasi Lewat Google Maps, Temuannya Mengejutkan

Viral Bos Mobil Rental Tewas di Sukolilo Pati Berlanjut, Netizen Telusuri Lokasi Lewat Google Maps, Temuannya Mengejutkan

Kasus bos mobil rental asal Jakarta yang tewas dikeroyok massa di Kecamatan Sukolilo, Pati, Jawa Tengah terus berlanjut.
Sindir Keras Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Justin Hubner Langsung Dihantam Kabar Buruk, Apa Itu?

Sindir Keras Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Justin Hubner Langsung Dihantam Kabar Buruk, Apa Itu?

Justin Hubner langsung mendapat kabar pahit usai menyampaikan sindiran keras usai membawa Timnas Indonesia lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Ayah Eky Minta Bicara Empat Mata dengan Liga Akbar Setelah Kasus Vina, Ternyata Ini yang Dibicarakan

Ayah Eky Minta Bicara Empat Mata dengan Liga Akbar Setelah Kasus Vina, Ternyata Ini yang Dibicarakan

Salah satu saksi kasus pembunuhan Vina, Liga Akbar menyatakan dirinya pernah diajak bicara empat mata oleh ayah Eky Iptu Rudiana membahas beberapa hal ini.
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Ragam Perkara
16:00 - 17:00
Kabar Petang Pilihan
17:00 - 18:30
Kabar Petang
18:30 - 20:00
Apa Kabar Indonesia Malam
20:00 - 21:00
Kabar Utama
21:00 - 22:00
E-Talkshow
Selengkapnya