Hadir di Pengukuhan empat Guru Besar, Wiranto: Kegigihan dalam Mendidik Anak Bangsa
- Istimewa
Jakarta, tvOnenews.com - Penasihat khusus Presiden Bidang Politik dan Keamanan, Jenderal (Purn) TNI, Wiranto hadir dalam kegiatan pengukuhan empat Guru Besar dalam Sidang Terbuka Senat Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) yang berlangsung pada Selasa (13/1/2026).
Wiranto mengakui jika pencapaian itu selaras dengan cita-cita nasional berupa mencerdaskan kehidupan bangsa Indonesia.
Menurutnya pencapaian berupa pengukuhan empat Guruu Besar itu tak lepas dari visi besar sang pendiri UMJ yakni KH Ahmad Dahlan dengan catata lebih dari satu abad yang lalu merintis Pendidikan Muhammadiyah.
Kata Wiranto, konsep Pendidikan yang dibangun KH Ahmad Dahlan dari awalnya sederhan kini berubah menjadi keluatan besar dalam pembangunan bangsa Indonesia.
“Ini sejalan dengan amanat Presiden dan konstitusi, yakni mencerdaskan kehidupan bangsa. Universitas Muhammadiyah telah membuktikan kegigihannya dalam mendidik anak bangsa,” kata Wiranto, Jakarta, Selasa (13/1/2025).
Di sisi lain, Wakil Ketua Majelis Pendidikan Tinggi, Penelitian, dan Pengembangan (Diktilitbang) PP Muhammadiyah, Prof. Achmad Jaenuri mengatakan pengukuhan Guru Besar merupakan bagian penting dalam penguatan sumber daya manusia unggul di lingkungan perguruan tinggi.
Achmad mengungkap adanya peningkatan kualitas pendidikan usai adanya pengukuhan empat Guru Besar tersebut.
Hingga ia menila Langkah tersebut sebgai keseriusan Muhammadiyah pada tingkat perguruan tinggi dalam upaya bersaing secara global hingga membangun kualitas kelembagaan.
“Pengukuhan Guru Besar bukan sekadar capaian akademik, tetapi tonggak pengabdian keilmuan yang harus berdampak bagi kemajuan bangsa,” kata Achmad.
“Perguruan tinggi memiliki tanggung jawab moral untuk menyiapkan generasi masa depan yang tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga memiliki kesadaran kebangsaan dan kemanusiaan,” sambungnya.(raa)
Load more