News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Strategi Pertahanan Baru AS, Dorong Sekutu Belanja Militer 5 Persen PDB

AS memiliki strategi pertahanan baru. Yakni mendorong seluruh sekutu dan mitra Washington meningkatkan belanja militer hingga lima persen dari PDB
  • Reporter :
  • Editor :
Sabtu, 24 Januari 2026 - 19:38 WIB
Presiden Amerika Serikat Donald Trump
Sumber :
  • ANTARA

tvOnenews.com - Amerika Serikat (AS) memiliki strategi pertahanan baru. Yakni mendorong seluruh sekutu dan mitra Washington meningkatkan belanja militer hingga lima persen dari produk domestik bruto (PDB) serta mengambil tanggung jawab lebih besar atas keamanan nasional masing-masing.

Dokumen Pentagon itu menegaskan agenda Presiden Donald Trump tentang “America First” dan “peace through strength”, seraya menyebut sekutu harus berperan lebih besar, bukan lagi sebagai “ketergantungan generasi terakhir”, karena AS perlu memprioritaskan pertahanan wilayahnya dan kepentingannya di Belahan Barat.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

“Kami akan mendorong agar sekutu dan mitra memenuhi standar ini di seluruh dunia, bukan hanya di Eropa,” bunyi Strategi Pertahanan Nasional pertama sejak Trump kembali menjabat setahun lalu, merujuk pada target lima persen.

Dokumen itu menyatakan bahwa bila sekutu memenuhi target tersebut bersama AS, mereka akan mampu membangun kekuatan untuk mencegah atau mengalahkan calon lawan di setiap kawasan utama dunia, bahkan menghadapi agresi secara bersamaan.

Anggota NATO telah berkomitmen memenuhi tuntutan Trump menaikkan belanja pertahanan dari dua persen menjadi lima persen PDB pada 2035. Target baru NATO terdiri dari 3,5 persen untuk belanja militer inti dan tambahan 1,5 persen untuk pengeluaran terkait keamanan.

Sambil memuji Eropa dan Korea Selatan karena berkomitmen menaikkan anggaran pertahanan sejak Trump kembali berkuasa, dokumen itu mengisyaratkan sekutu besar lain, termasuk Jepang, akan menghadapi tekanan lebih besar dari Washington.

Sejalan dengan Strategi Keamanan Nasional yang dirilis Gedung Putih pada Desember, dokumen pertahanan tersebut menyinggung China dan pembangunan militernya yang pesat, meski dengan nada lebih lunak dibanding versi sebelumnya.

Pendekatan pemerintahan Trump disebut untuk menangkal China di Indo-Pasifik melalui kekuatan, “bukan konfrontasi”.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Dalam dokumen 34 halaman itu tidak ada penyebutan Taiwan, pulau yang diperintah sendiri dan diklaim China, di tengah meningkatnya tekanan militer Beijing di kawasan tersebut.

“Presiden Trump menginginkan perdamaian yang stabil, perdagangan yang adil, dan hubungan saling menghormati dengan China,” bunyi dokumen itu, seraya menambahkan bahwa tujuan Washington bukan untuk mendominasi Beijing.

Halaman Selanjutnya :
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Ada di Puncak Bogor, Telaga Saat dari Rawa hingga Titik Nol Ciliwung yang Disulap Jadi Surga Destinasi Wisata

Ada di Puncak Bogor, Telaga Saat dari Rawa hingga Titik Nol Ciliwung yang Disulap Jadi Surga Destinasi Wisata

Di balik keindahan sebagai destinasi wisata alam di kawasan Puncak, Bogor, Telaga Saat memiliki kisah sejarah dari rawa hingga menjadi titik 0 Sungai Ciliwung.
Arsenal vs Manchester United Malam Ini: The Gunners Lebih Matang, Terlalu Kuat Setan Merah Siap Menguji Mental Juara

Arsenal vs Manchester United Malam Ini: The Gunners Lebih Matang, Terlalu Kuat Setan Merah Siap Menguji Mental Juara

Arsenal menghadapi Manchester United pada laga pekan ke-23 Liga Inggris 2025/2026 dengan modal yang sangat kuat. Pasukan Mikel Arteta saat ini mengoleksi 50 poin
Update Banjir Jakarta Sabtu Malam: 46 RT Masih Terendam

Update Banjir Jakarta Sabtu Malam: 46 RT Masih Terendam

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta melaporkan kondisi terkini banjir di Ibu Kota pada Sabtu (24/1/2026) malam. 
Timnas Indonesia Bisa Punya Ronaldo dari Liga Australia, Winger Keturunan Medan Buat Geger A-League dan Layak Jadi Opsi Naturalisasi

Timnas Indonesia Bisa Punya Ronaldo dari Liga Australia, Winger Keturunan Medan Buat Geger A-League dan Layak Jadi Opsi Naturalisasi

Pemain berdarah Medan, Luke Vickery, tampil gemilang bersama Macarthur FC di Liga Australia. Winger ini berpotensi jadi opsi naturalisasi Timnas Indonesia.
Lupakan Pascal Struijk, John Herdman Dikabarkan Pantau Ketat Pemain Berdarah Medan Calon Tandem Ole Romeny

Lupakan Pascal Struijk, John Herdman Dikabarkan Pantau Ketat Pemain Berdarah Medan Calon Tandem Ole Romeny

John Herdman langsung memasang standar tinggi sejak resmi menakhodai Timnas Indonesia. Lupakan Pascal Struijk, winger berdarah Medan ini siap dinaturalisasi?
Begini Momen Hangat Reza Arap Menguatkan Ibunda dan Ayah Lula Lahfah yang Viral di Medsos

Begini Momen Hangat Reza Arap Menguatkan Ibunda dan Ayah Lula Lahfah yang Viral di Medsos

Banyak foto momen hangat dan saling menguatkan Reza Arap dengan orang tua Lula Lahfah yang viral di Medsos.

Trending

Lula Lahfah Sempat Ungkap Kronologi Gejala Penyakitnya, dari Meriang Kini Pacar Reza Arap itu Meninggal Dunia

Lula Lahfah Sempat Ungkap Kronologi Gejala Penyakitnya, dari Meriang Kini Pacar Reza Arap itu Meninggal Dunia

Selebgram Lula Lahfah, pacar Reza Arap ditemukan meninggal dunia di unit apartemen di Jaksel, Jumat (23/1/2026). Ia sempat mengungkap gejala penyakitnya viral.
FIFA Beri Lampu Hijau, Kapten Liga Jepang Bisa Dinaturalisasi dan Dipilih John Herdman untuk Perkuat Timnas Indonesia di FIFA Series 2026

FIFA Beri Lampu Hijau, Kapten Liga Jepang Bisa Dinaturalisasi dan Dipilih John Herdman untuk Perkuat Timnas Indonesia di FIFA Series 2026

PSSI berpeluang menaturalisasi kapten klub Liga Jepang berdarah Jawa. Striker ini bisa debut bersama Timnas Indonesia dalam turnamen FIFA Series 2026 mendatang.
Kronologi Detik-detik Lula Lahfah Ditemukan Meninggal Dunia, Polisi: dari Kegelisahan ART Pacar Reza Arap

Kronologi Detik-detik Lula Lahfah Ditemukan Meninggal Dunia, Polisi: dari Kegelisahan ART Pacar Reza Arap

Polisi mengungkap kronologi pacar Reza Arap, Lula Lahfah ditemukan meninggal dunia, berawal dari kekhawatiran ART di apartemen di Jaksel, Jumat (23/1/2026).
Tak Ada Angin Tak Ada Hujan, Media Vietnam Sebut Timnas Indonesia Bakal Naturalisasi 3 Pemain Eropa

Tak Ada Angin Tak Ada Hujan, Media Vietnam Sebut Timnas Indonesia Bakal Naturalisasi 3 Pemain Eropa

Media Vietnam menyoroti peluang Timnas Indonesia menambah tiga pemain naturalisasi kelas Eropa usai pernyataan John Herdman soal proyek Piala Dunia 2030.
Dikabarkan Overdosis? Polisi Bilang Begini Soal Selebgram Lula Lahfah Meninggal Dunia

Dikabarkan Overdosis? Polisi Bilang Begini Soal Selebgram Lula Lahfah Meninggal Dunia

Dunia maya digegerkan dengan adanya informasi soal selebgram Lula Lahfah ditemukan meninggal dunia di Apartemen Essence Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Jumat (23/1/2026) malam.
Cuaca Hari Ini 24 Januari 2026: Ini Penyebab Angin Kencang dan Potensi Hujan di Sejumlah Wilayah

Cuaca Hari Ini 24 Januari 2026: Ini Penyebab Angin Kencang dan Potensi Hujan di Sejumlah Wilayah

Cuaca hari ini 24 Januari 2026 dipengaruhi hujan dan angin kencang. Simak penjelasan BMKG soal kenapa angin kencang hari ini dan wilayah terdampak.
Dirumorkan karena GERD, Surat Keterangan Meninggal Dunia Lula Lahfah Viral dan Terungkap Penyebab Kematiannya

Dirumorkan karena GERD, Surat Keterangan Meninggal Dunia Lula Lahfah Viral dan Terungkap Penyebab Kematiannya

Heboh kabar meninggalnya pacar Reza Arap, Lula Lahfah. Polisi pun memberikan penjelasan lengkapnya.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT