LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Pemerintah pulangkan 129 pekerja migran yang terlantar di Taiwan
Sumber :
  • ANTARA FOTO

Pemerintah Pulangkan 129 TKI Telantar di Taiwan

Pemerintah Indonesia merepatriasi (memulangkan) 129 pekerja migran Indonesia (PMI) atau tenaga kerja Indonesia (TKI) dan awak kapal dari Taiwan.

Sabtu, 21 Agustus 2021 - 17:10 WIB

 Jakarta, 21/8 - Pemerintah Indonesia merepatriasi (memulangkan) 129 pekerja migran Indonesia (PMI) atau tenaga kerja Indonesia (TKI) dan awak kapal dari Taiwan. "Repatriasi ini merupakan bentuk kehadiran negara dalam melindungi setiap warga negara termasuk PMI awak kapal di mana pun mereka berada," ujar Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziah dalam keterangan resmi yang diterima di Jakarta, Sabtu  (21 Agustus 2021).

Disampaikannya, pekerja migran Indonesia itu sampai di Indonesia pada Sabtu (21/8) pukul 03.00 WIB dini hari. Ke-129 PMI dan awak kapal tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, menggunakan pesawat Batik Air pada pukul 04.00 WIB, setelah bertolak dari Bandara Kaohsiung, Taiwan, pada Jumat (20/8) pukul 22.30 ETA.

Direktur Jenderal Pembinaan dan Penempatan Tenaga Kerja dan Perluasan Kesempatan Kerja (Ditjen Binapenta & PKK) Kemnaker, Suhartono menambahkan 129 pekerja migran yang dipulangkan, yakni 120 awak kapal, terdiri dari 105 PMI awak kapal Letter Of Guarantee (LG) yang terlantar (stranded) di perairan Taiwan, dan lima orang PMI bermasalah (WNI overstay) dan 10 orang (ibu dan anak). "Ditambah lagi sembilan orang, satu orang sakit berat dan delapan jenazah. Jadi total 129 orang PMI dan awak kapal yang direpatriasi," kata Suhartono.

Suhartono menjelaskan, para Awak Kapal LG tersebut terlantar sejak lama di perairan Taiwan, bahkan ada yang telah mencapai 1 tahun. "Hal ini disebabkan adanya kebijakan border restriction pada saat pandemi COVID-19, sehingga awak kapal atau pelaut yang bekerja pada kapal berbendera asing (non-Taiwan), tidak diizinkan sign off atau berlabuh di Taiwan dan tidak dapat kembali ke Tanah Air," ujar Suhartono.

Baca Juga :

Sementara itu, Direktur Bina Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (PPMI) Kemnaker, Rendra Setiawan mengatakan bahwa awak kapal yang dipulangkan ini berasal sejumlah kapal berbendera asing antara lain Sierre Leone, Mongolia, Panama, Palau, dan Kamerun yang terlantar di Taiwan. "Selama berada di kapal, Pemerintah Indonesia melalui KDEI di Taiwan selalu melakukan monitoring dan memastikan kondisi dan kebutuhan para PMI awak kapal terpenuhi," kata Rendra saat menjemput PMI dan Awak Kapal di Bandara Soetta.

Ia menambahkan, pihaknya akan memastikan para PMI awak kapal itu terpenuhi hak-haknya dengan berkoordinasi dengan seluruh pihak. Ia mengimbau, kepada masyarakat agar menjadi PMI secara prosedural melalui Perusahaan Penempatan Pekerja Migran Indonesia (P3MI) yang resmi dan terdaftar di Kemnaker.

Dalam kesempatan sama, Koordinator bidang PPMI Kemnaker, M. Ridho Amrullah, mengatakan repatriasi ini melibatkan sejumlah Kementerian/Lembaga, yakni Kemnaker, Kementerian Luar Negeri, Kementerian Kesehatan, Satgas COVID-19, Kementerian Perhubungan, BP2MI, Imigrasi, Kemendag, KDEI Taiwan, dan unsur masyarakat lain untuk memastikan kedatangan mereka di tanah air dengan selamat.

Setelah tiba di Tanah Air, kata Ridho Amrullah, para PMI akan ditempatkan di Wisma Atlet Pademangan, Jakarta Pusat, untuk menjalani karantina dan dilakukan tes PCR sebelum kembali ke kampung halamannya. PMI yang sakit dirujuk ke RS POLRI, Kramat Jati, untuk menjalani perawatan lanjutan. "Sedangkan jenazah akan diserahkan kepada pihak keluarga untuk dilakukan pemakaman. Para PMI tersebut juga direncanakan akan menerima vaksinasi COVID-19 sebelum dipulangkan ke kampung halamannya," katanya.  (ari/ant)

Baca Juga :
Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
PT VKTR Teknologi Mobilitas Tbk (VKTR) Rilis Laporan Keuangan Konsolidasi 1Q24: Perusahaan Fokus Pada Peningkatan Margin dan Penjualan EV

PT VKTR Teknologi Mobilitas Tbk (VKTR) Rilis Laporan Keuangan Konsolidasi 1Q24: Perusahaan Fokus Pada Peningkatan Margin dan Penjualan EV

PT VKTR Teknologi Mobilitas Tbk (VKTR) hari ini mengumumkan laporan keuangan konsolidasi untuk periode 1Q24.
Waketum MUI Jelaskan Dampak Buruk Judi Online: Ini Tak Bisa Diatasi

Waketum MUI Jelaskan Dampak Buruk Judi Online: Ini Tak Bisa Diatasi

Wakil Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI), Buya Anwar Abbas memperingatkan umat agar selalu waspada dengan dampak judi online dalam keterangan resminya.
BAZNAS Bersama Muhammadiyah Gulirkan Program Pengembangan SDM Unggul

BAZNAS Bersama Muhammadiyah Gulirkan Program Pengembangan SDM Unggul

Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) RI bekerjasama dengan Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah menggulirkan program pengembangan sumber daya manusia (SDM) yang unggul melalui program pendidikan maupun beasiswa.
GBK Jadi Lautan Manusia, Ribuan Suporter Berbagai Daerah Hadiri Acara Nobar Piala Asia U-23 Timnas Indonesia vs Uzbekistan

GBK Jadi Lautan Manusia, Ribuan Suporter Berbagai Daerah Hadiri Acara Nobar Piala Asia U-23 Timnas Indonesia vs Uzbekistan

Ribuan Suporter ramaikan acara nonton bareng (nobar) Timnas Indonesia U-23 kontra Uzbekistan di depan Garuda Store Stadion Gelora Bung Karno, Senin (29/4/2024).
Padahal Pertandingan Lawan Timnas Indonesia U23 Belum Dimulai, Pelatih Uzbekistan U23 Sudah Bicara seperti Ini, Katanya Garuda Muda...

Padahal Pertandingan Lawan Timnas Indonesia U23 Belum Dimulai, Pelatih Uzbekistan U23 Sudah Bicara seperti Ini, Katanya Garuda Muda...

Di atas kertas, Uzbekistan U23 lebih diunggulkan dibandingkan timnas Indonesia U23 di laga semifinal Piala Asia U23 2024. Pelatih Uzbekistan Timur Kapadze men-
Hasil Babak Pertama Timnas Indonesia U-23 Vs Uzbekistan: Sengit, Ketangguhan Pertahanan Garuda Muda Bikin Skor Masih 0-0

Hasil Babak Pertama Timnas Indonesia U-23 Vs Uzbekistan: Sengit, Ketangguhan Pertahanan Garuda Muda Bikin Skor Masih 0-0

Timnas Indonesia U-23 bertahan sekuat tenaga untuk menahan gempuran serangan Uzbekistan selagi sesekali melakukan serangan balik di babak pertama pertandingan.
Trending
Bukan Korea Selatan apalagi Jepang, Media Qatar Sebut Lawan Terberat Timnas Indonesia U23 Justru...

Bukan Korea Selatan apalagi Jepang, Media Qatar Sebut Lawan Terberat Timnas Indonesia U23 Justru...

Media Qatar mengingatkan Timnas Indonesia U23 bahwa ada musuh yang jauh lebih sulit dibanding Jepang ataupun Korea Selatan yang dihadapi skuad Shin Tae-yong.
Sindiran Menohok Asnawi untuk Bung Towel Jelang Laga Timnas Indonesia U-23 Vs Uzbekistan

Sindiran Menohok Asnawi untuk Bung Towel Jelang Laga Timnas Indonesia U-23 Vs Uzbekistan

Kapten Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam membalas sindiran pengamat sepak bola Tommy Welly alias Bung Towel.
Bukan Sananta atau Hokky sebagai Pengganti Rafael Struick, Pemain Ini Bisa Buat Timnas Indonesia U-23 Menang Atas Uzbekistan

Bukan Sananta atau Hokky sebagai Pengganti Rafael Struick, Pemain Ini Bisa Buat Timnas Indonesia U-23 Menang Atas Uzbekistan

Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong, dipastikan tidak bisa diturunkan saat menghadapi Uzbekistan pada pertandingan semifinal Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa.
Timnas Indonesia U-23 Meroket, Ketum PSSI Erick Thohir Beberkan Sumbangan Finansial Rp23 Miliar dari Penguasaha

Timnas Indonesia U-23 Meroket, Ketum PSSI Erick Thohir Beberkan Sumbangan Finansial Rp23 Miliar dari Penguasaha

Ketum PSSI Erick Thohir membeberkan dukungan finansial Rp23 miliar dari para pengusaha kepada Timnas Indonesia yang meroket melaju ke Semifimal Piala Asia U-23 Qatar.
Pelatih Irak Singgung Kemenangan Timnas Indonesia, Tegaskan Hanya Tim Terbaik yang Akan Bawa Piala Asia U-23 2024 hingga Pernyataan Berani Striker Uzbekistan 

Pelatih Irak Singgung Kemenangan Timnas Indonesia, Tegaskan Hanya Tim Terbaik yang Akan Bawa Piala Asia U-23 2024 hingga Pernyataan Berani Striker Uzbekistan 

Pelatih Irak singgung kemenangan Timnas Indonesia tegaskan hanya tim terbaik yang jadi juara Piala Asia U-23 2024 hingga pernyataan berani striker Uzbekistan.
Sang Mantan Juara Piala Asia U23 pun Kaget Lihat Timnas Indonesia U23, Tak Menyangka Skuad Shin Tae-yong Bisa...

Sang Mantan Juara Piala Asia U23 pun Kaget Lihat Timnas Indonesia U23, Tak Menyangka Skuad Shin Tae-yong Bisa...

Begini pandangan salah satu pelatih tim yang pernah juara Piala Asia U23 tentang Timnas Indonesia U23 asuhan Shin Tae-yong, terkejut lihat Timnas Indonesia U23.
Witan Sulaeman Sampaikan Kabar Baik soal Skuad Timnas Indonesia U-23 Jelang Hadapi Uzbekistan

Witan Sulaeman Sampaikan Kabar Baik soal Skuad Timnas Indonesia U-23 Jelang Hadapi Uzbekistan

Witan Sulaeman menyampaikan kabar baik soal skuad timnas Indonesia U-23 menjelang laga kontra Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024, Senin (29/4) malam.
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Menyingkap Tabir
22:30 - 23:30
Kabar Hari Ini
23:30 - 00:00
Kabar Arena
00:00 - 01:00
Kabar Dunia
01:00 - 01:30
Trust
01:30 - 02:00
Trust
Selengkapnya