News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Ini Catatan Rekor Ratu Elizabeth II Selama Bertakhta 70 Tahun, Mulai Jarak Perjalanannya yang Setara 42 Kali Kelilingi Dunia Hingga "Melompat" dari Helikopter Bersama James Bond

Ratu Elizabeth II memecahkan berbagai rekor dalam 70 tahun bertakhta, penguasa monarki Inggris yang berkuasa paling lama dalam sejarah kerajaan. Berikut daftarnya, seperti disiarkan AFP, Kamis (8/9) waktu setempat.
Jumat, 9 September 2022 - 11:03 WIB
Ratu Elizabeth di London, Inggris, 24 Mei 2010
Sumber :
  • ANTARA FOTO/REUTERS

Jakarta - Ratu Elizabeth II memecahkan berbagai rekor dalam 70 tahun bertakhta, penguasa monarki Inggris yang berkuasa paling lama dalam sejarah kerajaan. Berikut daftarnya, seperti disiarkan AFP, Kamis (8/9) waktu setempat.

Lama berkuasa
Elizabeth bertakhta selama 70 tahun dan hampir empat bulan, lebih lama dari penugasan monarki lainnya dalam sejarah Inggris. Rekor sebelumnya dipegang oleh Ratu Victoria yang berkuasa selama 63 tahun, tujuh bulan dan dua hari sampai tahun 1901.

Hingga kematiannya pada usia 96 tahun, Kamis (8/9), Elizabeth adalah penguasa monarki dan kepala negara tertua di dunia.

Hanya dua raja yang berkuasa lebih lama dibandingkan Ratu Elizabeth II, yakni Louis XIV dan Prancis yang bertakhta selama lebih dari 72 tahun antara 1643-1715 dan Bhumibol Adulyadej dari Thailand yang berkuasa selama 70 tahun dan empat bulan, hingga ia meninggal pada Oktober 2016.

Keliling dunia
Ratu Elizabeth II telah bepergian ke lebih dari 100 negara sejak 1952, sebuah rekor untuk penguasa Inggris, dan hadir dalam lebih dari 150 kunjungan ke negara persemakmuran. Nenek dari Pangeran William dan Pangeran Harry ini sudah mengunjungi Kanada 22 kali, lebih sering dibandingkan negara lain. Di Eropa, Prancis jadi negara yang paling sering dia datangi, yakni 13 kali. Ratu Elizabeth juga bisa berbahasa Prancis.

The Daily Telegraph memperkirakan Ratu Elizabeth bepergian dengan jarak setara dengan 42 kali keliling dunia sebelum berhenti melakukan perjalanan ke luar negeri pada November 2015 ketika usianya mencapai 89 tahun.

Perjalanan luar negeri terpanjang Ratu Elizabeth berlangsung selama 168 hari pada November 1953 hingga Mei 1954 di mana dia mengunjungi 13 negara.

Kesibukan
Sebagai putri berusia 21 tahun, Elizabeth mengabdikan hidupnya untuk melayani persemakmuran. Sebagai ratu, dia menghadiri 21.000 acara, memberi persetujuan kerajaan untuk 4.000 perundang-undangan, dan menjadi tuan rumah dari 112 kunjungan kepala negara asing.

Di antara tamu yang pernah disambut Ratu Elizabeth adalah Haile Selassie dari Ethiopia (1954), Kaisar Hirohito dari Jepang (1971), Presiden Lech Walesa dari Polandia (1991) dan Presiden AS Barack Obama (2011).

Lebih dari 180 pesta kebun sudah digelar di Istana Buckingham yang dihadiri lebih dari 1,5 juta orang.

Politik dan agama
Lebih dari 15 perdana menteri Inggris bekerja selama masa kekuasaan ratu. Perdana menteri pertamanya adalah Winston Churchill (1952-1955) dan yang terbaru adalah Liz Truss, yang baru terpilih pekan ini.

Ratu Elizabeth rutin mengadakan rapat pribadi dengan perdana menterinya, biasanya di Istana Buckingham setiap pekan.

Sepanjang hidupnya sebagai ratu, Elizabeth bertemu 13 dari 14 presiden AS kecuali Lyndon B Johnson. Pengunjung terakhir dari Gedung Putih adalah Joe Biden pada 2021.

Ratu yang juga Gubernur Tertinggi Gereja Inggris pernah menemui empat paus dalam kunjungan resmi, yakni John XXIII (1961), John Paul II (1980, 1982 dan 2000), Benedict XVI (2010) serta Francis I (2014).

Kartu
Ratu telah mengirim sekitar 300.000 kartu ucapan selamat untuk centenarian dan lebih dari kartu ucapan selamat atas pernikahan 60 tahun kepada 900.000 pasangan.

Kehidupan pernikahan Elizabeth juga berlangsung lama, dia menikah selama 73 tahun, rekor juga sebagai penguasa Inggris. Suaminya, Pangeran Philip, meninggal pada usia 99 tahun pada April tahun lalu.

Halaman Selanjutnya :
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Makna Seruan Kapolri soal Pengabdian Polri di Bawah Presiden Prabowo

Makna Seruan Kapolri soal Pengabdian Polri di Bawah Presiden Prabowo

Makna seruan Kapolri soal pengabdian Polri di bawah Presiden dinilai sebagai perintah moral untuk memperkuat pelayanan, integritas, dan kepercayaan publik.
Media Belanda Soroti Transfer Maarten Paes: Klub Amsterdam Tak Butuh Kiper Baru

Media Belanda Soroti Transfer Maarten Paes: Klub Amsterdam Tak Butuh Kiper Baru

Kepindahan kiper Timnas Indonesia Maarten Paes ke Ajax Amsterdam mendapat sorotan tajam dari media Belanda. Mereka menilai Ajax tidak membutuhkan kiper baru.
Dirut BEI Mengundurkan Diri, Posisi Plt Segera Diisi dan Diumumkan

Dirut BEI Mengundurkan Diri, Posisi Plt Segera Diisi dan Diumumkan

Dirut BEI Iman Rachman resmi mengumumkan pengunduran diri dari jabatannya. Posisinya akan digantikan oleh pelaksana tugas atau Plt yang akan segera diumumkan.
Catatkan 3 Asisst untuk Darmstadt, Akankah Pelatih Timnas Indonesia John Herdman Temui Amar Brkic saat Kunjungi Eropa?

Catatkan 3 Asisst untuk Darmstadt, Akankah Pelatih Timnas Indonesia John Herdman Temui Amar Brkic saat Kunjungi Eropa?

Pernah dipanggil ke Timnas Indonesia saat Piala Dunia U-17 2023, apakah sayap kiri Darmstadt keturunan Kebumen ini bakal dipanggil John Herdman ke skuad Garuda?
Profil Iman Rachman, Mantan Dirut BEI dengan Rekam Jejak Panjang di Pasar Modal

Profil Iman Rachman, Mantan Dirut BEI dengan Rekam Jejak Panjang di Pasar Modal

Profil lengkap Iman Rachman, Dirut BEI yang mengundurkan diri di tengah gejolak IHSG. Simak rekam jejak, karier, pendidikan, dan penghargaan.
Kapolresta Sleman Kombes Edy Setyanto Dicopot dari Jabatan Buntut Suami Bela Istri dari Jambret, Ini Hasil Auditnya

Kapolresta Sleman Kombes Edy Setyanto Dicopot dari Jabatan Buntut Suami Bela Istri dari Jambret, Ini Hasil Auditnya

Inspektorat Pengawasan Daerah (Itwasda) Polda Daerah Istimewa Yogyakarta melakukan Audit Dengan Tujuan Tertentu (ADTT) terhadap proses penyidikan kasus Hogi Minaya tersebut.

Trending

Update Bursa Transfer Persib: Si Anak Hilang Pulang, Satu Pemain Santer Dikabarkan Hengkang

Update Bursa Transfer Persib: Si Anak Hilang Pulang, Satu Pemain Santer Dikabarkan Hengkang

Persib Bandung memulangkan Dedi Kusnandar jelang bursa transfer paruh musim tutup, namun berpotensi kehilangan Febri Hariyadi yang dirumorkan hengkang ke Persis Solo.
6 Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 31 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

6 Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 31 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

​​​​​​​Ramalan keuangan zodiak 31 Januari 2026 untuk Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo, membahas peluang finansial, risiko, serta angka hoki harian.
Megatsunami Greenland Guncang Dunia: Gelombang 200 Meter Picu Getaran Global Selama 9 Hari

Megatsunami Greenland Guncang Dunia: Gelombang 200 Meter Picu Getaran Global Selama 9 Hari

Megatsunami di Greenland akibat longsor raksasa memicu gelombang 200 meter dan getaran global 9 hari, jadi bukti nyata dampak krisis iklim.
Jika Megatsunami Greenland Berulang, Ini Risiko Serius bagi Indonesia dan Dunia

Jika Megatsunami Greenland Berulang, Ini Risiko Serius bagi Indonesia dan Dunia

Megatsunami di Greenland berpotensi terjadi berulang akibat krisis iklim. Dampaknya bisa menjalar global, termasuk ke Indonesia lewat iklim ekstrem dan ekonomi.
Harga Emas dan Perak Pecah Rekor Dunia, Analis Waspadai Pasar Makin Tak Rasional

Harga Emas dan Perak Pecah Rekor Dunia, Analis Waspadai Pasar Makin Tak Rasional

Harga emas dan perak tembus rekor global. Analis menilai reli dipicu likuiditas dan spekulasi, bukan semata fundamental pasar logam mulia.
Bung Binder Konfirmasi Persib Bandung Sempat Incar Kiper dan Gelandang Timnas Indonesia, Singgung Joey Pelupessy

Bung Binder Konfirmasi Persib Bandung Sempat Incar Kiper dan Gelandang Timnas Indonesia, Singgung Joey Pelupessy

Pengamat bola Bung Binder mengungkapkan bahwa Persib Bandung sebetulnya sempat mengincar dua pemain Timnas Indonesia yang salah satunya adalah Joey Pelupessy.
Direktur Utama BEI Mengundurkan Diri dari Jabatannya, Iman Rachman: Semoga dengan Pengunduran Saya Pasar Modal Jadi Lebih Baik

Direktur Utama BEI Mengundurkan Diri dari Jabatannya, Iman Rachman: Semoga dengan Pengunduran Saya Pasar Modal Jadi Lebih Baik

Direktur Utama Bursa Efek Indonesia (BEI) Iman Rachman mengundurkan diri dari jabatannya pada Jumat (30/1/2026). 
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT