LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Freddy Budiman Sebelum Eksekusi Mati
Sumber :
  • Kolase tim tvOnenews.com

Menjelang Ajalnya, Freddy Budiman Sampaikan Pesan Terakhir Kepada Masyarakat Sebelum Eksekusi: Bertaubatlah!

Banyak pesan yang disampaikan kepada anaknya sebelum ia berpisah. Tak hanya kepada anak-anaknya, Freddy pun menyampaikan banyak pesan kepada masyarakat luas

Kamis, 9 Maret 2023 - 13:50 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Mantan Gembong Narkoba, Freddy Budiman masih menjadi sorotan publik setelah namanya kembali disebut setelah terdakwa Ferdy Sambo menerima vonis hukuman mati oleh Majelis Hakim atas kasus pembunuhan berencana terhadap Brigadir J. 

Freddy Budiman telah dieksekusi mati pada 29 Juli 2016 di Pulau Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah. Kini momen-momen sebelum eksekusi mati Freddy Budiman kembali terulang. 

Belum lama ini, anak Freddy Budiman, Fikri Budiman menceritakan ayahnya sebelum pada akhirnya berpisah untuk selama-lamanya.

Banyak pesan yang disampaikan kepada anaknya sebelum ia berpisah. Tak hanya kepada anak-anaknya, Freddy pun menyampaikan banyak pesan kepada masyarakat luas.

Sebuah pesan dari Freddy Budiman disampaikan saat dirinya masih berada di dalam penjara. Pesan tersebut ditujukan untuk masyarakat luas yang memiliki kesalahan, terutama kesalahan yang sama sepertinya.

Baca Juga :

Seperti apa pesan yang disampaikan oleh Freddy Budiman, simak informasinya berikut ini.

Pesan Terakhir Untuk Sang Anak


Potret Fikri Budiman dan Freddy Budiman. (Kolase tvOnenews)

Fikri Budiman mengaku sangat hancur di saat mengetahui ayahnya harus di eksekusi mati pada waktu kejadian tahun 2016 silam.

"Yang pasti hancur banget, apalagi pada saat itu masih  umur 15 tahun dan belum bisa berpikir jernih, berpikir positif yang mungkin berpikir dewasa," ucap Fikri yang dilansir dari tayangan Youtube Cumicumi, pada Sabtu 4 Maret 2023.

Fikri dan keluarga juga hanya diberi waktu 4 hari menjelang dilaksanakannya eksekusi mati terhadap Freddy Budiman. 

Fikri pun mengaku tidak ada tempat dirinya untuk bersandar, karena pada saat itu dirinya pun terpisah dengan ibu kandungnya, yang merupakan istri kedua mendiang Freddy Budiman.

"Pada akhirnya sendiri, nenangin diri sendiri, terus lebih banyak mengurung diri. Nggak bisa ke temen karena temen nggak ada yang tahu, begitu pula sahabat." ujarnya.

"Mau cerita ke tante atau nenek, semuanya merasakan hal yang sama  apa yang aku rasain. Jadi yaudah sendiri," imbuhnya.

Di kala sendiri menghadapi kehilangan sosok ayah ini pun menjadikan Fikri pernah mempertanyakan kepada Tuhan.

"Mempertanyakan ke Tuhan pernah, pada saat itu aku mikirnya 'kenapa harus aku?' dari sekian banyak manusia yanga ada di dunia ini. Kenapa harus aku yang terpilih untuk menjalanin proses ini ," ujarnya.

"Pada akhirnya aku mikir, semua ada hikmahnya setelah sudah bisa berpikir positif. Walaupun pada saat itu nggak bisa berpikir kayak gini," ungkapnya.

Lebih lanjut, Alvin Adam selaku Host dalam program tersebut menanyakan soal apa momen terbaik Fikri Budiman bersama ayahnya Freddy Budiman menjelang akhir-akhir eksekusi mati.

"Pas papa udah pindah dari Nusakambangan ke Jakarta, papa akhirnya di lapas sekitaran Jakarta tuh aku yang tiap hari nemenin papa. Anterin makanan buat papa," ucapnya.

"Momen makan bareng sama papa jadi momen terbaik aku sih, karena di saat dalam lapas tuh nggak ada banyak kegiatan yang bisa dilakuin selain ngobrol ya, kita hanya makan, makan bareng," sambung Fikri.

Fikri juga mengenang pada saat ayahnya akan segera dieksekusi mati di Lapas Nusakambangan. 

"Pas papa mau dieksekusi, semua hal yang aku butuhin sekarang tuh papa sudah ngasih tahu," ungkapnya.

Salah satu hal disampaikan Freddy Budiman adalah tentang bekal perkuliahan untuk Fikri dalam memilih jurusan hingga menanyakan hobi hingga pasangan.

"Jadi semua hal tuh papa jabarin sebelum papa pergi, karena ini kan perjalanan satu tiket aja,  nggak bisa balik lagi. Jadi mungkin papa  memanfaatkan waktu itu untuk apapun yang papa pengen kasih tahu, dikasih tahu semua pada waktu itu" kenang Fikri.

Pesan Terakhir Untuk Masyarakat


Potret Freddy Budiman. (Kolase tvOnenews)

Beredar sebuah video yang menayangkan Freddy Budiman saat menjelang eksekusi mati. Ketika Freddy Budiman berada di sel isolasi, ia menilai keluar masuk penjara merupakan hal yang biasa baginya. 

Sebelumnya Freddy Budiman pernah masuk penjara dengan kasus yang sama, yaitu kasus peredaran narkoba. Setelah keluar dari tahanan, ia tidak jera dan kembali melakukan aksi yang sama. 

Bahkan, Freddy pun masih bisa mengatur alur peredaran narkoba di dalam penjara. Setelah itu, ia menerima vonis hukuman mati.

Namun, setelah dijatuhi vonis hukuman mati, ia mengaku menyesal serta mengimbau masyarakat agar menjauhi narkoba.

“Saran saya, kalau bisa menghindarkan lah. Kena hukuman mati itu sebenarnya suruh cepet-cepet lari dari tuhannya, maka bertaubatlah,” ungkap Freddy Budiman dalam sebuah video yang diunggah pada kanal YouTube Kompas TV, dikutip pada (9/3/2023).

Freddy Budiman menyarankan kepada masyarakat untuk menghindar dari Narkoba. Bila sudah terlanjur, maka bertaubatlah. Sebab ia menanyakan bahwa di dunia ini apalagi yang dicari.

“Apalagi yang dicari, pak,” ia mengatakan kepada yang mengajaknya wawancara.

Freddy Budiman menitipkan banyak pesan kepada masyarakat maupun anaknya sendiri. Freddy Budiman kini telah dieksekusi mati pada 29 Juli 2016 di Pulau Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah. (Ind/kmr)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Bek Tangguh Irak Dipastikan Absen di Kualifikasi Piala Dunia

Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Bek Tangguh Irak Dipastikan Absen di Kualifikasi Piala Dunia

Federasi Sepak Bola Irak (IFA) mengumumkan 26 nama pemain yang akan tampil di sisa pertandingan putaran dua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. 
Kabar Baik, Kiper Keturunan Belanda Grade A Ini Bisa Perkuat Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Habib Bahar Jujur Akui Belum Pernah Mimpi Rasulullah SAW: Itu Karena Saya Merokok

Kabar Baik, Kiper Keturunan Belanda Grade A Ini Bisa Perkuat Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Habib Bahar Jujur Akui Belum Pernah Mimpi Rasulullah SAW: Itu Karena Saya Merokok

Kiper keturunan Belanda ini berpotensi perkuat Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Habib Bahar bin Smith akui belum pernah mimpi Rasulullah SAW karena merokok.
Kiper Keturunan Belanda Grade A Ini Bisa Perkuat Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Begini Komentar Pelatih Vietnam saat Tahu Berada di Satu Grup

Kiper Keturunan Belanda Grade A Ini Bisa Perkuat Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Begini Komentar Pelatih Vietnam saat Tahu Berada di Satu Grup

Kiper keturunan Belanda grade A ini bisa perkuat Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 dan begini komentar pelatih Vietnam saat tahu berada di satu grup dengan Timnas Indonesia adalah dua berita paling populer.
Eks Kabareskrim 'Sudutkan' Polda Jabar, Sebut 3 DPO Kasus Vina Cirebon Hanyalah Fiktif Belaka, Ternyata Demi Puaskan...

Eks Kabareskrim 'Sudutkan' Polda Jabar, Sebut 3 DPO Kasus Vina Cirebon Hanyalah Fiktif Belaka, Ternyata Demi Puaskan...

Mantan Kabareskrim Polri Komjen Pol (Purn) Ito Sumardi menduga 3 DPO Vina Cirebon yang ditetapkan Polda Jabar hanyalah fiktif demi memuaskan masyarakat saja.
Cara Basarnas Telusuri Korban Banjir Lahar Dingin Sumatera Barat

Cara Basarnas Telusuri Korban Banjir Lahar Dingin Sumatera Barat

Badan pencarian dan pertolongan nasional (Basarnas) maksimalkan teknologi untuk mencari korban banjir lahar dingin Gunung Marapi yang hilang di Sumatera Barat (Sumbar).
Teks Khutbah Jumat Singkat Terbaru 24 Mei: Jaga Salat dan Bersyukur atas Kualitas Rezeki dari Allah SWT

Teks Khutbah Jumat Singkat Terbaru 24 Mei: Jaga Salat dan Bersyukur atas Kualitas Rezeki dari Allah SWT

Kali ini teks khutbah Jumat singkat dan terbaru mengambil tema tentang "Jaga Salat dan Bersyukur atas Kualitas Rezeki dari Allah SWT" untuk Jumat, 24 Mei 2024.
Trending
Tolong Rutinkan Baca Satu Surat ini Setelah Salat Tahajud, Siap-siap Diserang Rezeki Miliaran, Ustaz Khalid Basalamah Bilang…

Tolong Rutinkan Baca Satu Surat ini Setelah Salat Tahajud, Siap-siap Diserang Rezeki Miliaran, Ustaz Khalid Basalamah Bilang…

Ustaz Khalid Basalamah menjelaskan ada amalan rutin yang bila dilakukan setelah salat tahajud akan membuat rezeki datang miliaran. Seperti apa amalan tersebut?
Terpidana Kasus Pembunuhan Vina Cirebon Beri Kesaksian Korban Salah Tangkap Hingga Penyiksaan, Jawab Mengejutkan Polda Jawa Barat

Terpidana Kasus Pembunuhan Vina Cirebon Beri Kesaksian Korban Salah Tangkap Hingga Penyiksaan, Jawab Mengejutkan Polda Jawa Barat

Kasus pembunuhan sejoli Vina dan Eky di Cirebon semakin menyita perhatian publik usai sejumlah kontroversi dalam pengungkapannya.
Betapa Senangnya Media Vietnam jika Pemain Timnas Indonesia Andalan Shin Tae-yong Ini Tak Main di Piala AFF 2024

Betapa Senangnya Media Vietnam jika Pemain Timnas Indonesia Andalan Shin Tae-yong Ini Tak Main di Piala AFF 2024

Media Vietnam begitu senang jika pemain Timnas Indonesia andalan Shin Tae-yong ini tak hadir dalam Piala AFF 2024, bisa menjadi kesempatan balas dendam Vietnam.
Fakta Mengejutkan Eky Kekasih Vina, Bukan Meninggal Karena Ditusuk Geng Motor, Tapi...

Fakta Mengejutkan Eky Kekasih Vina, Bukan Meninggal Karena Ditusuk Geng Motor, Tapi...

Kasus pembunuhan menimpa Vina dan kekasihnya Eky di Cirebon pada 2016 silam kembali panas diperbincangkan setelah Film Vina: Sebelun 7 Hari tayang di bioskop.
Eks Kabareskrim 'Sudutkan' Polda Jabar, Sebut 3 DPO Kasus Vina Cirebon Hanyalah Fiktif Belaka, Ternyata Demi Puaskan...

Eks Kabareskrim 'Sudutkan' Polda Jabar, Sebut 3 DPO Kasus Vina Cirebon Hanyalah Fiktif Belaka, Ternyata Demi Puaskan...

Mantan Kabareskrim Polri Komjen Pol (Purn) Ito Sumardi menduga 3 DPO Vina Cirebon yang ditetapkan Polda Jabar hanyalah fiktif demi memuaskan masyarakat saja.
Saka Tatal Terpidana Kasus Pembunuhan Vina Cirebon Dipaksa Minum Air Kencing Polisi saat Disiksa

Saka Tatal Terpidana Kasus Pembunuhan Vina Cirebon Dipaksa Minum Air Kencing Polisi saat Disiksa

Pengakuan terpidana kasus pembunuhan sejoli Vina dan Eky di Cirebon yakni Saka Tatal menjadi perbincangan publik.
Pengakuan Kakak Saka, Terpidana Kasus Pembunuhan Vina: Kerap Diteror Oang Tak Dikenal Saat Sang Adik Bebas

Pengakuan Kakak Saka, Terpidana Kasus Pembunuhan Vina: Kerap Diteror Oang Tak Dikenal Saat Sang Adik Bebas

Saka Tatal, terpidana kasus pembunuhan Vina dan Eky di Cirebon 2016 silam kini sudah menghirup udara segar dan gencar membantah terlibat di pembunuhan Vina.
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Apa Kabar Indonesia Pagi
08:30 - 09:30
Kabar Utama Pagi
09:30 - 10:00
Hidup Sehat
10:00 - 10:30
Inspirasi Pagi
10:30 - 11:00
Ragam Perkara Siang
11:00 - 13:00
Kabar Siang
Selengkapnya