LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Siaga Serangan OPM yang Makin Brutal, Ketua MPR Minta Panglima TNI Jangan Toleransi Gerakan Teroris
Sumber :
  • ANTARA

Siaga Serangan OPM di Papua yang Makin Brutal, Ketua MPR Minta Panglima TNI Jangan Toleransi Gerakan Teroris

Ketua MPR Bambang Soesatyo merespons serangan Organisasi Papua Merdeka (OPM) yang makin brutal terhadap masyarakat.

Minggu, 14 April 2024 - 05:00 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Ketua MPR Bambang Soesatyo merespons serangan Organisasi Papua Merdeka (OPM) yang makin brutal terhadap masyarakat.

Bamsoet, sapaan akrabnya, mendukung langkah Panglima TNI untuk menindak tegas OPM yang sebelumnya disebut Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB).

Dia meminta Panglima TNI agar tidak mentoleransi gerakan teroris yang dilakukan OPM.

"Tidak boleh ada lagi toleransi terhadap para kelompok separatis, teroris ataupun OPM untuk meneror serta melakukan aksi kejahatan hingga menimbulkan korban jiwa," kata Bamsoet dalam keterangannya, Sabtu (13/4/2024).

Baca Juga :

Bamsoet menilai serangan OPM makin membahayakan, karena menteror masyarakat Papua, guru, tenaga kesehatan (nakes), hingga aparat TNI dan Polri.

"Tindakan tegas pun perlu dilakukan aparat demi menunjukkan bahwa negara tidak akan kalah dengan kelompok separatis yang skalanya lebih kecil dari TNI dan Polri itu," tegasnya.

Selain itu, dia mengatakan tindakan tegas dari TNI dan Polri harus ditunjukkan demi melindungi masyarakat yang ada di Papua.

Meski demikian, Bamsoet turut mendukung pemerintah melakukan pendekatan tanpa senjata melalui tokoh adat, agama, dan kepala daerah setempat.

Dengan upaya penindakan tegas dan pendekatan humanis yang beriringan, Bamsoet berharap aksi OPM yang meresahkan bisa secepatnya diredam.

Sebelumnya, Kapuspen TNI Mayjen Nugraha Gumilar menyebut aksi OPM yang menyerang dan menembak, sehingga menyebabkan meninggalnya Komandan Rayon Militer (Danramil) 1703-04 Aradide Letda Inf Oktovianus Sogalrey merupakan pelanggaran hak asasi manusia (HAM) berat.

"Apa yang dilakukan OPM adalah pelanggaran HAM berat," kata Nugraha dalam keterangan yang diterima di Jakarta.

Dia menjelaskan aksi OPM tersebut telah mencederai upaya untuk menciptakan perdamaian dan kedamaian, serta percepatan pembangunan di Papua.

Oleh karena itu, dia menjelaskan saat ini TNI dan Polri sedang melakukan pengejaran terhadap pelaku OPM tersebut, dan dia mengungkapkan bahwa TNI berduka atas gugurnya Oktovianus Sogalrey.

"Kejadian ini bermula saat almarhum keluar dari Makoramil 1703-04 Aradide pada Rabu sore, 10 April 2024. Namun, sampai Kamis pagi, 11 April 2024, almarhum belum kembali, sehingga dilakukan pencarian dan almarhum ditemukan tergeletak meninggal dunia di tengah jalan arah Kampung Pasir Putih akibat diserang dan ditembak oleh OPM," ujarnya.(ant/lgn)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Enam Rukun Haji, Jika Tak Dijalankan Maka Haji Tidah Sah

Enam Rukun Haji, Jika Tak Dijalankan Maka Haji Tidah Sah

Sebagai rukun Islam yang kelima, ibadah haji wajib dilakukan oleh umat Islam yang mampu secara fisik, mental dan finansial.
Sensasi Makan Daging Unta di Restoran Timur Tengah di Mekkah, Ternyata Lembut dan Lezat

Sensasi Makan Daging Unta di Restoran Timur Tengah di Mekkah, Ternyata Lembut dan Lezat

Memanfaatkan momen sebelum menuju ke Arafah pada 8 Dzulhijah 1445 H (Jumat 14 Juni 2024) rombongan tvOnenews.com berkesempatan mengunjungi salah satu restoran ternama di sekitaran Kota Mekkah bernama Al Romansiahksa, tepatnya di wilayah Aziziah.
Shalat Tahajud yang Terbaik Ternyata di Waktu ini, Bukan Jam Tiga Pagi, Kata Ustaz Adi Hidayat Ada Rahmat Allah SWT

Shalat Tahajud yang Terbaik Ternyata di Waktu ini, Bukan Jam Tiga Pagi, Kata Ustaz Adi Hidayat Ada Rahmat Allah SWT

Ustaz Adi Hidayat menjelaskan waktu terbaik shalat tahajud yang bisa diamalkan umat Muslim bukan jam tiga pagi karena di momen tersebut banyak rahmat Allah SWT.
Judi Online Ancam Ketahanan Nasional, Menko PMK Muhadjir Effendy Blak-blakan Sebut Penyakit Masyarakat Mesti Segera Diberantas

Judi Online Ancam Ketahanan Nasional, Menko PMK Muhadjir Effendy Blak-blakan Sebut Penyakit Masyarakat Mesti Segera Diberantas

Menko PMK RI, Muhadjir Effendy mengharapkan adanya langkah konkret untuk memberantas judi online.
Respons Bobby Nasution soal Perkataan Edy Rahmayadi Tidak Takut Lawan Menantu Presiden Jokowi: Itu Lebih Bagus

Respons Bobby Nasution soal Perkataan Edy Rahmayadi Tidak Takut Lawan Menantu Presiden Jokowi: Itu Lebih Bagus

Wali Kota Medan Bobby Nasution merespons pernyataan mantan Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi yang mengatakan tak takut melawan menantu dari presiden di Pilkada Sumut 2024.
Ayah Eky Iptu Rudiana Sudah Diperiksa Propam Polri, Kapolda Jabar Langsung Beri Perintah Tegas Terukur, Mohon Doanya

Ayah Eky Iptu Rudiana Sudah Diperiksa Propam Polri, Kapolda Jabar Langsung Beri Perintah Tegas Terukur, Mohon Doanya

Polda Jawa Barat angkat bicara soal pemeriksaan ayah Eky, Iptu Rudiana terkait kasus Vina dan Eky di Cirebon. Kapolda Jabar langsung beri perintah tegas ini.
Trending
Ayah Eky Iptu Rudiana Sudah Diperiksa Propam Polri, Kapolda Jabar Langsung Beri Perintah Tegas Terukur, Mohon Doanya

Ayah Eky Iptu Rudiana Sudah Diperiksa Propam Polri, Kapolda Jabar Langsung Beri Perintah Tegas Terukur, Mohon Doanya

Polda Jawa Barat angkat bicara soal pemeriksaan ayah Eky, Iptu Rudiana terkait kasus Vina dan Eky di Cirebon. Kapolda Jabar langsung beri perintah tegas ini.
Presiden Jokowi Terus Terang soal Maraknya Judi Online di Indonesia: Kalau Ada Rezeki, Uang Ditabung atau Dijadikan Modal Usaha

Presiden Jokowi Terus Terang soal Maraknya Judi Online di Indonesia: Kalau Ada Rezeki, Uang Ditabung atau Dijadikan Modal Usaha

Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengungkap maraknya judi online di Indonesia, membuat pemerintah segera memberantas dan memerangi perilaku buruk tersebut.
Gempa Berkekuatan 6 Magnitudo Guncang Sulawesi Utara, BMKG Sebut Tak Berpotensi Tsunami

Gempa Berkekuatan 6 Magnitudo Guncang Sulawesi Utara, BMKG Sebut Tak Berpotensi Tsunami

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melaporkan gempa berkekuatan 6 magnitudo mengguncang Melonguane, Kepulauan Talaud, Sulawesi Utara, Kamis (13/6/2024) dini hari pukul 00.01 WIB.
Respons Bobby Nasution soal Perkataan Edy Rahmayadi Tidak Takut Lawan Menantu Presiden Jokowi: Itu Lebih Bagus

Respons Bobby Nasution soal Perkataan Edy Rahmayadi Tidak Takut Lawan Menantu Presiden Jokowi: Itu Lebih Bagus

Wali Kota Medan Bobby Nasution merespons pernyataan mantan Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi yang mengatakan tak takut melawan menantu dari presiden di Pilkada Sumut 2024.
Shalat Tahajud yang Terbaik Ternyata di Waktu ini, Bukan Jam Tiga Pagi, Kata Ustaz Adi Hidayat Ada Rahmat Allah SWT

Shalat Tahajud yang Terbaik Ternyata di Waktu ini, Bukan Jam Tiga Pagi, Kata Ustaz Adi Hidayat Ada Rahmat Allah SWT

Ustaz Adi Hidayat menjelaskan waktu terbaik shalat tahajud yang bisa diamalkan umat Muslim bukan jam tiga pagi karena di momen tersebut banyak rahmat Allah SWT.
Enam Rukun Haji, Jika Tak Dijalankan Maka Haji Tidah Sah

Enam Rukun Haji, Jika Tak Dijalankan Maka Haji Tidah Sah

Sebagai rukun Islam yang kelima, ibadah haji wajib dilakukan oleh umat Islam yang mampu secara fisik, mental dan finansial.
Judi Online Ancam Ketahanan Nasional, Menko PMK Muhadjir Effendy Blak-blakan Sebut Penyakit Masyarakat Mesti Segera Diberantas

Judi Online Ancam Ketahanan Nasional, Menko PMK Muhadjir Effendy Blak-blakan Sebut Penyakit Masyarakat Mesti Segera Diberantas

Menko PMK RI, Muhadjir Effendy mengharapkan adanya langkah konkret untuk memberantas judi online.
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Kabar Utama 2
03:30 - 04:00
Kabar Hari ini
04:00 - 04:30
Kabar Arena Pagi 2
04:30 - 06:00
Kabar Pagi
06:00 - 06:30
Kabar Arena Pagi
06:30 - 08:30
Apa Kabar Indonesia Pagi
Selengkapnya