News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Penumpukan Kendaraan Masih Terjadi di Lokasi Penyekatan Mampang

Namun, volume kendaraan relatif menurun dibandingkan awal penyekatan di Mampang, Kamis (15/7) lalu.
Senin, 19 Juli 2021 - 12:17 WIB
Antrean Kendaraan di Pos Penyekatan Mampang, Jaksel, Senin (19/7)
Sumber :
  • Robin Fredy

Jakarta – Penumpukan kendaraan roda empat dan roda dua akibat pemeriksaan dokumen pekerja di titik penyekatan underpass, Mampang, Jakarta Selatan, masih terjadi pada Senin (19/7) pagi.

Meski demikian, Satuan Patwal Polda Metro Jaya, Kompol Widi, yang tengah bertugas di lokasi mengatakan volume kendaraan relatif menurun dibandingkan awal penyekatan di Mampang, Kamis (15/7) lalu.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Pemeriksaan Surat Tanda Registrasi Pekerja (STRP) untuk pengendara yang melintas sebelum pukul 10.00 WIB ini mengakibatkan kemacetan di Jalan Mampang Prapatan.

Imbasnya, ambulans sempat terlihat terjebak di antara kendaraan yang antre melewati pos penyekatan meski petugas gabungan telah membuat jalur khusus ambulans dan tenaga kesehatan (nakes).

Sesekali aparat terpaksa membuka penyekatan tanpa mengecek STRP pengendara agar ambulans bisa segera melintas.

Widi juga menceritakan masih adanya pekerja yang tidak membawa STRP meski sosialisasi telah berlangsung sejak 3 Juli.

“Ada beberapa (tidak bawa STRP). Tadi saya hitung ada empat orang. Akhirnya karena ketidaktahuan sementara kita keluarkan ke jalur kiri. Kendalanya paling beberapa orang yang tidak mengetahui padahal kita sudah sosialisasi tapi mereka ada yang tidak tahu,” ujar Widi menceritakan kendala yang dihadapi petugas di lapangan.

Underpass Mampang merupakan satu dari 100 titik penyekatan di Ibu Kota. 100 titik penyekatan itu meliputi jalan-jalan di dalam kota, jalan tol, wilayah perbatasan, hingga daerah penyangga sekitar jakarta. Warga yang boleh melintas di jalan tersebut dibatasi untuk mengurangi laju penularan Covid-19.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Berikut adalah lokasinya:

Batas Kota Jakarta (10 titik)
1. Pasar Jumat
2. Lenteng Agung
3. Budi Luhur
4. Kalideres
5. Panasonic
6. Kalimalang
7. Sumber Arta
8. Harapan Indah
9. Bintaro
10. Batu Ceper

Dalam Kota (19 titik)
1. Fatmawati
2. Pangeran Antasari
3. Underpass Mampang
4. The Green Garden
5. TL Coca-Cola Cempaka Putih
6. Underpass Basura
7. Jalan DI Pandjaitan arah Cassablanca
8. Flyover Pesing arah Timur
9. Flyover Ladogi
10. Jembatan Merah
11. Megaria
12. Jalan Cassa Kemayoran
13. Jalan Benyamin Sueb Kemayoran
14. Jalan Apron
15. Jalan Hasyim Ashari
16. Medan Merdeka Timur
17. Jalan Veteran 3
18. Joglo Raya
19. Pasar Rebo Cijantung

Tol Arah Jakarta
1. GT Cikarang Pusat
2. GT Cibatu
3. GT Cikarang Barat
4. GT Tambun
5. GT Bekasi Timur
6. GT Bekasi Barat
7. Offramp Bukopin
8. Offramp Tegal Parang
9. Offramp Polda
10. Offramp MPR/DPR
11. Offramp Darmais
12. Offramp Farmasi
13. Offramp Semanggi
14. Offramp Pancoran
15. Offramp Desari

Area Sudirman-Thamrin
A. Arah Utara
1. Bundaran Senayan
2. FX Sudirman
3. Semanggi
4. Bendungan Hilir
5. Karet
6. Setiabudi
7. Dukuh Bawah
8. Jalan Tanjung Karang
9. Betung
10. Bundaran HI
11. TL Sarinah
12. TL Kebon Sirih
13. Budi Kemuliaan
14. Museum
15. RRI (Radio Republik Indonesia)
16. Oteva
17. TL Harmoni

B. Arah Selatan
1. Kedutaan Perancis
2. Sumenep
3. TL HOS Cokroaminoto
4. Dukuh Bawah
5. Setiabudi
6. Jalan Suryo
7. SCBD
8. Bapindo
9. Menpan RB
10. Bundaran Senayan

Wilayah Penyangga
A. Bekasi Kabupaten
1. Sasak Jarang-Tambun
2. Kalimalang
3. Kedungwaringin
4. Jababeka
5. Cikarang Festival
6. Simpang Pecenongan
7. Stadion Wibawa Mukti
8. Simpang Jalan
9. Simpang Jalan Movieland
10. Simpang Jalan SGC
11. Jalan Yos Sudarso
12. Terminal Kalijaya
13. Distrik 1 Meikarta

B. Depok
1. Bawah Flyover UI
2. Jalan Komjen M Yasin
3. Jalan Margonda Raya
4. Gerbang GDC
5. Pertigaan Apotik Margonda
6. Pertigaan Kartini
7. Jalan Raya Bogor 3
8. Jalan Raya Parung Ciputat
9. Jalan Raya Bogor Cilangkap

C. Tangerang Selatan
1. Legok
2. Gading Serpong
3. Jalan Camar Bintaro Sektor 3
4. Pamulang Jalan Raya Bogor
5. Jalan Insinyur Haji Juanda
6. Gading Boulevard

D. Tangerang Kota
1. Jatiuwung

Halaman Selanjutnya :
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Daftar Pemain Surabaya Samator di Proliga 2026: Tak Banyak Perombakan Skuad, Pertahankan Setter Asing

Daftar Pemain Surabaya Samator di Proliga 2026: Tak Banyak Perombakan Skuad, Pertahankan Setter Asing

Daftar pemain Surabaya Samator di Proliga 2026, di mana tak terdapat banyak perubahan termasuk mempertahankan setter asing asal Kuba yakni Lyvan Taboada Diaz.
Mendagri Ditunjuk Prabowo Pimpin Satgas Rehabilitasi Bencana Sumatera, Janji Kerja Cepat

Mendagri Ditunjuk Prabowo Pimpin Satgas Rehabilitasi Bencana Sumatera, Janji Kerja Cepat

Mendagri Tito Karnavian ditunjuk Prabowo untuk memimpin bahwa Satuan Tugas (Satgas) Percepatan Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pascabencana.
Media Belanda Ingatkan John Herdman soal Kondisi Sulit Timnas Indonesia: Tidak Konsisten dan Tantangan Organisasi

Media Belanda Ingatkan John Herdman soal Kondisi Sulit Timnas Indonesia: Tidak Konsisten dan Tantangan Organisasi

Media Belanda wanti-wanti John Herdman soal kondisi di Timnas Indonesia. Media Belanda sebut Timnas Indonesia tidak konsisten dan ada tantangan organisasi.
Prediksi Manchester United vs Burnley 8 Januari 2026, Era Baru Pasca Ruben Amorim MU Dijagokan?

Prediksi Manchester United vs Burnley 8 Januari 2026, Era Baru Pasca Ruben Amorim MU Dijagokan?

Era baru Manchester United dimulai pada tengah pekan ini. Tanpa Ruben Amorim, MU dijadwalkan bertanding melawan Burnley pada 8 Januari 2026. Begini prediksinya.
Jefri Nichol dan Jule Liburan Bareng ke Bali, Netizen Bongkar Faktanya: Mereka Saling Follow, Tinggal Tunggu Aja Ketemu di Beach Club

Jefri Nichol dan Jule Liburan Bareng ke Bali, Netizen Bongkar Faktanya: Mereka Saling Follow, Tinggal Tunggu Aja Ketemu di Beach Club

Belum reda kabar perceraiannya dengan Na Daehoon dan dugaan perselingkuhan dengan Safrie dan Yuka, kini Julia Prastini atau Jule diisukan sedang berlibur dengan Jefri Nichol.
Alasan PBSI Hapus Sistem Promosi-Degradasi Atlet Pelatnas di Akhir Tahun, Ini Penjelasannya

Alasan PBSI Hapus Sistem Promosi-Degradasi Atlet Pelatnas di Akhir Tahun, Ini Penjelasannya

Menilik alasan PBSI memutuskan untuk menghapus sistem promosi-degradasi untuk atlet Pelatnas yang selama ini selalu dilakukan disetiap akhir tahunnya.

Trending

Media Belanda Bawa Kabar Baik untuk Dean James, Bek Timnas Indonesia itu Siap Tembus Klub Papan Atas Eredivisie

Media Belanda Bawa Kabar Baik untuk Dean James, Bek Timnas Indonesia itu Siap Tembus Klub Papan Atas Eredivisie

Nama Dean James mendadak mencuat dalam radar transfer Ajax Amsterdam. Performanya yang stabil di Timnas Indonesia dan Eropa, ia disebut jadi target yang cocok.
Hasil dan Klasemen Terbaru Liga Inggris 2025-2026: Satu Pelatih Lagi Dipecat Susul Ruben Amorim dan Enzo Maresca?

Hasil dan Klasemen Terbaru Liga Inggris 2025-2026: Satu Pelatih Lagi Dipecat Susul Ruben Amorim dan Enzo Maresca?

West Ham United semakin terbenam di zona degradasi klasemen Liga Inggris 2025-2026. Kekalahan dari Nottingham Forest membuat nasib Nuno Espirito Santo tidak aman.
Bali dan Yogyakarta Minggir Dulu, Jawa Tengah sebagai Provinsi dengan Pendapatan Pariwisata Tertinggi

Bali dan Yogyakarta Minggir Dulu, Jawa Tengah sebagai Provinsi dengan Pendapatan Pariwisata Tertinggi

Dari laporan BPS, pendapatan sektor pariwisata Provinsi Jawa Tengah (Jateng) menduduki peringkat pertama sebesar Rp2,77 triliun, mengalahkan Bali dan DI Yogyakarta.
Jule Akhirnya Muncul, Tampil Tanpa Hijab dan Unggah Story Sedih di Pinggir Pantai, Netizen Pertanyakan Isu dengan Jefri Nichol

Jule Akhirnya Muncul, Tampil Tanpa Hijab dan Unggah Story Sedih di Pinggir Pantai, Netizen Pertanyakan Isu dengan Jefri Nichol

Mengejutkan netizen, Jule kini tampil beda dan berani mengunggah potret dirinya yang sudah tak mengenakan hijab.
Serahkan Karya Buku ke Kemenkum, Praktisi HKI Perkenalkan Paradigma Baru Hukum Hak Cipta

Serahkan Karya Buku ke Kemenkum, Praktisi HKI Perkenalkan Paradigma Baru Hukum Hak Cipta

Buku berjudul 'Hak Cipta dengan Deklaratif Tercatat' karya Ichwan Anggawirya yang juga sebaai praktisi Hukum Kekayaan Intelektual (HKI) resmi diserahkan kepada Kementerian Hukum (Kemenkum).
Masih Dibela Fans, Gaji Shin Tae-yong Disorot Tajam Media Korea usai Timnas Indonesia Tunjuk John Herdman

Masih Dibela Fans, Gaji Shin Tae-yong Disorot Tajam Media Korea usai Timnas Indonesia Tunjuk John Herdman

Kontroversi seputar kursi pelatih Timnas Indonesia kembali jadi perbincangan hangat, kali ini datang dari media Korea Selatan. Gaji Shin Tae-yong disorot lagi.
Jule Sudah Berani Tampil Seksi Lepas Hijab dan Pakai Tanktop di Sosmed, Netizen: Jule Menolak Redup

Jule Sudah Berani Tampil Seksi Lepas Hijab dan Pakai Tanktop di Sosmed, Netizen: Jule Menolak Redup

Nama Julia Prastini atau Jule masih menjadi perbincangan hangat dikalangan netizen imbas kasus dugaan perselingkuhan.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT