News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Ketua RW 02 Karet Jaksel Sebut Masih Ada Warganya Tak Miliki MCK, Tak Ada Surat Rumah Jadi Kendala

Ketua RW 02 Kelurahan Karet, Jakarta Selatan, Kusnadi (56) menyebutkan bahwa sejumlah warganya masih memiliki permasalahan untuk melakukan kegiatan sehari-hari, salah satunya belum memiliki mandi cuci kakus (MC).
Minggu, 28 September 2025 - 00:55 WIB
Ketua RW 02 Karet Jaksel Sebut Masih Ada Warganya Tak Miliki MCK.
Sumber :
  • tvOnenews.com/Adinda Ratna Safira

Jakarta, tvOnenews.com - Ketua RW 02 Kelurahan Karet, Jakarta Selatan, Kusnadi (56) menyebutkan bahwa sejumlah warganya masih memiliki permasalahan untuk melakukan kegiatan sehari-hari, salah satunya belum memiliki mandi cuci kakus (MC).

Kusnadi mengatakan bahwa keseluruhan jumlah warganya ada 645 kepala keluarga (KK) yang terdiri dari 7.643 jiwa. Berdasarkan data yang didapat, ada 15 rumah yang belum memiliki MCK.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

“(Rumah yang belum punya MCK ya) Ada 15 rumah. Itu di RT 18 ada 8 rumah, di RT 17 ada 7 rumah,” ungkap Kusnadi, saat dihubungi, Sabtu (27/9).

Lebih lanjut Kusnadi menerangkan bahwa sejumlah warga yang belum memiliki MCK ini terhalang tidak memiliki surat rumah.

“Ini sekarang masalah MCK ya. MCK itu kemarin  dari Dinas Perumahan yang ada masalahnya. Karena kan itu rumah-rumah itu ada yang nggak ada surat rumahnya gitu. Namanya orang dulu tuh kan bikin suratnya nggak ada. Ada cuma BPP doang gitu. Nah, itu tiba-tiba dibatalin gitu. Saya juga kaget nggak ada konfirmasi apa-apa,” ucap Kusnadi.

“Jadi waktu itu (masalah) MCK dipanggil, katanya warganya kalau mau dibikin MCK harus memberikan surat asli gitu kan. Masa surat asli sih? Logikanya gimana ya? Masa orang mau bikin surat ini diambil sih? Kan aneh gitu kan. Apa salah informasinya dari warga saya atau dari kelurahan? Soalnya belum ada kontak, komunikasi yang belum baik,” sambungnya.

Sementara itu Kusnadi mengaku, warganya yang tidak memiliki MCK ini, sehari-harinya masih membuang kotoran ke saluran got yang mengalir ke sekitar rumah warga. Hal ini tentunya dikhawatirkan akan menimbulkan penyakit.

“Ya itu, jadi dia buang, ya itu di luar. Jadinya ngambang gitu kuning-kuning. Saya yang keselnya kan gitu. Jadi dia buang, yang bikin kena penyakit banyak orang. Orang banyak, bukan orang sedikit. Pastinya kan ini kebijakan-kebijakan yang memang terdahulu selalu kurang cepat. Mungkin pengurus-pengurus wilayah yang setempat ya,” terang Kusnadi.

Kemudian Kusnadi berharap agar pemerintah khususnya Pemprov DKI Jakarta dapat menyelesaikan permasalahan yang muncul di masyarakat.

“Jadi itu yang saya bilang tadi, memang kita harus punya inovasi, pemikiran-pemikiran kita yang lebih luas, yang lebih logis lah gitu kan. Kayak pemerintah-pemerintah gitu kan biar nggak mementingkan diri sendiri gitu. Mau turun, ya kan, ke kampung ini gitu ya. Bertaruh gitu,” tukasnya.

Untuk diketahui, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melalui Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (PRKP) menargetkan penataan 55 RW kumuh sepanjang tahun 2025. 

Penataan itu dilakukan secara bertahap di lima wilayah kota administrasi, dengan fokus pada peningkatan kualitas sarana, prasarana, dan utilitas permukiman.

Program itu menyasar perbaikan jalan lingkungan, drainase, jembatan antar kampung, penerangan jalan umum, hingga penyediaan fasilitas MCK komunal.

Pemprov menegaskan penataan itu dilakukan untuk meningkatkan kualitas hidup warga tanpa menggusur mereka dari lingkungan tempat tinggal. 

Dengan total 55 RW ditangani di tahun 2025, pemerintah berharap masalah kawasan kumuh dapat dikurangi secara signifikan menuju target penataan seluruh RW kumuh Jakarta pada 2026.

Total anggaran yang disiapkan tahun 2025 mencapai Rp317,8 miliar, dengan target penataan 55 RW kumuh yang tersebar di enam wilayah kota/kabupaten administrasi. (ars/dpi)

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

tvonenews

 

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jelang Lawan Vietnam, Hector Souto Percaya Diri Timnas Futsal Indonesia

Jelang Lawan Vietnam, Hector Souto Percaya Diri Timnas Futsal Indonesia

Pelatih Timnas Futsal Indonesia, Hector Souto, menegaskan ambisinya untuk mengantarkan skuad Garuda melangkah ke babak semifinal Piala Asia Futsal untuk pertama kalinya.
Balas Kekalahan SEA Games, Samuel Eko Tegaskan Misi Timnas Futsal Indonesia

Balas Kekalahan SEA Games, Samuel Eko Tegaskan Misi Timnas Futsal Indonesia

Pemain Timnas Futsal Indonesia Samuel Eko menegaskan tekad skuad Garuda untuk meraih kemenangan saat menghadapi Vietnam pada laga perempat final Piala Asia Futsal 2026.
Takluk dari Persib Bandung, Althaf Indie Minta Maaf dan Kirim Pesan Optimistis

Takluk dari Persib Bandung, Althaf Indie Minta Maaf dan Kirim Pesan Optimistis

Penyerang Persis Solo Althaf Indie menilai kekalahan timnya dari Persib Bandung menjadi motivasi untuk bangkit dan menatap pertandingan selanjutnya di Super League 2025/2026.
IBC Beri 6 Rekomendasi untuk Perkuat Kepercayaan Investor dan Redam Gejolak di Pasar Modal Indonesia

IBC Beri 6 Rekomendasi untuk Perkuat Kepercayaan Investor dan Redam Gejolak di Pasar Modal Indonesia

IBC menegaskan, keberadaan pasar modal yang kredibel menjadi pilar penting dalam mendukung pembiayaan investasi, pendalaman pasar keuangan, serta peningkatan daya saing ekonomi nasional.
Purbaya Pastikan Jeffrey Hendrik Jadi Pjs Dirut BEI, Bakal Wakili Bursa Bertemu MSCI

Purbaya Pastikan Jeffrey Hendrik Jadi Pjs Dirut BEI, Bakal Wakili Bursa Bertemu MSCI

Jeffrey Hendrik bersama jajaran manajemen akan mewakili BEI dalam agenda pertemuan dengan Morgan Stanley Capital International (MSCI) yang dijadwalkan pada Senin (2/2/2026).
Seruan 31 Kabupaten Kota: Komitmen Menangkan Andar Amin di Musda Golkar Sumut

Seruan 31 Kabupaten Kota: Komitmen Menangkan Andar Amin di Musda Golkar Sumut

Sebanyak 31 Ketua DPD Kabupaten Kota menyerukan komitmen tidak akan berpaling dan memenangkan Andar Amin Harahap menjadi Ketua DPD Golkar Sumut.

Trending

IBC Beri 6 Rekomendasi untuk Perkuat Kepercayaan Investor dan Redam Gejolak di Pasar Modal Indonesia

IBC Beri 6 Rekomendasi untuk Perkuat Kepercayaan Investor dan Redam Gejolak di Pasar Modal Indonesia

IBC menegaskan, keberadaan pasar modal yang kredibel menjadi pilar penting dalam mendukung pembiayaan investasi, pendalaman pasar keuangan, serta peningkatan daya saing ekonomi nasional.
Balas Kekalahan SEA Games, Samuel Eko Tegaskan Misi Timnas Futsal Indonesia

Balas Kekalahan SEA Games, Samuel Eko Tegaskan Misi Timnas Futsal Indonesia

Pemain Timnas Futsal Indonesia Samuel Eko menegaskan tekad skuad Garuda untuk meraih kemenangan saat menghadapi Vietnam pada laga perempat final Piala Asia Futsal 2026.
Jelang Lawan Vietnam, Hector Souto Percaya Diri Timnas Futsal Indonesia

Jelang Lawan Vietnam, Hector Souto Percaya Diri Timnas Futsal Indonesia

Pelatih Timnas Futsal Indonesia, Hector Souto, menegaskan ambisinya untuk mengantarkan skuad Garuda melangkah ke babak semifinal Piala Asia Futsal untuk pertama kalinya.
Puasa Ramadhan Bisa Batal karena Tak Sengaja Air Wudhu Tertelan? Simak Penjelasan Mengenai Hukumnya

Puasa Ramadhan Bisa Batal karena Tak Sengaja Air Wudhu Tertelan? Simak Penjelasan Mengenai Hukumnya

Salah satu yang kerap menimbulkan pertanyaan adalah saat berwudhu untuk shalat, khususnya ketika berkumur dan tanpa sengaja air wudhu tertelan. Apa hukumnya?
Takluk dari Persib Bandung, Althaf Indie Minta Maaf dan Kirim Pesan Optimistis

Takluk dari Persib Bandung, Althaf Indie Minta Maaf dan Kirim Pesan Optimistis

Penyerang Persis Solo Althaf Indie menilai kekalahan timnya dari Persib Bandung menjadi motivasi untuk bangkit dan menatap pertandingan selanjutnya di Super League 2025/2026.
Seruan 31 Kabupaten Kota: Komitmen Menangkan Andar Amin di Musda Golkar Sumut

Seruan 31 Kabupaten Kota: Komitmen Menangkan Andar Amin di Musda Golkar Sumut

Sebanyak 31 Ketua DPD Kabupaten Kota menyerukan komitmen tidak akan berpaling dan memenangkan Andar Amin Harahap menjadi Ketua DPD Golkar Sumut.
Atmosfer Futsal Bikin Merinding! Shayne Pattynama Puji Fans Indonesia

Atmosfer Futsal Bikin Merinding! Shayne Pattynama Puji Fans Indonesia

Bek Persija Jakarta, Shayne Pattynama mengaku takjub dengan atmosfer luar biasa yang tercipta saat menyaksikan langsung laga Timnas Futsal Indonesia kontra Irak
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT