News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Banjir Kepung Banten, NTB, dan Jakarta: BNPB Laporkan Dua Warga Meninggal Dunia

Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat, banjir merata terjadi di tiga provinsi utama, yakni Banten, Nusa Tenggara Barat (NTB), dan DKI Jakarta.
Jumat, 23 Januari 2026 - 16:30 WIB
Banjir setinggi satu meter menggenangi permukiman warga di kawasan Jalan Pulo Indah Raya, RT 10 RW 08, Duri Kosambi, Cengkareng, Jakarta Barat, Jumat (23/1).
Sumber :
  • Antara

Jakarta, tvOnenews.com - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat, banjir merata terjadi di tiga provinsi utama, yakni Banten, Nusa Tenggara Barat (NTB), dan DKI Jakarta.

Kepala Pusat Data, Informasi, dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari, mengungkapkan bahwa banjir kali ini menyasar kawasan dataran rendah, daerah aliran sungai (DAS) yang meluap, serta permukiman padat penduduk.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Banjir di Kabupaten Tangerang memakan korban jiwa. Di Desa Kosambi (Kecamatan Kosambi) dan Desa Cikande (Kecamatan Jayanti), sebanyak 239 rumah warga terendam air.

"Dalam peristiwa ini dua orang dilaporkan meninggal dunia dan satu orang mengalami luka ringan," kata Abdul Muhari dalam keterangannya, Jumat (23/1/2026).

Sementara itu, di Kota Tangerang, genangan air menyebar di delapan kecamatan, meliputi Jatiuwung, Priuk, Benda, Cibodas, Karang Tengah, Pinang, Larangan, dan Cipondoh. Warga mulai mengungsi karena air sungai yang terus meluap.

"Kondisi terkini debit air kali atau sungai masih mengalami kenaikan," jelasnya. Setidaknya 21 warga kini berada di pos pengungsian Damkar Benda, sementara total kerugian materiil masih dalam pendataan.

Banjir bandang juga menghantam Kabupaten Sumbawa sejak 19 Januari lalu. Dampak terparah terasa di Kecamatan Empang, Plampang, Tarano, dan Buer, yang mengakibatkan satu fasilitas pendidikan terdampak dan 162 rumah warga mengalami kerusakan.

Bencana serupa berlanjut pada Kamis (22/1) di Kabupaten Bima, di mana 54 rumah di Desa Labuan Kenanga diterjang banjir. Sedangkan di Lombok Barat, tepatnya di Dusun Presak, sebanyak 67 rumah warga juga ikut terendam.

Di ibu kota, banjir dilaporkan semakin meluas pada Jumat (23/1) siang. Berdasarkan data BPBD Jakarta, terdapat 143 Rukun Tetangga (RT) dan 16 ruas jalan yang terendam air.

Kondisi paling mengkhawatirkan terpantau di Jakarta Barat dan Jakarta Selatan. Di Rawa Buaya dan Kosambi, ketinggian air sudah melampaui satu meter. Sementara itu, di Kelurahan Cipulir, Jakarta Selatan, permukaan air mencapai kedalaman 1,2 meter.

Abdul Muhari menegaskan bahwa tim gabungan masih berada di lokasi bencana untuk memberikan pendampingan medis, logistik, serta melakukan asesmen kerusakan.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

BNPB pun mengeluarkan peringatan khusus bagi masyarakat yang tinggal di wilayah rawan. 

Pemerintah daerah dan warga, terutama yang bermukim di bantaran sungai, diminta tetap waspada terhadap potensi banjir susulan dan selalu memantau informasi cuaca resmi agar risiko bencana dapat diminimalisir. (ant/dpi)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Dugaan Praktik Kecurangan dalam Kasus Gagal Bayar PT DSI, Bereskrim Ungkap Korban 15.000 Lender Capai Kerugian Rp2,4 T

Dugaan Praktik Kecurangan dalam Kasus Gagal Bayar PT DSI, Bereskrim Ungkap Korban 15.000 Lender Capai Kerugian Rp2,4 T

Direktur Tindak Pidana Ekonomi Khusus Bareskrim Polri, Brigjen Ade Safri Simanjuntak mengungkap awal mula terjadinya dugaan praktik kecurangan kasus gagal bayar DSI
Detik-detik Terungkapnya 15 Ribu Investor Jadi Korban Dugaan Fraud Dana Syariah Indonesia

Detik-detik Terungkapnya 15 Ribu Investor Jadi Korban Dugaan Fraud Dana Syariah Indonesia

Skala dugaan penipuan atau fraud yang dilakukan PT Dana Syariah Indonesia (DSI) kian mengkhawatirkan.
Hasil Pertandingan Persija Jakarta Vs Madura United: Petik Kemenangan, Macan Kemayoran Samai Poin Persib Bandung

Hasil Pertandingan Persija Jakarta Vs Madura United: Petik Kemenangan, Macan Kemayoran Samai Poin Persib Bandung

Persija Jakarta menyamai perolehan poin Persib Bandung usai menang 1-0 atas Madura United lewat penalti Gustavo Almeida di SUGBK pada pekan ke-18 Super League 2025-2026.
Soroti Masalah Kuota Haji Tambahan, Komisi Fatwa MUI Tegaskan Keselamatan Jemaah Lebih Utama Ketimbang Mengurangi Antrean

Soroti Masalah Kuota Haji Tambahan, Komisi Fatwa MUI Tegaskan Keselamatan Jemaah Lebih Utama Ketimbang Mengurangi Antrean

Wakil Ketua Komisi Fatwa MUI, Kiai Shofiyullah Muzammil, menegaskan keselamatan jemaah merupakan prinsip mendasar dalam ajaran Islam yang tidak dapat dikompromikan.
Ruang Ganti Manchester United Bergejolak? Michael Carrick Beberkan Faktanya

Ruang Ganti Manchester United Bergejolak? Michael Carrick Beberkan Faktanya

Michael Carrick mulai menunjukkan dampak signifikan dalam peran barunya bersama Manchester United.
Klasemen Proliga 2026, Putri: Gulung Popsivo Polwan, Megawati Hangestri Bawa Jakarta Pertamina Enduro ke Peringkat Tiga

Klasemen Proliga 2026, Putri: Gulung Popsivo Polwan, Megawati Hangestri Bawa Jakarta Pertamina Enduro ke Peringkat Tiga

Klasemen Proliga 2026 sektor putri setelah berakhirnya laga ulangan grand final musim lalu yang mempertemukan Jakarta Pertamina Enduro menghadapi Popsivo Polwan

Trending

Sudah di Indonesia, 3 Pemain Keturunan Eropa Bisa OTW Dinaturalisasi dan Dipanggil John Herdman ke Timnas untuk Piala AFF

Sudah di Indonesia, 3 Pemain Keturunan Eropa Bisa OTW Dinaturalisasi dan Dipanggil John Herdman ke Timnas untuk Piala AFF

John Herdman mulai menyusun kerangka Timnas Indonesia jelang Piala AFF 2026. Tiga pemain keturunan di Liga 1 disebut bisa menjadi opsi naturalisasi buat Garuda.
Top 3 Bola 23 Januari 2026: Gaji Jesse Lingard di Persib Bandung, Thom Haye Gigit Jari, hingga Al Nassr Bangkit

Top 3 Bola 23 Januari 2026: Gaji Jesse Lingard di Persib Bandung, Thom Haye Gigit Jari, hingga Al Nassr Bangkit

Rangkuman Top 3 Bola hari ini: rumor Jesse Lingard ke Persib, peluang jadi pemain termahal Liga 1, dan kebangkitan Al Nassr.
Cole Palmer Dirumorkan Merapat ke Manchester United, Siap Gantikan Bruno Fernandes?

Cole Palmer Dirumorkan Merapat ke Manchester United, Siap Gantikan Bruno Fernandes?

Manchester United, Michael Carrick, MU, Bursa Transfer, Cole Palmer, Manchester City, Setan Merah, Chelsea, Bruno Fernandes. Dalam laporan Berita transfer MU
Jadwal Proliga 2026, Jumat 23 Januari: Megawati Hangestri Main Lagi, Lakoni Laga Ulangan Grand Final Musim Lalu

Jadwal Proliga 2026, Jumat 23 Januari: Megawati Hangestri Main Lagi, Lakoni Laga Ulangan Grand Final Musim Lalu

Jadwal Proliga 2026 pada Jumat 23 Januari yang merupakan hari kedua seri ketiga putaran pertama akan menyuguhkan dua pertandingan menarik dari sektor putri.
Pemain MU Berdarah Belanda Ini Blak-blakan Ingin Dinaturalisasi dan Bela Timnas Indonesia, John Herdman Panggil untuk FIFA Series 2026?

Pemain MU Berdarah Belanda Ini Blak-blakan Ingin Dinaturalisasi dan Bela Timnas Indonesia, John Herdman Panggil untuk FIFA Series 2026?

Pemain keturunan Belanda yang kini membela MU membuka peluang dinaturalisasi. John Herdman berpeluang memanggilnya ke FIFA Series 2026.
Resmi! AFC Jatuhkan Sanksi Berat Kepada Persib Bandung Jelang ACL 2 Hadapi Ratchaburi, Flare Bobotoh di GBLA Lawan Bangkok Berakibat Fatal

Resmi! AFC Jatuhkan Sanksi Berat Kepada Persib Bandung Jelang ACL 2 Hadapi Ratchaburi, Flare Bobotoh di GBLA Lawan Bangkok Berakibat Fatal

AFC menjatuhkan sanksi berat kepada Persib Bandung usai laga penentuan ACL 2 kontra Bangkok United. Bobotoh menyalakan flare, denda tembus Rp500 juta.
Dua Bintang Liverpool Masuk Daftar, Inilah Pemain yang Diminta Jurgen Klopp Jika Latih Real Madrid

Dua Bintang Liverpool Masuk Daftar, Inilah Pemain yang Diminta Jurgen Klopp Jika Latih Real Madrid

Sempat membantah, namun media Spanyol mengabarkan bahwa Jurgen Klopp telah meminta Real Madrid untuk belanjakan tiga pemain incarannya jika melatih Los Blancos.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT