LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Dugaan KDRT Rizky Billar kepada Lesti Kejora, Tsamara Amany Tegas Serukan: Lawan Suami Toxic
Sumber :
  • Kolase tvonenews.com

Soal Dugaan KDRT Rizky Billar kepada Lesti Kejora, Tsamara Amany Tegas Serukan: Lawan Suami Toxic!

Nama Rizky Billar jadi sorotan publik. Adapun soal dugaan KDRT Rizky Billar kepada Lesti Kejora, Tsamara Amany tegas serukan lawan suami toxic, (1/10/2022).

Sabtu, 1 Oktober 2022 - 15:06 WIB

Jakarta - Nama Rizky Billar kini tengah menjadi perbincangan publik dan jadi sorotan usai dilaporkan Sang Istri, Lesti Kejora atas dugaan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT). Adapun soal dugaan KDRT Rizky Billar kepada Lesti Kejora, Tsamara Amany tegas serukan lawan suami toxic, Sabtu (1/10/2022).

Sebagai informasi, Lesti Kejora telah melaporkan sang suami, Rizky Billar ke Polres Jakarta Selatan atas dugaan kasus Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT). Lesti melaporkan Billar pada Rabu malam, 28 September 2022. Pada saat melaporkan, Lesti didampingi oleh kuasa hukum, Sandy Arifin.

Soal Dugaan KDRT Rizky Billar kepada Lesti Kejora, Tsamara Amany Tegas Serukan: Lawan Suami Toxic..

Tsamara Amany yang dikenal sebagai politisi perempuan dan juga konsen terhadap isu perempuan. Tsamara  angkat bicara menyoroti aksi dugaan KDRT yang menimpa Lesti Kejora.

Baca Juga :

Menanggapi isu yang kini menyeruak ke publik tersebut, Tsamara dengan tegas menyatakan dukungan kepada Lesti Kejora. Hal itu diungkapkannya dalam unggahan video di akun Instagram @tsamaradki, pada Sabtu (1/10).

"Lesti Kejora harus kita dukung karena dia adalah perempuan yang hebat, dia perempuan yang tidak mau takluk terhadap laki-laki yang toxic dan insecure semacam Rizky Billar,"

"Lesti Kejora dari kronologi yang kita baca adalah mengetahui bahwa Rizky diduga selingkuh dan kemudian  Rizky melakukan tindakan kekerasan kepada dirinya sampai mencekik, "ujarnya dikutip dari akun Instagram @tsamaradki

Mantan politisi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) ini mengatakan bahwa diri berdiri dalam posisi korban.

"Kalau dalam situasi seperti ini, saya selalu percaya korban karena selalu banyak hal yang dipertaruhkan korban ketika ia melaporkan diri ke polisi," ujarnya.

Selain itu, karena melalui rilis kepolisian, Rizky Billar disebutkan terbukti melakukan kekerasan dengan menyeret, membanting bahkan mencekik sang istri, Lesti Kejora.

"Apalagi kepolisian sudah menjawab memang betul-betul ada unsur kekerasan yang dilakukan Rizky terhadap Lesti," ucapnya.

Eks Ketua DPP PSI ini dengan lantang menyebut bahwa Rizky Billar sosok laki-laki yang toxic dan insecure. Karena bukannya minta maaf ketika ketahuan berselingkuh

"Laki-laki macam Rizky ini sebenarnya banyak, ini tuh model laki-laki insecure dan toxic, yang panik kalau ketahuan dan disalahkan, karena dirinya melakukan kesalahan di sini yaitu perselingkuhan"

"Tetapi alih-alih minta maaf dan merasa bersalah, laki-laki insecure biasanya melakukan ancaman, ancaman berupa kekerasan supaya istrinya atau perempuan di sini bungkam," ungkapnya.

Sekali lagi, Tsamara Amany menegaskan dukungan kepada Lesti karena terbukti berani melawan ketika harus mempertaruhkan popularitasnya, disamping ia disakiti oleh sang suami.

"Tetapi Lesti bukan perempuan yang bisa dibungkam, dia perempuan hebat, dia perempuan yang berani melaporkan suami toxic ini ke polisi dan itu bagi dia lebih baik. Dibanding mempertahankan citra baik atau best couple di depan publik dan karena itu, atas apa yang dipertaruhkan sama Lesti, tidak boleh ada perdebatan tentang ini. Kita harus dukung Lesti Kejora," pungkasnya.

"Lesti Kejora hebat. Laki-laki toxic memang harus dilawan!," tulis keterangan unggahan akun Tsamaradki.

Kondisi Lesti Kejora 

Mata lebam Lesti kembali jadi sorotan saat terjadi satu tahun lalu. (viva)

Lesti Kejora telah melaporkan sang suami, Rizky Billar ke Polres Jakarta Selatan atas dugaan kasus KDRT. 
Lesti melaporkan Billar pada Rabu (28/9/2022) malam, dengan didampingi oleh kuasa hukumnya, Sandy Arifin.

“Kondisinya pastinya dia (Lesti) lagi istirahat,” kata Sandy Arifin ditemui di RSU Bunda Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (30/9/2022).  

“Saya baru dapat infomrasi perkembangan check up nya. Saya ingin bertemu dokter. Kalau ada info lebih lanjut saya akan sampaikan,” tambahnya. 

Sebagai kuasa hukum, Sandy menjelaskan bahwa saat ini pihaknya fokus ke kesembuhan Lesti terlebih dahulu. 
“Kita fokus ke kesembuhan Dede (Lesti) dulu,” ujar Sandy Arifin.  

Sandy kemudian menjelaskan bahwa proses hukum atas laporan Lesti masih terus berjalan. Sandy menyerahkan itu kepada pihak kepolisian. 

“Proses hukum masih berjalan, nanti akan disampaikan oleh pihak kepolisian. Mohon doanya kami sedang fokus berkomunikasi ke keluarga Dede dan Billar,” ucap Sandy Arifin

Sebagai informasi, Lesti Kejora dan Rizky Billar resmi menikah pada bulan April tahun 2021, saat ini keduanya sudah dikaruniai satu orang anak laki-laki.  

Setelah kabar mengenai dugaan KDRT yang dialami Lesti itu viral, para warganet ramai berbondong-bondong memberi komentar. 

Sontak saja, nama Lesti berhasil memuncaki trending topic di Twitter di Indonesia. Nama Rizky Billar juga ikut menjadi trending topic. 

Lesti Kejora melapor menyertakan bukti visum

Rizky Billar, Lesti Kejora. (ist)

Diwartakan sebelumnya, pedangdut Lesti Kejora melaporkan sang suami yakni Rizky Billar terkait kasus dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).  

Laporan tersebut dilayangkan Lesti ke Mapolres Metro Jakarta Selatan pada Rabu (28/9/2022) malam.  

"Dia melaporkan suaminya karena dia di-KDRT semalem dia laporannya," kata Humas Polres Metro Jakarta Selatan, AKP Nurma Dewi saat dikonfirmasi awak media, Jakarta, Kamis (29/9/2022). 

Nurma mengatakan saat melaporkan insiden KDRT yang dialaminya, Lesti turut serta membawa bukti visum dari aksi dugaan kekerasan fisik yang dialaminya.  

Menurutnya saat laporan itu dilayangkan pihak kepolisian turut serta melakukan pemeriksaan terhadap Lesti.

"Buktinya ya visum kita kan pasti visum kalau KDRT. Kemudian dia (Lesti) sudah diperiksa semalam," ungkapnya.  

Sementara itu, Nurma enggan membeberkan sejumlah luka yang diderita Lesti akibat aksi KDRT yang diduga dilakukan oleh Rizky Billar.  

Kata ia saat ini pihak kepolisian masih melakukan pendalaman terkait dugaan aksi KDRT yang dialami oleh Lesti Kejora.  

"Penyidik yang tahu tapi fisik lah," kata Nurma enggan membeberkan mengenai aksi dugaan KDRT yang dialami oleh Lesti Kejora (abs/ree/ind)

Jangan lupa tonton berita update menarik lainnya dan Subscribe tvOneNews


 

Baca Juga :
Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Nobar Timnas Semifinal Piala Asia U-23, Pemkot Semarang Siapkan Tiga layar Videotron

Nobar Timnas Semifinal Piala Asia U-23, Pemkot Semarang Siapkan Tiga layar Videotron

Pemerintah Kota Semarang, Jawa Tengah menyiapkan tiga layar LED Videotron untuk nonton bareng (nobar) laga semifinal Piala Asia U-23 antara Indonesia melawan Uzbekistan, Senin (29/4/2024).
Pemprov Bali: Dana Pengamanan Pilkada 2024 Cair Rp132 Miliar

Pemprov Bali: Dana Pengamanan Pilkada 2024 Cair Rp132 Miliar

Pemprov Bali dan jajaran pemerintah kabupaten/kota serentak tandatangani naskah perjanjian hibah daerah (NPHD) pengamanan Pilkada 2024 total Rp132.109.227.932.
RS Bhayangkara Surabaya Luncurkan Layanan Immunotherapy Nusantara by Terawan

RS Bhayangkara Surabaya Luncurkan Layanan Immunotherapy Nusantara by Terawan

Layanan Immunotherapy Nusantara by Terawan resmi dibuka di RS Bhayangkara H.S. Samsoeri Mertojoso Kota Surabaya, Senin (29/4).
Heboh Tagar

Heboh Tagar "Boikot MNC" Membahana di Media Sosial, Saham Dua Emite Grup Media MNC Justru Naik Hingga 1,32 Persen

Di tengah maraknya tagar "Boikot MNC" di media sosial, saham PT Media Nusantara Citra Tbk(MNCN) justru naik 4 poin, atau 1,32 persen ke level Rp306 per saham.
PDIP Gugat Suara Pileg PSI, Minta MK Ubah Jadi 0, Hakim: Bisa Tunjukkan Buktinya?

PDIP Gugat Suara Pileg PSI, Minta MK Ubah Jadi 0, Hakim: Bisa Tunjukkan Buktinya?

DPP PDIP meminta Mahkamah Konstitusi (MK) mengubah perolehan suara PSI di Provinsi Papua Tengah dalam Pileg 2024 menjadi nol suara.
Jonatan Christie dan Leo/Daniel Sumbang Kemenangan Indonesia di Thomas Cup 2024

Jonatan Christie dan Leo/Daniel Sumbang Kemenangan Indonesia di Thomas Cup 2024

Jonatan melewati laga rubber game yang menantang demi menyumbang poin kedua untuk keunggulan 2-1 Indonesia atas Thailand pada pertandingan fase grup Piala Thomas 2024 di Chengdu Hi Tech Zone Sports Center Gymnasium, Chengdu, China, Senin (29/4/2024).
Trending
Timnas Indonesia U-23 Meroket, Ketum PSSI Erick Thohir Beberkan Sumbangan Finansial Rp23 Miliar dari Penguasaha

Timnas Indonesia U-23 Meroket, Ketum PSSI Erick Thohir Beberkan Sumbangan Finansial Rp23 Miliar dari Penguasaha

Ketum PSSI Erick Thohir membeberkan dukungan finansial Rp23 miliar dari para pengusaha kepada Timnas Indonesia yang meroket melaju ke Semifimal Piala Asia U-23 Qatar.
Witan Sulaeman Sampaikan Kabar Baik soal Skuad Timnas Indonesia U-23 Jelang Hadapi Uzbekistan

Witan Sulaeman Sampaikan Kabar Baik soal Skuad Timnas Indonesia U-23 Jelang Hadapi Uzbekistan

Witan Sulaeman menyampaikan kabar baik soal skuad timnas Indonesia U-23 menjelang laga kontra Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024, Senin (29/4) malam.
Bukan Sananta atau Hokky sebagai Pengganti Rafael Struick, Pemain Ini Bisa Buat Timnas Indonesia U-23 Menang Atas Uzbekistan

Bukan Sananta atau Hokky sebagai Pengganti Rafael Struick, Pemain Ini Bisa Buat Timnas Indonesia U-23 Menang Atas Uzbekistan

Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong, dipastikan tidak bisa diturunkan saat menghadapi Uzbekistan pada pertandingan semifinal Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa.
Pelatih Jepang Heran Timnas Indonesia Bisa Tumbangkan Korea Selatan, Pelatih Belanda Menyesal Pernah Abaikan Talenta Rafael Struick

Pelatih Jepang Heran Timnas Indonesia Bisa Tumbangkan Korea Selatan, Pelatih Belanda Menyesal Pernah Abaikan Talenta Rafael Struick

Inilah dua berita paling banyak dibaca. Pelatih Jepang heran Timnas Indonesia bisa menumbangkan Korea Selatan dan pelatih Belanda menyesal pernah mengabaikan talenta Rafael Struick.
Sang Mantan Juara Piala Asia U23 pun Kaget Lihat Timnas Indonesia U23, Tak Menyangka Skuad Shin Tae-yong Bisa...

Sang Mantan Juara Piala Asia U23 pun Kaget Lihat Timnas Indonesia U23, Tak Menyangka Skuad Shin Tae-yong Bisa...

Begini pandangan salah satu pelatih tim yang pernah juara Piala Asia U23 tentang Timnas Indonesia U23 asuhan Shin Tae-yong, terkejut lihat Timnas Indonesia U23.
Pelatih Irak Singgung Kemenangan Timnas Indonesia, Tegaskan Hanya Tim Terbaik yang Akan Bawa Piala Asia U-23 2024 hingga Pernyataan Berani Striker Uzbekistan 

Pelatih Irak Singgung Kemenangan Timnas Indonesia, Tegaskan Hanya Tim Terbaik yang Akan Bawa Piala Asia U-23 2024 hingga Pernyataan Berani Striker Uzbekistan 

Pelatih Irak singgung kemenangan Timnas Indonesia tegaskan hanya tim terbaik yang jadi juara Piala Asia U-23 2024 hingga pernyataan berani striker Uzbekistan.
Ibu Rafael Struick Jadi Sorotan, Ternyata Latar Belakang Pendidikan Noraly Bukan Kaleng-kaleng

Ibu Rafael Struick Jadi Sorotan, Ternyata Latar Belakang Pendidikan Noraly Bukan Kaleng-kaleng

Ibu Rafael Struick jadi sorotan publik belakangan ini. Pasalnya, Noraly ternyata bukan sembarangan orang, bahkan latar pendidikannya juga bukan kaleng-kaleng,
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Kabar Siang
13:00 - 14:00
Damai Indonesiaku
14:00 - 14:30
Manusia Nusantara
14:30 - 15:00
Kabar Pasar Sore
15:00 - 16:00
Ragam Perkara
16:00 - 17:00
Kabar Petang Pilihan
Selengkapnya