Jakarta, tvOnenews.com - Politikus Rian Ernest menyatakan mengundurkan diri menjadi kader Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Menanggapi ini, Ketua Umum PSI Giring Ganesha buka suara.
Giring mengatakan keluar masuknya para kader ke dalam partai politik, khususnya PSI, merupakan hal biasa di dunia politik.
"Yang terpenting adalah mereka bisa menjalankan semua ilmu PSI yang telah mereka dapatkan," katanya saat dihubungi, Kamis (15/12/2022).
Dia meyakini keluarnya Rian dari PSI tidak akan mempengaruhi partainya di masa mendatang.
Sebab, Giring mengklaim PSI memiliki ratusan kader-kader muda yang telah mengikuti sekolah politik.
"Kami optimis dan sangat yakin di 2024 nanti. Sudah kami siapkan kader-kader yang memiliki integritas, anti korupsi, anti intoleransi, mau kerja untuk rakyat dan berkemampuan terbaik untuk perjuangkan PSI agar bisa berkiprah di politik nasional kedepannya," jelasnya.
"Tolong dicatat, kami akan besar dengan mereka semua," tandas Giring. (saa/nsi)
Load more