LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Laga Timnas Indonesia vs Vietnam
Sumber :
  • PSSI

Vietnam Ingin Ikuti Jejak Naturalisasi Timnas Indonesia, Tapi...

Timnas Vietnam saat ini sedang menghadapi kekalahan usai dibabat habis oleh Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Sabtu, 30 Maret 2024 - 06:00 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Timnas Vietnam saat ini sedang menghadapi kekalahan usai dibabat habis oleh Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Vietnam harus mengakui keunggulan Timnas Indonesia setelah kalah dalam dua laga dengan skor 1-0 di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) dan 3-0 di Stadion My Dinh.

Atas hal tersebut, sang pelatih Philippe Troussier dipecat.

Diketahui, Timnas Indonesia kini diperkuat oleh pemain-pemain naturalisasi. Hal tersebut rupanya menjadi sorotan Vietnam.

Baca Juga :

Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) mengaku ingin melakukan naturalisasi untuk memperkuat Vietnam.

Namun hal tersebut dirasa cukup sulit lantaran adanya peratura undang-undangan.

Wakil Presiden VFF, Tran Anh Tu mengatakan bahwa Vietnam akan melakukan strategi baru dengan mempromosikan pemain muda.

"Strategi jangka panjangnya adalah mempromosikan para pemain muda dan kualitas di level klub. Kami yakin hal itu adalah akar dari sepak bola Vietnam," kata Tran Anh Tu, mengutip VnExpress pada Sabtu (30/3/2024).

Dalam pengakuannya, ia juga membahas tentang naturalisasi.

Menurutnya VFF juga ingin melakukan naturalisasi layaknya Timnas Indonesia. Namun hal itu memerlujan campur tangan pihak lain.

"Kami tidak bisa lagi mempertahankan sudut pandang lama. Jelas ada perspektif baru, seperti yang kami lakukan pada Filip Nguyen."

"Federasi Sepakbola Vietnam juga berpikir membantu Timnas Vietnam menjadi lebih baik," jelasnya.

Tran Anh Tu menyebut VFF bukanlah yang mengurusi soal naturalisasi. Hal tersebut sudah ada Undang Undang yang mengaturnya.

"VFF bukanlah unit yang menangani masalah naturalisasi, melainkan harus mengikuti Undang-Undang Kewarganegaraan Vietnam."

"Kami tidak bisa melakukan naturalisasi terhadap seorang pemain, namun harus bergantung pada apakah pemain tersebut memenuhi syarat sesuai Undang-undang atau tidak," bebernya.

Diberitakan sebelumnya, bertanding di My Dinh National Stadium, Timnas Indonesia sebagai tim tamu berhasil tampil superior dan kalahkan Vietnam tiga gol tanpa balas. 

Masing-masing gol Timnas Indonesia di laga kali ini dicetak oleh sundulan Jay Idzes menit 9', Ragnar Oratmangoen (23') serta Ramadhan Sananta (90+8').

Dengan kemenangan ini, Timnas Indonesia pun berhasil menjaga asa untuk lolos ke putaran ketiga babak kualifikasi Piala Dunia 2026.

Tambahan tiga poin, membawa Timnas Indonesia kokoh di urutan kedua klasemen Grup G dengan 7 angka. 

Timnas Indonesia hanya butuh satu kemenangan lagi untuk memastikan langkah mereka ke kualifikasi Piala Dunia babak berikutnya.

Dibalik kemenangan telak Timnas Indonesia atas Vietnam semalam, ada tiga bintang yang tampil menonjol dan jadi kunci superior tim Merah Putih.

Nama pertama adalah Jay Idzes. Pemain bertahan kelahiran Mierlo tersebut kembali jadi tembok kokoh di lini belakang Timnas Indonesia. 

Setelah di laga pertama mampu membuat Vietnam gagal cetak gol, pada laga tandang semalam Jay Idzes juga sukses menjaga gawang Timnas Indonesia terhindar dari counter mematikan tuan rumah.

Tak hanya tangguh sebagai pemain bertahan, insting gol Jay Idzes juga terbilang oke dan dibuktikan dengan satu gol di babak pertama. 

Memaksimalkan umpan sepak pojok, bek berpostur 190 cm meter tersebut melakukan heading dan menghujam gawang Vietnam.

Berkat gol tersebut, Timnas Indonesia pun bisa bermain tenang dan akhirnya menjaga keunggulan hingga peluit panjang berbunyi.

Berikutnya ada Thom Haye. Sang debutan di skuat Timnas Indonesia ini juga mampu membuktikan kualitasnya sebagai gelandang top dari Eropa. 

Meski baru pertama kali bermain, namun Thom Haye tak terlihat canggung bahkan mampu jadi pengatur serangan yang sempurna di lini tengah.

Terlepas dari satu assist nya lewat sepakan pojok, Thom Haye secara keseluruhan berhasil menjaga ritme permainan Timnas Indonesia. 

Dipaksa tampil sebagai gelandang bertahan yang bukan posisi idealnya, beberapa kali Thom Haye bisa melakukan intersep permainan lawan.

Terakhir adalah Ragnar Oratmangoen. Sang striker sepertinya jadi jawaban yang sedang dicari Shin Tae-yong buat Timnas Indonesia sejauh ini. 

Berbekal kecepatan, kemampuan dribbling serta akurasi finishing mumpuni, Ragnar Oratmangoen benar-benar jadi momok menakutkan buat pertahanan Vietnam.

Bahkan saat cetak gol debut buat Timnas Indonesia malam ini, Ragnar Oratmangoen mempertontonkan kualitas individu yang luar biasa.

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Usia Pensiun TNI dan Polri Direvisi, Komisi III: Agar Sama dengan ASN

Usia Pensiun TNI dan Polri Direvisi, Komisi III: Agar Sama dengan ASN

Wakil Ketua Komisi III DPR RI Pangeran Khairul Saleh mengatakan usia pensiun anggota TNI dan Polri direvisi dalam undang-undang untuk menyamakan dengan aturan
Bursa Transfer Pelatih Klub Eropa: Barcelona Ikat Hansi Flick, Juventus dan Chelsea Amankan Kandidat Top

Bursa Transfer Pelatih Klub Eropa: Barcelona Ikat Hansi Flick, Juventus dan Chelsea Amankan Kandidat Top

Klub-klub top Eropa seperti Barcelona, Juventus, dan Chelsea sudah mulai menemukan pelatih barunya masing-masing menjelang bursa transfer musim panas 2024.
3 Ayat Al-Quran tentang Rezeki: Surat Ibrahim Ayat 34, Surat Hud ayat 6, Surat At-Talaq Ayat 3

3 Ayat Al-Quran tentang Rezeki: Surat Ibrahim Ayat 34, Surat Hud ayat 6, Surat At-Talaq Ayat 3

Berikut 3 ayat Al-Quran tentang rezeki, di antaranya surat Ibrahim ayat 34, surat Hud ayat 6 dan surat At-Talaq ayat 3 lengkap tulisan Arab, latin dan artinya.
UKP Mardiono Ajak Masyarakat Lakukan Inovasi Pengolahan Pangan Lokal Guna Pengurangan Food Loss and Waste

UKP Mardiono Ajak Masyarakat Lakukan Inovasi Pengolahan Pangan Lokal Guna Pengurangan Food Loss and Waste

Utusan Khusus Presiden RI Bidang Kerja Sama Pengentasan Kemiskinan dan Ketahanan Pangan Muhamad Mardiono ajak seluruh masyarakat untuk melakukan inovasi pengolahan pangan lokal guna pengurangan food loss and waste.
Jemaah Haji yang Punya Komorbid Diimbau Selalu Bawa Obatnya saat Shalat di Masjid Nabawi

Jemaah Haji yang Punya Komorbid Diimbau Selalu Bawa Obatnya saat Shalat di Masjid Nabawi

Kepala Klinik Kesehatan Haji Indonesia (KKHI) Madinah, Dr Karmijono mengimbau kepada jemaah haji yang memiliki komorbid atau penyakit penyerta agar tetap membawa obatnya jika akan beribadah ke masjid.
Tak Terima 2 DPO Jadi Fiktif, Keluarga Vina Protes Keras ke Polda Jabar, Hotman sebut Sejumlah Versi BAP

Tak Terima 2 DPO Jadi Fiktif, Keluarga Vina Protes Keras ke Polda Jabar, Hotman sebut Sejumlah Versi BAP

Tak hanya publik saja yang merasa janggal, namun keluarga Vina Cirebon juga merasa janggal soal dua (2) DPO pembunuh Vina yang jadi fiktif dan jadi satu orang
Trending
Prediksi Legenda Timnas Belanda soal Program Naturalisasi Timnas Indonesia, Van Bronckhorst: Sepuluh hingga Dua Puluh Tahun ke Depan…

Prediksi Legenda Timnas Belanda soal Program Naturalisasi Timnas Indonesia, Van Bronckhorst: Sepuluh hingga Dua Puluh Tahun ke Depan…

Legenda Timnas Belanda Giovanni Van Bronckhorst berbicara soal program naturalisasi yang ditempuh PSSI untuk menaikkan prestasi Timnas Indonesia, menurutnya ...
Jadi Sorotan, Ini Status Facebook Pegi Setiawan Sebelum Kasus Pembunuhan Vina, Alasan Tak Terduga Pengacara Putri Maya Rumanti Bantu Keluarga Vina Cirebon

Jadi Sorotan, Ini Status Facebook Pegi Setiawan Sebelum Kasus Pembunuhan Vina, Alasan Tak Terduga Pengacara Putri Maya Rumanti Bantu Keluarga Vina Cirebon

Unggahan media sosial Facebook pelaku pembunuhan Vina Cirebon, Pegi Setiawan menjadi sorotan warganet hingga alasan Putri Maya Rumanti bantu keluarga Vina.
Peran Ayah Pegi di Kasus Vina Cirebon Terungkap, Pengamat Desak Panglima TNI Tarik Anggota Puspom dari Kejagung

Peran Ayah Pegi di Kasus Vina Cirebon Terungkap, Pengamat Desak Panglima TNI Tarik Anggota Puspom dari Kejagung

Peran ayah Pegi di kasus Vina Cirebon terungkap dan pengamat desak Panglima TNI menarik anggota Puspom dari Kejagung adalah dua berita paling banyak dibaca.
Pemain Timnas Indonesia Curhat soal Perilaku Shin Tae-yong Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026

Pemain Timnas Indonesia Curhat soal Perilaku Shin Tae-yong Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026

Ivar Jenner mencurahkan isi hatinya perihal perilaku Shin Tae-yong menjelang bela Timnas Indonesia pada kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Juni nanti.
Angkasa Pura 1 dan 2 Segera Bubar, Pemerintah Akan  Serahkan Pengelolaan Bandara ke...

Angkasa Pura 1 dan 2 Segera Bubar, Pemerintah Akan Serahkan Pengelolaan Bandara ke...

Penggabungan ini akan menjadikan PT Angkasa Pura Indonesia (API) sebagai pengelola bandar udara terbesar ke-5 dunia, dengan 36 bandara di seluruh Indonesia.
Teman Pegi Ungkap Sempat Datangi TKP Pembunuhan Vina pada Malam Kejadian, Namun Tak Tahu Jika Ternyata..

Teman Pegi Ungkap Sempat Datangi TKP Pembunuhan Vina pada Malam Kejadian, Namun Tak Tahu Jika Ternyata..

Salah satu teman Pegi bernama Bondol mengatakan, ternyata dirinya sempat mendatangi TKP pembunuhan Vina yang melibatkan Pegi alias Perong tersebut. Kata dia..
Laga Timnas Indonesia Vs Tanzania Ada di Agenda FIFA, Bakal Dihitung di Ranking FIFA?

Laga Timnas Indonesia Vs Tanzania Ada di Agenda FIFA, Bakal Dihitung di Ranking FIFA?

Dalam laman resmi FIFA, tersemat jadwal pertandingan antara Timnas Indonesia melawan Tanzania yang akan berlnagsung di Stadion Madya GBK, Jakarta, pada Kamis. 
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Apa Kabar Indonesia Malam
20:00 - 21:00
Indonesia Business Forum
21:00 - 22:00
Kabar Utama 2
22:00 - 22:30
Panggilan Baitullah
22:30 - 23:30
Kabar Hari ini
23:30 - 00:00
Indonesia Mengingat
Selengkapnya