News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Gaet APPI, Persib Raup Rp132 Juta dari Charity Event untuk Bantu Sumatra

Dari charity event ini, Persib menghimpun total donasi sebesar Rp 132.969.000 yang seluruhnya disalurkan bagi korban bencana alam di Aceh dan Sumatra.
Jumat, 9 Januari 2026 - 22:10 WIB
Persib Gelar Charity Event dengan Lelang Jersey
Sumber :
  • Istimewa

Jakarta, tvOnenews.com - Gaet APPI, Persib Bandung meraup Rp132.969.000 dari hasil Charity Event untuk membantu Sumatra. Acara ini pun diramaikan dengan ajang lelang jersey, donor darah, hingga fun padel bersama APPI, Persib, komunitas dan perwakilan media di Kota Bandung, Jumat (9/1/2026). 

Dari charity event ini, Persib menghimpun total donasi sebesar Rp 132.969.000 yang seluruhnya disalurkan bagi korban bencana alam di Aceh dan Sumatra. Total tersebut berasal dari donasi publik melalui platfom resmi Persib sebesar Rp92.469.000 serta hasil lelang jersey sebesar Rp40.500.000 yang disalurkan melalui Dompet Dhuafa.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Pada sesi lelang, enam jersey eksklusif berhasil menarik antusiasme peserta. Di antaranya jersey Timnas Indonesia milik Thom Haye, Beckham Putra Nugraha, Marc Klok, dan Eliano, serta dua jersey Persib milik Firman Utina (Piala Presiden 2025) dan Henhen Herdiana (musim 2025-2026).

Deputy CEO PT Persib Bandung Bermartabat, Adhitia Putra Herawan, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Persib untuk terus hadir bersama masyarakat di masa sulit.

“Sebelumnya Persib sudah menggalang dana melalui platform fundraising online resmi milik klub. Namun kami ingin ada semacam ‘gong’ di akhir, sebuah momentum penutup yang bisa menggerakkan lebih banyak donasi,” ujarnya.

Ia menambahkan bahwa kolaborasi bersama APPI lahir dari semangat kebersamaan lintas ekosistem sepakbola. Acara serupa sempat dilaksanakan oleh I.League di Jakarta pada Desember 2025 lalu. 

“Inspirasi ini datang dari teman-teman I.League yang sebelumnya menggelar Football for Humanity di Sumatra. Dari situ kami ingin menghadirkan hal serupa di Bandung, dengan suasana yang lebih guyub dan kekeluargaan,” lanjutnya.

Acara ini turut dimeriahkan oleh kehadiran sejumlah mantan pemain seperti Atep, Tantan, Zaenal Arif, serta Arilangga, yang ikut ambil bagian dalam fun padel bersama para wartawan. Kehadiran mereka menambah hangat suasana sekaligus memperkuat rasa kebersamaan lintas generasi.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Apresiasi juga datang dari General Manager Fans Engagement and Experience I.League, Budiman Dalimunthe, yang menilai kegiatan ini sebagai inisiatif positif dan patut menjadi inspirasi.

“Persib luar biasa karena manajemennya terlibat langsung. Harapan kami, kegiatan seperti ini bisa menginspirasi klub-klub lain di Indonesia,” ujarnya.

Klasemen
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Inara Rusli Ngeluh Tindakannya dan Insanul Fahmi Tak Direspon oleh Wardatina Mawa: Harusnya Bisa Musyawarah Secara Kekeluargaan

Inara Rusli Ngeluh Tindakannya dan Insanul Fahmi Tak Direspon oleh Wardatina Mawa: Harusnya Bisa Musyawarah Secara Kekeluargaan

Inara Rusli mengeluh semua usahanya dan Insanul Fahmi untuk berdamai dengan Wardatina Mawa tak digubris.
Viral, Striker Real Madrid Kylian Mbappe Ucap Assalamualaikum Setelah Tiba di Arab Saudi untuk Final Piala Super Spanyol

Viral, Striker Real Madrid Kylian Mbappe Ucap Assalamualaikum Setelah Tiba di Arab Saudi untuk Final Piala Super Spanyol

Striker Real Madrid Kylian Mbappe viral di media sosial X setelah ucap 'Assalamualaikum' setibanya di Arab Saudi jelang final Piala Super Spanyol vs Barcelona.
Makin Cuan! Harga Emas Antam Meroket Rp25.000 per Gram, Cek Rinciannya

Makin Cuan! Harga Emas Antam Meroket Rp25.000 per Gram, Cek Rinciannya

Berikut harga pecahan emas batangan yang tercatat di laman Logam Mulia Antam pada Sabtu 10 Januari 2026
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 11 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 11 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

​​​​​​​Simak ramalan keuangan zodiak 11 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang finansialmu hari ini.
Jadwal Semifinal Malaysia Open 2026, Sabtu 10 Januari: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Incar Tiket ke Final

Jadwal Semifinal Malaysia Open 2026, Sabtu 10 Januari: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Incar Tiket ke Final

Berikut jadwal lengkap semifinal Malaysia Open 2026, Sabtu 10 Januari 2026.
OJK Blokir 127 Ribu Rekening Terkait Scam, Nilai Kerugian Capai Rp9 Triliun

OJK Blokir 127 Ribu Rekening Terkait Scam, Nilai Kerugian Capai Rp9 Triliun

Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan, Edukasi, dan Pelindungan Konsumen OJK Friderica Widyasari Dewi ungkap total kerugian dari penipuan capai triliunan rupiah
background

Pekan ke-17

Waktu yang ditampilkan adalah WIB

Trending

Banjir Setinggi 2 Meter Landa Kecamatan Tayu Pati Malam Ini, Warga Saling Bantu Lakukan Evakuasi

Banjir Setinggi 2 Meter Landa Kecamatan Tayu Pati Malam Ini, Warga Saling Bantu Lakukan Evakuasi

Banjir dengan ketinggian yang mencapai kisaran 2 meter melanda sejumlah di Kecamatan Tayu, Kabupaten Pati bagian utara, Jawa Tengah, Jumat (9/1/2026) malam.
Denada Bikin Tulisan Menyentuh usai Digugat atas Dugaan Telantarkan Anak Kandung Selama 24 Tahun: I Miss You

Denada Bikin Tulisan Menyentuh usai Digugat atas Dugaan Telantarkan Anak Kandung Selama 24 Tahun: I Miss You

Penyanyi Denada Elizabeth Anggia Ayu Tambunan membuat tulisan rindu mendiang ibunda, almarhumah Emilia Contessa usai digugat anak kandung, Ressa Rizky Rosano.
Ada Tanggul Jebol, Banjir Setinggi Nyaris 2 Meter Landa Sejumlah Desa di Kecamatan Tayu Pati

Ada Tanggul Jebol, Banjir Setinggi Nyaris 2 Meter Landa Sejumlah Desa di Kecamatan Tayu Pati

Banjir dengan ketinggian air sekira 1-2 meter melanda sejumlah wilayah yang berada di Kecamatan Tayu, Kabupaten Pati, Jawa Tengah pada Jumat (9/1/2026).
Bursa Transfer Super League, Persija Jakarta Pastikan Datangkan Pemain Baru yang Berkelas

Bursa Transfer Super League, Persija Jakarta Pastikan Datangkan Pemain Baru yang Berkelas

Persija Jakarta memastikan akan bergerak aktif pada bursa transfer paruh musim demi memperkuat skuad menghadapi putaran kedua kompetisi.
Mulai Kirim Lampu Hijau? Ricky Kambuaya Beri Reaksi Mengejutkan Setelah Dikaitkan dengan Persija Jakarta

Mulai Kirim Lampu Hijau? Ricky Kambuaya Beri Reaksi Mengejutkan Setelah Dikaitkan dengan Persija Jakarta

Pemain Timnas Indonesia dan kapten Dewa United Ricky Kambuaya memberikan respons mengejutkan setelah dikaitkan dengan kontestan Super League Persija Jakarta.
Cerita Unik Jelang El Clasico Indonesia Kontra Persib Bandung, Pemain Asing Persija Tak Sabar Jajal Rantis

Cerita Unik Jelang El Clasico Indonesia Kontra Persib Bandung, Pemain Asing Persija Tak Sabar Jajal Rantis

Para pemain Persija Jakarta, khususnya legiun asing disebut tak sabar ingin menaiki kendaraan taktik baja saat menghadapi Persib Bandung.
Roy Keane Murka! Sebut Pengaruh Sir Alex Ferguson Jadi Penghambat Kebangkitan Manchester United

Roy Keane Murka! Sebut Pengaruh Sir Alex Ferguson Jadi Penghambat Kebangkitan Manchester United

Kritik tajam kembali dilontarkan legenda Manchester United, Roy Keane, terhadap mantan klubnya. Dalam sebuah komentar di Sky Sports, mantan kapten Setan Merah itu menilai hambatan terbesar yang membuat Manchester United sulit kembali ke masa kejayaannya adalah ketergantungan berlebihan pada tokoh-tokoh masa lalu.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT