Debut Michael Carrick, Man United Bungkam Man City 2-0 Kasih Paham Bos, Bos!
- instagram manutd
tvOnenews.com - Debut Michael Carrick sebagai caretaker Manchester United langsung berjalan mulus. Bertanding di Old Trafford, Setan Merah sukses menaklukkan Manchester City dengan skor 2-0 pada laga Liga Inggris, Sabtu (17/1/2026).
Kemenangan ini terasa istimewa karena datang di laga besar, sekaligus menjadi sinyal awal perubahan arah permainan United.
Atmosfer Old Trafford kembali bergairah. Sejak menit awal, Manchester United tampil dengan energi berbeda dibandingkan laga-laga sebelumnya.
Tempo permainan lebih hidup, pressing lebih rapi, dan transisi serangan berjalan efektif. Di laga perdananya, Carrick berhasil memaksimalkan potensi skuad yang sempat terlihat buntu di paruh pertama musim.
Awal Baru Setelah Era Ruben Amorim
Kemenangan ini tak bisa dilepaskan dari perbedaan pendekatan Carrick dibandingkan pendahulunya, Ruben Amorim. Selama ditangani Amorim, Manchester United kerap menunjukkan potensi, namun sulit menjaga konsistensi. Beberapa eksperimen posisi justru membuat performa tim tak stabil.

- Instagram/@manutd
Salah satu dampaknya terlihat pada Kobbie Mainoo. Gelandang muda ini jarang mendapat kesempatan bermain karena Bruno Fernandes sering diposisikan sebagai gelandang nomor delapan untuk menemani Casemiro. Akibatnya, Mainoo lebih sering duduk di bangku cadangan.
Carrick memilih jalan berbeda. Ia mengembalikan Bruno ke peran favoritnya sebagai gelandang serang, sekaligus memberi kepercayaan penuh kepada Mainoo untuk tampil sejak awal. Keputusan itu langsung terbayar lunas di laga Derby Manchester.
Mainoo–Casemiro Bikin Lini Tengah City Tumpul
Duet Mainoo dan Casemiro tampil solid sepanjang pertandingan. Keduanya berhasil meredam dominasi lini tengah City yang biasanya dipegang Rodri dan Bernardo Silva. Aliran bola The Citizens kerap terputus sebelum mencapai lini depan.
Dampaknya sangat terasa. Erling Haaland dan Antoine Semenyo kesulitan mendapatkan peluang bersih. Secara statistik, Manchester City hanya mencatat satu tembakan tepat sasaran sepanjang laga. Kiper MU, Senne Lammens, nyaris tak mendapat pekerjaan berarti.
Usai pertandingan, Carrick menjelaskan alasannya memainkan Bruno Fernandes sebagai gelandang serang.
“Saya sudah mengenalnya sejak lama dan saya pikir dia fantastis hari ini. Cara dia bermain di posisinya, dia memiliki kualitas yang sangat tinggi. Bermain di posisi itu, dia bisa menjadi ancaman nyata,” kata Carrick.
Load more