LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Selebrasi Pemain Manchester United
Sumber :
  • Antara

Sukses Singkirkan Barcelona dengan Kemenangan Agregat 4-3, Manchester United Lolos ke Babak 16 Besar Liga Europa

Manchester United sukses mendapatkan tiket ke babak 16 besar Liga Europa usai menyingkirkan Barcelona dengan agregat 4-3 laga playoff leg kedua.

Jumat, 24 Februari 2023 - 06:15 WIB

Jakarta, tvOnenews - Manchester United sukses mendapatkan tiket ke babak 16 besar Liga Europa usai menyingkirkan Barcelona dengan agregat 4-3 laga playoff leg kedua yang berakhir dengan skor 2-1 di Old Trafford pada Jumat (24/2/2023) dini hari WIB.

Barcelona sempat unggul terlebih dahulu berkat gol penalti Robert Lewandowski sebelum Manchester United, tim tuan rumah bangkit dari ketertinggalan berkat gol Fred dan Antony.

Bermain di depan pendukungnya sendiri, MU nyaris mencetak gol pada menit ke-2.

Mendapatkan umpan dari lini tengah, Bruno Fernandes tinggal berhadapan dengan Marc-Andre ter Stegen di depan gawang.  Namun, tembakan gelandang asal Portugal itu masih bisa dihentikan dengan kaki Ter Stegen.


Semenit berselang giliran Barcelona mengancam lewat tendangan kaki kiri Raphinha di luar kotak penalti, tetapi sepakan melengkungnya masih melenceng dari target.

Barcelona mendapatkan hadiah penalti setelah Alejandro Balde dijatuhkan oleh Bruno Fernandes saat mencoba merebut bola. Robert Lewandowski maju sebagai eksekutor dan sukses menaklukkan David De Gea dan membawa Barcelona unggul 1-0 pada menit ke-18.

Manchester United langsung mencoba mencetak gol balasan, tetapi beberapa peluang mereka masih belum bisa menembus pertahanan Barcelona.

Pada menit ke-39, Barcelona mendapatkan peluang lewat sepakan Raphinha dari luar kotak penalti. Namun, arah bola masih melambung jauh di atas gawang David de Gea.

Setelah turun minum, tidak butuh waktu lama bagi MU mencetak gol penyama kedudukan di babak kedua. Mendapatkan umpan dari Fernandes, Fred melepaskan tendangan keras yang tidak bisa dihentikan Ter Stegen untuk mengubah skor menjadi 1-1 pada menit ke-47.

Gol tersebut semakin membuat pemain MU bermain lebih agresif.

Permainan menjadi semakin keras hingga menimbulkan keributan antara dua tim pada menit ke-58 akibat tendangan Bruno Fernandez yang mengenai Frenkie De Jong saat dalam posisi terjatuh.

Barcelona nyaris menyamakan kedudukan pada menit ke-64 lewat sundulan Jules Kounde setelah menyambut umpan silang Sergi Roberto. Namun, bola masih bisa ditepis De Gea.

Setan Merah akhirnya berbalik unggul 2-1 pada menit ke-73 ketika Antony yang masuk pada babak kedua mencatatkan namanya di papan skor setelah menyambar bola rebound tembakan Alejandro Garnacho dan Fred menyusul kemelut di depan gawang.

Barcelona mencoba mencari alternatif serangan baru saat memasukkan Ansu Fati dan Ferran Torres. Mereka mendapatkan peluang emas di menit-menit akhir pertandingan.

Ferran Torres mendapatkan bola di sisi kanan dan melepaskan umpan silang ke kotak penalti, tetapi sundulan Ansu Fati yang menyambut umpan tersebut masih melambung tinggi dari gawang De Gea.

Tim asuhan Xavi Hernandes pun harus menelan pil pahit tersingkir dari Liga Europa.

Susunan Pemain:
Manchester United (4-2-3-1): David de Gea; Aaron Wan-Bissaka (Diogo Dalot 67'), Raphael Varane, Lisandro Martinez, Luke Shaw; Casemiro, Fred; Bruno Fernandes, Wout Weghorst (Antony 46'), Jadon Sancho (Alejandro Garnacho 67'); Marcus Rashford (Scott McTominay 88').

Barcelona(4-3-3): Marc-Andre ter Stegen; Jules Kounde, Ronald Araujo (Marcos Alonso 82'), Andreas Christensen, Alejandro Balde; Frenkie de Jong, Sergio Busquets, Franck Kessie; Raphinha (Ansu Fati 75'), Robert Lewandowski, Sergi Roberto (Ferran Torres 70'). (ade)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Ditetapkan Menjadi Kawasan Ekonomi Khusus,  KEK Tanjung Sauh di  Batam Bidik Investasi Hingga  Rp199,6 Triliun

Ditetapkan Menjadi Kawasan Ekonomi Khusus, KEK Tanjung Sauh di Batam Bidik Investasi Hingga Rp199,6 Triliun

Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Tanjung Sauh di Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau ini siap untuk merealisasikan komitmen investasi senilai Rp199,6 triliun. 
Jalan Licin, Truk Pengangkut Dedak Terbalik di Bukit Kemiri

Jalan Licin, Truk Pengangkut Dedak Terbalik di Bukit Kemiri

Menurut keterangan sopir, truk tersebut kehilangan keseimbangan saat berpapasan dengan truk lain, akibatnya truk tergelincir dan dan terbalik menutup sebagian jalur.
Begini Jawaban Panglima TNI saat Revisi UU TNI Banyak Dikritik

Begini Jawaban Panglima TNI saat Revisi UU TNI Banyak Dikritik

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto buka suara terkait revisi Undang-Undang (UU) TNI yang mendapat banyak kritik dari masyarakat sipil.
AFC Pastikan Timnas Indonesia Bukan Cuma Lolos ke Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia tapi Juga Dapat Jatah Gelaran Bergengsi Ini

AFC Pastikan Timnas Indonesia Bukan Cuma Lolos ke Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia tapi Juga Dapat Jatah Gelaran Bergengsi Ini

Ada kabar gembira dari AFC untuk Timnas Indonesia, dimana skuad Garuda tidak hanya lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 tapi juga dapat jatah ...
Media Korsel Sebut Kemenangan Timnas Indonesia Efek dari Sihir Shin Tae-yong, Media Korsel: Hasil Keajaiban STY Indonesia Bisa Melaju ke...

Media Korsel Sebut Kemenangan Timnas Indonesia Efek dari Sihir Shin Tae-yong, Media Korsel: Hasil Keajaiban STY Indonesia Bisa Melaju ke...

Media Korsel sorot pelatih Shin Tae-yong atas kemenangan Timnas Indonesia kontra Filipina. MK Sports bahkan menyebut kemenangan itu efek sihir STY dan keajaiban
Momen Haru Thom Haye Menangis dan Peluk sang Ayah Usai Cetak Gol Perdana di Laga Lawan Filipina, Netizen: Stop Kata-kata Naturalisasi, Dia...

Momen Haru Thom Haye Menangis dan Peluk sang Ayah Usai Cetak Gol Perdana di Laga Lawan Filipina, Netizen: Stop Kata-kata Naturalisasi, Dia...

Komentar netizen melihat momen penuh haru Thom Haye menangis dan peluk sang ayah usai berhasil mencetak gol perdana untuk Timnas Indonesia melawan Filipina.
Trending
Calvin Verdonk Terkejut Panasnya Stadion GBK, Thom Haye Singgung Suporter Timnas Indonesia Usai Kalahkan Filipina dan Lolos ke Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Calvin Verdonk Terkejut Panasnya Stadion GBK, Thom Haye Singgung Suporter Timnas Indonesia Usai Kalahkan Filipina dan Lolos ke Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Calvin Verdonk terkejut panasnya Stadion GBK dan Thom Haye singgung suporter Timnas Indonesia usai kalahkan Filipina dan lolos ke putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026.
Setelah Laga, Pelatih Filipina Salahkan Ernando Ari: Kiper Timnas Indonesia Tidak Menyentuh Bola, Harusnya Penalti

Setelah Laga, Pelatih Filipina Salahkan Ernando Ari: Kiper Timnas Indonesia Tidak Menyentuh Bola, Harusnya Penalti

Pelatih Filipina Tom Saintfiet menuding kiper Timnas Indonesia Ernando Ari sebagai penyebab cederanya Adrian Ugelvik (86’). Menurutnya kejadian tersebut harus-
Kecewa dengan Ragnar Oratmangoen dan Penyerang Timnas Indonesia Lain, Shin Tae-yong Ingin Cari Pemain Naturalisasi Baru

Kecewa dengan Ragnar Oratmangoen dan Penyerang Timnas Indonesia Lain, Shin Tae-yong Ingin Cari Pemain Naturalisasi Baru

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menunjukkan rasa kecewanya kepada lini depan skuad Garuda saat mengalahkan Filipina.
Tolak Tawaran Timnas Cape Verde, Wonderkid Liga Portugal Berdarah Indonesia Ini Siap Bela Timnas Indonesia, Tak Disangka Alasannya...

Tolak Tawaran Timnas Cape Verde, Wonderkid Liga Portugal Berdarah Indonesia Ini Siap Bela Timnas Indonesia, Tak Disangka Alasannya...

Ada banyak cara yang dilakukan oleh PSSI selaku Federasi Sepakbola Indonesia untuk meningkatkan kualitas dan membawa Timnas Indonesia bisa lebih berprestasi.
Anggy Umbara Singgung Ayah Eky Iptu Rudiana Beri Peringatan ini, Habib Bahar bin Smith Berani Jujur soal Gus Baha

Anggy Umbara Singgung Ayah Eky Iptu Rudiana Beri Peringatan ini, Habib Bahar bin Smith Berani Jujur soal Gus Baha

Anggy Umbara Singgung Ayah Eky Iptu Rudiana Beri Peringatan ini, hingga Habib Bahar bin Smith Berani Jujur soal Gus Baha, merupakan dua artikel populer. Simak!
Calvin Verdonk Terkejut Panasnya Stadion GBK, Terbantu dengan Suporter Timnas Indonesia

Calvin Verdonk Terkejut Panasnya Stadion GBK, Terbantu dengan Suporter Timnas Indonesia

Calvin Verdonk langsung mengisi posisi sebelas pertama pada laga terakhir putaran dua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia melawan Filipina. 
Kiper yang Bawa Persib Juara Kaget Timnas Indonesia Isinya Bukan Pemain Liga 1, Banyak Wajah Tak Familiar dari Klub Belanda

Kiper yang Bawa Persib Juara Kaget Timnas Indonesia Isinya Bukan Pemain Liga 1, Banyak Wajah Tak Familiar dari Klub Belanda

Kevin Mendoza mendapatkan kesempatan tampil membela Filipina pada laga kontra Timnas Indonesia di laga terakhir putaran dua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. 
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Kabar Petang
18:00 - 20:00
Apa Kabar Indonesia Malam
20:00 - 21:00
Indonesia Business Forum
21:00 - 22:00
Kabar Utama 2
22:00 - 22:30
Panggilan Baitullah
22:30 - 23:30
Kabar Hari ini
Selengkapnya