tvOnenews.com - Berbagai laga uji coba internasional akan digelar jelang Piala Asia 2023.
Meski bukan masuk dalam agenda FIFA Matchday, namun laga internasional ini tetap dihitung dalam Ranking FIFA.
Tim-tim yang bertanding pun merupakan tim yang bermain di Piala Asia.
Menariknya, lawan yang dipilih disesuaikan dengan kualitas lawan di turnamen nanti.
Sebut saja timnas Indonesia yang akan kembali menghadapi Libya di Mardan Sports Complex, Antalya, Jumat (5/1/2024).
Libya dianggap sebagai lawan yang cocok mengingat kualitas lawan yang hampir mirip dengan Irak.
Seperti diketahui, Irak merupakan salah satu lawan timnas Indonesia di Piala Asia. Bertemu di Grup D, Timnas Indonesia bergabung bersama Irak, Vietnam dan Jepang.
1. Irak Vs Korea Selatan
Irak akan menjajal kekuatan Korea Selatan di Stadion Zayed Sports City, Abu Dhabi, Sabtu (6/1/2024).
Skuad Korea Selatan. Dok. KFA
Dalam pertandingan ini pelatih Irak Jesus Casas memilih untuk menghadapi Son Heung-min cs karena Irak akan melawan Jepang.
Korea Selatan yang berada di Grup E pun akan melawan negara Arab lainnya seperti Yordania dan Bahrain di Piala Asia.
2. Iran vs Burkina Faso
Iran akan menjamu Burkina Faso pada laga uji coba internasional di Stadion Olimpiade Kish, Iran, pada Jumat (5/1/2024).
Skuad Iran menjalani pemusatan latihan di Kash. Dok. Iran FA
Pertandingan ini menjadi bagian dari persiapan Iran di Piala Asia. Iran pun akan bertemu dengan Timnas Indonesia pada Selasa (9/1/2024).
Sementara itu, Burkina Faso pun akan berpartisipasi di Piala Negara-negara Afrika. Bergabung di Grup D, Burkina Faso akan menjajal kekuatan Algeria, Angola, dan Mauritania.
3. Qatar vs Yordania
Tuan rumah Piala Asia 2023, Qatar tak mau kalah dengan menggelar laga uji coba internasional. Qatar akan menjamu Yordania di Stadion Al-Gharafah, Doha pada Jumat (5/1/2024.
Timnas Qatar. Dok. Qatar FA
Qatar bermain di Grup A Piala Asia melawan China, Tajikistan, dan Lebanon. Sementara itu, Yordania bergabung di Grup E melawan Korea Selatan, Malaysia dan Bahrain. (hfp)
Load more