tvOnenews.com - Pelatih Timnas Vietnam, Philippe Troussier mengakui kesulitan mencari striker yang berkelas untuk timnya.
Philippe Troussier mengakui tak memiliki striker ini menjadi alasan kegagalan Vietnam di Piala Asia.
Pada Piala Asia, Vietnam pulang tanpa satu poin pun setelah kalah dari Jepang, Indonesia, dan Irak.
Bahkan Vietnam menjadi tim pertama yang tersingkir dari perebutan posisi 16 besar.
Setelah kembali dari Piala Asia, Troussier pun membawa pulang pekerjaan rumahnya agar timnya lebih siap di putaran dua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia yang bertanding back to back melawan Timnas Indoensia.
Berbicara pada media Jepang, Friday Digital, Troussier mengakui kesulitan Vietnam ada pada serangan dan tak memiliki striker berkelas.
Dia mengakui seluruh gol yang tercipta bukan berdasarkan permainan terbuka.
"Timnas Vietnam tak memiliki striker yang bagus, jadi kami harus hati-hati mempersiapkannya untuk memperbaiki situasi ini. Ini menjadi satu-satunya senjata bisa dimanfaatkan lawan," kata Philippe Troussier dilansir dari laman Dantri, Minggu (18/2/2024).
Meski berhasil mencetak gol ke gawang Jepang dan Irak, Vietnam justru tak mampu menjebol gawang Indonesia.
Hal ini pun menjadi perhatian dia mengingat Indonesia menjadi lawan terdekat mereka.
"Harapa saya ketika kami kembali, kami akan merefleksikan kesalahan kami dan mengevaluasi apa yang telah kami kerjakan," kata Troussier.
Troussier pun meminta para pemain untuk belajar dari kesalahan mereka di Piala Asia. Dia percaya bahwa tim akan terus berkembang dan hasilnya akan terlihat di Kualifikasi Piala Dunia 2026 ini.
"Kami tidak pernah berhenti, kami terus berkembang dan mengalihkan fokus ke tugas selanjutnya di Kualifikasi Piala Dunia 2026," kata pelatih asal Prancis ini.
Berdasarkan informasi, Timnas Vietnam akan kembali berkumpul di Hanoi pada 10 Maret 2024 mendatang. Mereka akan mempersiapkan tim selama dua pekan sebelum akhirnya bertanding melawan Timnas Indonesia.
Tim asuhan Shin Tae-yong ini akan lebih dahulu menjamu Nguyen Filip cs di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, pada 21 Maret 2024 mendatang.
Selanjutnya, giliran Marselino Ferdinan cs yang bertandang ke Stadioni Nasional My Dinh, Hanoi pada 26 Maret 2024 mendatang.
Load more