News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Aduh! Inter Milan Batal Cuan, Bintang Tak Terpakainya Berpotensi Gagal Dipermanenkan Tim Rival di Bursa Transfer

Presiden Torino, Urbano Cairo, mulai meragukan rencana klub untuk mempermanenkan Kristjan Asllani yang saat ini dipinjam dari Inter Milan.
Jumat, 21 November 2025 - 11:01 WIB
Gelandang Inter Milan, Kristjan Asllani
Sumber :
  • Inter.it

Jakarta, tvOnenews.com – Presiden Torino, Urbano Cairo, mulai meragukan rencana klub untuk mempermanenkan Kristjan Asllani yang saat ini dipinjam dari Inter Milan. Ia menegaskan bahwa gelandang timnas Albania tersebut masih harus memberikan bukti lebih kuat sebelum keputusan final dibuat.

Cairo menyampaikan sikap tersebut dalam wawancara yang dilansir FCInterNews. Ia menilai Asllani belum sepenuhnya menampilkan konsistensi yang diperlukan bagi Torino untuk mengaktifkan opsi pembelian senilai sekitar 12 juta euro.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Asllani datang ke Torino setelah proses transfer cukup rumit pada bursa musim panas lalu. Inter berupaya melepasnya karena ia tidak masuk dalam rencana taktik pelatih baru, Cristian Chivu.

Chivu menilai pemain berusia 23 tahun itu tidak sesuai dengan kebutuhan sistem permainan yang ingin ia terapkan. Kondisi tersebut membuat Inter membuka peluang bagi klub lain untuk mengajukan penawaran resmi.

Namun, upaya memindahkan Asllani tidak mudah karena ia beberapa kali menolak tawaran klub peminat. Bahkan, ia menolak Rayo Vallecano meski tim Spanyol itu sudah mencapai kesepakatan verbal dengan Inter.

Saat situasi mengarah ke kemungkinan bertahannya sang pemain di San Siro, Torino datang dengan pendekatan cepat. Klub asal Piedmont itu sukses mengamankan jasa Asllani dan menyertakan klausul pembelian permanen dalam kesepakatan.

Sejak berseragam Torino, Asllani menunjukkan perkembangan positif dalam sistem Marco Baroni. Ia telah tampil dalam sembilan laga dan menjadi salah satu pemain penting di lini tengah.

Meski demikian, penampilan itu belum sepenuhnya meyakinkan Cairo. Ia menilai Asllani harus tampil lebih stabil jika ingin dipertahankan untuk jangka panjang.

“Dia tampil bagus di babak kedua derby,” ujar Cairo. Ia menambahkan bahwa performa seperti itu harus sering ia tunjukkan untuk membuktikan kualitas sebenarnya.

Cairo juga menegaskan bahwa penilaian terhadap Asllani masih berjalan. Ia mengingatkan bahwa musim masih panjang dan keputusan baru akan diambil mendekati akhir kompetisi.

Menurutnya, keputusan final terkait masa depan pemain akan sangat dipengaruhi evaluasi pelatih. Ia percaya Marco Baroni memiliki pandangan terbaik mengenai kontribusi sang gelandang.

Asllani kini menghadapi periode penting dalam kariernya karena konsistensi permainan akan menentukan masa depannya. Ia juga akan tampil bersama Albania di babak play-off, sebuah momentum untuk meningkatkan kepercayaan diri.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Torino pun berada dalam fase menunggu sambil memantau perkembangan sang pemain. Keberhasilan Asllani meyakinkan manajemen akan menjadi salah satu cerita menarik yang patut diikuti hingga akhir musim ini.

(sub)

Klasemen
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jamin Iklim Investasi, Airlangga Ungkap Pesan Prabowo untuk Investor: Fundamental Ekonomi Indonesia Tetap Kuat!

Jamin Iklim Investasi, Airlangga Ungkap Pesan Prabowo untuk Investor: Fundamental Ekonomi Indonesia Tetap Kuat!

Menko Airlangga menyampaikan pesan Presiden agar seluruh investor tidak perlu khawatir terhadap kondisi dinamika pasar modal Indonesia saat ini.
Kritik Anggaran Bencana 2026 yang Hanya Rp179 M, Anggota Komisi VIII DPR Desak Kemensos Kaji Ulang

Kritik Anggaran Bencana 2026 yang Hanya Rp179 M, Anggota Komisi VIII DPR Desak Kemensos Kaji Ulang

Anggota Komisi VIII mempertanyakan langkah konkret yang dapat dilakukan Kemensos untuk menghadapi kondisi kebencanaan dengan keterbatasan anggaran.
Arsenal Mengamuk di Elland Road! Leeds United Dibantai 4-0, The Gunners Makin Kokoh di Puncak

Arsenal Mengamuk di Elland Road! Leeds United Dibantai 4-0, The Gunners Makin Kokoh di Puncak

Arsenal kembali ke jalur kemenangan usai meraih hasil impresif pada awal pekan ke-24 Liga Inggris 2025/2026.
Pemerintah Kebut Demutualisasi BEI, Siap Dipegang Danantara dan Investor Global

Pemerintah Kebut Demutualisasi BEI, Siap Dipegang Danantara dan Investor Global

Rosan Roeslani menyebut, peluang kepemilikan saham BEI nantinya tidak hanya terbuka bagi Danantara, tetapi juga bagi berbagai institusi keuangan global.
Jelang Lawan Vietnam, Hector Souto Percaya Diri Timnas Futsal Indonesia

Jelang Lawan Vietnam, Hector Souto Percaya Diri Timnas Futsal Indonesia

Pelatih Timnas Futsal Indonesia, Hector Souto, menegaskan ambisinya untuk mengantarkan skuad Garuda melangkah ke babak semifinal Piala Asia Futsal untuk pertama kalinya.
Balas Kekalahan SEA Games, Samuel Eko Tegaskan Misi Timnas Futsal Indonesia

Balas Kekalahan SEA Games, Samuel Eko Tegaskan Misi Timnas Futsal Indonesia

Pemain Timnas Futsal Indonesia Samuel Eko menegaskan tekad skuad Garuda untuk meraih kemenangan saat menghadapi Vietnam pada laga perempat final Piala Asia Futsal 2026.

Trending

IBC Beri 6 Rekomendasi untuk Perkuat Kepercayaan Investor dan Redam Gejolak di Pasar Modal Indonesia

IBC Beri 6 Rekomendasi untuk Perkuat Kepercayaan Investor dan Redam Gejolak di Pasar Modal Indonesia

IBC menegaskan, keberadaan pasar modal yang kredibel menjadi pilar penting dalam mendukung pembiayaan investasi, pendalaman pasar keuangan, serta peningkatan daya saing ekonomi nasional.
Puasa Ramadhan Bisa Batal karena Tak Sengaja Air Wudhu Tertelan? Simak Penjelasan Mengenai Hukumnya

Puasa Ramadhan Bisa Batal karena Tak Sengaja Air Wudhu Tertelan? Simak Penjelasan Mengenai Hukumnya

Salah satu yang kerap menimbulkan pertanyaan adalah saat berwudhu untuk shalat, khususnya ketika berkumur dan tanpa sengaja air wudhu tertelan. Apa hukumnya?
Atmosfer Futsal Bikin Merinding! Shayne Pattynama Puji Fans Indonesia

Atmosfer Futsal Bikin Merinding! Shayne Pattynama Puji Fans Indonesia

Bek Persija Jakarta, Shayne Pattynama mengaku takjub dengan atmosfer luar biasa yang tercipta saat menyaksikan langsung laga Timnas Futsal Indonesia kontra Irak
Seruan 31 Kabupaten Kota: Komitmen Menangkan Andar Amin di Musda Golkar Sumut

Seruan 31 Kabupaten Kota: Komitmen Menangkan Andar Amin di Musda Golkar Sumut

Sebanyak 31 Ketua DPD Kabupaten Kota menyerukan komitmen tidak akan berpaling dan memenangkan Andar Amin Harahap menjadi Ketua DPD Golkar Sumut.
Pemerintah Kebut Demutualisasi BEI, Siap Dipegang Danantara dan Investor Global

Pemerintah Kebut Demutualisasi BEI, Siap Dipegang Danantara dan Investor Global

Rosan Roeslani menyebut, peluang kepemilikan saham BEI nantinya tidak hanya terbuka bagi Danantara, tetapi juga bagi berbagai institusi keuangan global.
Kritik Anggaran Bencana 2026 yang Hanya Rp179 M, Anggota Komisi VIII DPR Desak Kemensos Kaji Ulang

Kritik Anggaran Bencana 2026 yang Hanya Rp179 M, Anggota Komisi VIII DPR Desak Kemensos Kaji Ulang

Anggota Komisi VIII mempertanyakan langkah konkret yang dapat dilakukan Kemensos untuk menghadapi kondisi kebencanaan dengan keterbatasan anggaran.
Jelang Lawan Vietnam, Hector Souto Percaya Diri Timnas Futsal Indonesia

Jelang Lawan Vietnam, Hector Souto Percaya Diri Timnas Futsal Indonesia

Pelatih Timnas Futsal Indonesia, Hector Souto, menegaskan ambisinya untuk mengantarkan skuad Garuda melangkah ke babak semifinal Piala Asia Futsal untuk pertama kalinya.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT