LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Angel Di Maria nikmati libur dan rayakan ulang tahun Lionel Messi.
Sumber :
  • instagram @angeldimariajm

Nikmati Libur dan Rayakan Ulang Tahun Messi, Angel Di Maria Tolak Kostum AS Roma

Angel Di Maria hadiri pesta ulang tahun Lionel Messi. Tapi gosip terus jalan: mungkinkah Di Maria pindah ke Italia dengan menerima tawaran Juventus atau Roma?

Minggu, 26 Juni 2022 - 08:56 WIB

Ibiza, Spanyol – Angel Di Maria hadiri pesta ulang tahun Lionel Messi. Tapi gosip terus jalan: mungkinkah Di Maria pindah ke Italia dengan menerima tawaran Juventus atau Roma?

Spekulasi masa depan Angel Di Maria masih menjadi sorotan di bursa transfer musim panas (Juni sampai Agustus) 2022. Sejak kontraknya berakhir di Paris Saint-Germain, pemain tim nasional Argentina terus terhubung dengan sejumlah klub besar di Eropa, terutama tim-tim di Liga Spanyol dan Liga Italia.

Dalam wawancara dengan televisi olahraga ESPN, presenter menggoda Di Maria dengan seragam klub asal ibukota Italia, AS Roma. Reporter mengaitkan jersey Giallorossi dengan pelatih Roma, Jose Mourinho, yakni sosok yang pernah melatih Di Maria ketika berseragam Real Madrid di Liga Spanyol.

Tapi mantan pemain Manchester United justru memberikan reaksi yang lain. "Tidak, saya tidak tertarik dengan yang ini," kata Di Maria kepada ESPN.

Namun Di Maria menunjukkan reaksi berbeda saat pembawa acara yang mewawancarai ia menyodorkan seragam Juventus. "Mereka klub terbesar di Italia, salah satu yang tertarik dengan saya sekarang. Saat ini saya sedang berpikir, berkonsentrasi ke liburan dan keluarga," lanjut Di Maria.

Baca Juga :

Setelah kontraknya habis di PSG, Angel Di Maria berstatus bebas transfer. Kini ia menikmati liburan di kawasan wisata pribadi di Ibiza, Spanyol. Bersama keluarganya, Di Maria berkumpul dengan banyak rekan di tim nasional Argentina, memenuhi undangan pesta ulang tahun kawan dekatnya, Lionel Messi.

 

Pengalaman Panjang Di Maria

Angel Di Maria sudah malang-melintang di klub-klub top Eropa, Real Madrid, Manchester United, hingga Paris Saint-Germain. Di Maria memulai petualangan bersama Benfica di Portugal sebelum merapat ke Madrid pada musim panas 2010 dengan biaya transfer senilai 33 juta euro atau setara Rp514 miliar.

Selama empat tahun memperkuat El Real, Di Maria tampil sebanyak 190 kali di lintas kompetisi dengan torehan 36 gol dan 84 assist. Setelah dari Real Madrid, winger tim nasional Argentina memutuskan hijrah ke Liga Inggris untuk bergabung Manchester United pada Agustus 2014.

The Red Devils MU membayar Di Maria dengan harga selangit mencapai 75 juta euro (sekitar Rp1,1 triliun). Namun karier Di Maria di Man United tak secemerlang di Real Madrid hingga ia lalu mencari peruntungan dengan pindah ke klub kaya-raya Liga Prancis, PSG, pada musim panas 2015.

PSG merogoh kocek sebesar 63 juta euro (sekitar Rp982 miliar) untuk menebus Angel Di Maria. Pemain nomor 11 membayar harga mahalnya dengan selalu menjadi andalan Les Parisiens. Pemain berpostur 180 cm mencatatkan 295 laga di seluruh kompetisi dengan menorehkan 93 gol dan 119 assist.

Kebersamaan Angel Di Maria dengan PSG akan berakhir pada 30 Juni 2022. Ia belum menentukan pilihan. Spekulasi beredar, sembari berlibur, ia juga memantau komunikasi agennya dengan Barcelona di Spanyol, atau juga Juventus. Bagaimana Roma? Di Maria sudah menunjukkan sikapnya. (rez/raw)

Baca Juga :
Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Gempa yang Berpusat di Garut Terasa Hingga Sukabumi, BPBD Data Dampak Gempa

Gempa yang Berpusat di Garut Terasa Hingga Sukabumi, BPBD Data Dampak Gempa

Petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) kota dan kabupaten Sukabumi masih melakukan pendataan dampak gempa.
Gempa Garut : Korban Luka Dua Orang, Rumah Warga Rusak

Gempa Garut : Korban Luka Dua Orang, Rumah Warga Rusak

Gempa 6,5 magnitudo yang mengguncang Garut, Jawa Barat, berdampak pada kerusakan dan terdapat korban luka.
Hasil Liga Italia 2023/2024: Parade Buang Peluang, Juventus Tertahan Tanpa Gol Kontra AC Milan

Hasil Liga Italia 2023/2024: Parade Buang Peluang, Juventus Tertahan Tanpa Gol Kontra AC Milan

Juventus tidak mampu mengalahkan AC Milan di Allianz Stadium, Turin, Sabtu (27/4) malam WIB dalam lanjutan Liga Italia 2023/2024, meski mendominasi permainan.
Jemaah Umrah dan Wisatawan Terbanyak, Nusuk Arab Saudi ingin Gelar Acara di Indonesia

Jemaah Umrah dan Wisatawan Terbanyak, Nusuk Arab Saudi ingin Gelar Acara di Indonesia

Rencana Nusuk masuk Indonesia beralasan jumlah jemaah umrah dan wisatawan Indonesia terbanyak di Arab Saudi pada 2023. Totalnya ada 1,5 juta orang Indonesia.
Bacaan Al-Qur'an Surat An-Nahl Ayat 1-5 Lengkap Tulisan Arab, Latin, dan Artinya

Bacaan Al-Qur'an Surat An-Nahl Ayat 1-5 Lengkap Tulisan Arab, Latin, dan Artinya

Bacaan Al-Qur'an surat An-Nahl Ayat 1-5 lengkap tulisan Arab, latin, dan artinya. 
Gempa Bumi Magnitudo 6,2 Guncang Garut, Ini Penjelasan Lengkap BMKG

Gempa Bumi Magnitudo 6,2 Guncang Garut, Ini Penjelasan Lengkap BMKG

BMKG menyebutkan gempa yang terjadi pada Sabtu 27 April 2024 pukul 23.29.47 WIB wilayah Samudera Hindia, Selatan Garut Jawa Barat merupakan gempa tektonik
Trending
Lakoni Laga Terakhir di Liga Inggris, Elkan Baggott Berpotensi Perkuat Timnas Indonesia U-23

Lakoni Laga Terakhir di Liga Inggris, Elkan Baggott Berpotensi Perkuat Timnas Indonesia U-23

Elkan Baggott telah melakoni laga terakhirnya bersama Bristol Rovers di Liga Inggris selagi timnas Indonesia U-23 akan tampil di semifinal Piala Asia U-23 2024.
Hwang Sun-hong Sebut 2 Hal yang Bikin Indonesia Menang Lawan Korea Selatan, Persahabatannya dengan Shin Tae-yong Jadi Sorotan

Hwang Sun-hong Sebut 2 Hal yang Bikin Indonesia Menang Lawan Korea Selatan, Persahabatannya dengan Shin Tae-yong Jadi Sorotan

Pelatih Korea Selatan Hwang Sun-hong sebut Timnas Indonesia memiliki dua kekuatan yang bikin menang, hingga persahabatannya dengan Shin Tae-yong jadi sorotan.
BREAKING NEWS : Gempa Landa Laut Garut, BMKG Sebut Tak Berpotensi Tsunami

BREAKING NEWS : Gempa Landa Laut Garut, BMKG Sebut Tak Berpotensi Tsunami

Gempa berkekuatan 6,6 magnitudo melanda wilayah Jakarta dan sekitarnya pada Sabtu (27/4/2024) malam.
BREAKING NEWS: BMKG Sebut Gempa Garut Magnitudo 6,5 Tak Berpotensi Tsunami

BREAKING NEWS: BMKG Sebut Gempa Garut Magnitudo 6,5 Tak Berpotensi Tsunami

"Gempa ini tidak berpotensi TSUNAMI," demikian keterangan BMKG di laman twitter (X) dipantau Sabtu (27/4/2024).
Gempa Garut : BPBD Jabar Rilis Foto Bangunan Roboh, Imbau Warga Berhati-Hati Gempa Susulan

Gempa Garut : BPBD Jabar Rilis Foto Bangunan Roboh, Imbau Warga Berhati-Hati Gempa Susulan

Badan Penanggulangan Bencana Daerah Jawa Barat (BPBD Jabar) merilis sejumlah foto bangunan roboh akibat gempa Garut yang melanda pada Sabtu (27/4/2024) malam.
Dampak Gempa Magnitudo 6,5 di Garut, Langit-Langit Gedung Kwarcab Roboh

Dampak Gempa Magnitudo 6,5 di Garut, Langit-Langit Gedung Kwarcab Roboh

"Dampak dari Gempa tersebut mengakibatkan beberapa rumah warga atau bangunan mengalami kerusakan/Retak," ujar salah seorang netizen membagikan sejumlah video-video kondisi terkini usai gempa.
Detik-detik Gempa Garut Guncang Jabodetabek, Warga Apartemen di Jakarta Selatan Panik Lari Berhamburan

Detik-detik Gempa Garut Guncang Jabodetabek, Warga Apartemen di Jakarta Selatan Panik Lari Berhamburan

Gempa melanda wilayah Garut, Jawa Barat hingga guncangan yang terasa di wilayah Jabodetabek pada Sabtu (27/4/2024) malam.
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Bundesliga Seru
02:30 - 03:30
Apa Kabar Indonesia Malam
03:30 - 04:00
Buru Sergap
04:00 - 04:30
Assalamualaikum Nusantara
04:30 - 06:00
Kabar Pagi
06:00 - 06:30
Kabar Arena Pagi
Selengkapnya