Jakarta, tvOnenews.com - Suporter Timnas Indonesia langsung bereaksi usai PSSI merilis daftar 24 pemain pilihan Shin Tae-yong untuk berlaga di Piala AFF 2024.
Timnas Indonesia tergabung di Grup B Piala AFF 2024 bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan sang rival abadi Vietnam.
Dalam daftar pemain Timnas Indonesia yang dipanggil Shin Tae-yong, tidak ada nama Ivar Jenner dan Justin Hubner.
Kedua pemain tersebut tampaknya tidak diberikan izin oleh klubnya untuk bergabung dengan Tim Merah Putih di ajang dua tahunan itu.
Meski demikian, pelatih asal Korea Selatan itu bisa sedikit bernapas lega karena beberapa pemain abroad bisa bergabung dengan tim.
Mereka adalah Asnawi Mangkualam, Pratama Arhan, Marselino Ferdinan, Ronaldo Kwateh, dan Rafael Struick.
Load more