4 Pelatih Lokal yang Berpeluang Dampingi John Herdman di Timnas Indonesia, Ada Sosok Kesayangan Shin Tae-yong
- Instagram @shintaeyong7777/Major League Soccer
tvOnenews.com - Penunjukan John Herdman sebagai pelatih kepala Timnas Indonesia menandai awal era baru di tubuh Skuad Garuda.
Namun perhatian publik tak hanya tertuju pada sosok sang nakhoda asal Inggris tersebut, melainkan juga pada siapa pelatih lokal yang akan mendampinginya di pinggir lapangan.
PSSI secara terbuka mendorong keterlibatan pelatih lokal dalam struktur kepelatihan Timnas Indonesia.Â
- PSSI
Hal ini sejalan dengan klausul kontrak Herdman yang membatasi jumlah asisten asing yang ia bawa, sekaligus membuka ruang besar bagi pelatih dalam negeri untuk terlibat langsung dalam proyek tim nasional.
Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji, sebelumnya mengungkapkan bahwa Herdman hanya akan membawa maksimal tiga asisten pilihannya sendiri.Â
Selebihnya, komposisi staf kepelatihan akan diisi oleh pelatih lokal.
Kebijakan ini disambut positif PSSI, mengingat pada era Patrick Kluivert hampir tidak ada pelatih lokal yang masuk dalam jajaran teknis Timnas senior.
Sejumlah nama pun mulai mencuat. Dari prediksi pengamat hingga rekomendasi mantan pemain Timnas, setidaknya ada empat kandidat kuat pelatih lokal yang dinilai layak mendampingi John Herdman.
Nama Zulkifli Syukur menjadi salah satu yang paling sering disebut.
Mantan bek kiri Timnas Indonesia era 2010 ini dinilai memiliki jalur karier yang konsisten di lingkungan PSSI.
Saat ini, Zulkifli tercatat sebagai bagian dari staf kepelatihan Timnas U-23 Indonesia bersama Gerald Vanenburg, serta pernah mendampingi Indra Sjafri di ajang SEA Games 2025.
Pengamat sepak bola Haris Pardede atau Bung Harpa menilai Zulkifli sebagai sosok muda yang enerjik dan penuh semangat.
"Nama yang pertama yaitu pria asal Makassar, Zulkifli Syukur," kata Bung Harpa, dikutip SuperBall.id dari kanal YouTube miliknya.
"Waktu di era Patrick Kluivert sebenarnya sempat digadang-gadang jadi kandidat kuat untuk mendampingi Kluivert, tapi ternyata entah bagaimana tidak jadi."
Pengalaman Zulkifli sebagai pemain dan pelatih muda yang tumbuh di sistem pembinaan PSSI membuatnya dianggap punya bekal kuat untuk naik level ke Timnas senior.
Bahkan, ia disebut-sebut berpeluang diproyeksikan sebagai pelatih kepala Timnas U-17 di masa depan.
2. Nova Arianto
- tvOnenews.com - Ilham Giovanni
Nama Nova Arianto nyaris tak terpisahkan dari pembahasan pelatih lokal Timnas Indonesia.
Mantan bek Timnas ini memiliki pengalaman panjang sebagai asisten Shin Tae-yong, sebelum dipercaya menangani Timnas Indonesia kelompok usia.
Nova juga tercatat membawa Timnas U-17 Indonesia lolos ke Piala Dunia U-17 2025, sebuah pencapaian yang memperkuat reputasinya sebagai pelatih dengan pemahaman struktur kepelatihan modern.
Ia mengantongi lisensi A Pro dan terbiasa bekerja dalam sistem yang terorganisasi rapi.
Menurut Bung Harpa, status Nova sebagai pelatih Timnas U-20 tidak menjadi penghalang.
"Lalu yang kedua ada nama yang tak asing lagi, yaitu Nova Arianto."
"Dia punya pengalaman, punya lisensi A Pro, kemudian juga sekarang pelatih U-20, mungkin bisa disambi juga."
Pengalaman Nova menjadi jembatan antara pelatih asing dan pemain lokal menjadi nilai tambah yang sejalan dengan kebutuhan Herdman.
Dari sisi pengalaman internasional, nama Kurniawan Dwi Yulianto dinilai berada di posisi terdepan.Â
Mantan striker Timnas Indonesia ini telah lama berkecimpung sebagai asisten pelatih, baik di level tim nasional maupun klub.
Kurniawan pernah menjadi asisten Indra Sjafri di Timnas U-20 dan U-22 Indonesia, serta menimba pengalaman di Italia bersama Como 1907, mendampingi Cesc Fabregas.
Latar belakang tersebut membuatnya memiliki perspektif Eropa yang tetap relevan dengan karakter pemain Indonesia.
Bung Harpa bahkan menyebut Kurniawan sebagai kandidat terkuat.
"Nama terakhir ini kalau versi saya siapa? Saya menjagokan dia menjadi salah satu yang harusnya mendampingi Herdman, yaitu Kurniawan Dwi Yulianto."
"Menurut saya dari kandidat yang ada, salah satu yang paling kuat berada di pole position (posisi terdepan)."
Sebagai mantan penyerang, Kurniawan juga dinilai bisa memberikan kontribusi besar dalam pengembangan lini depan Timnas.
4. Fakhri Husaini
Selain tiga nama di atas, Supriyono Prima turut merekomendasikan Fakhri Husaini sebagai kandidat realistis.
Mantan gelandang Timnas Indonesia ini dikenal memiliki karakter kuat, baik saat menjadi pemain maupun pelatih.
Fakhri dinilai mampu membawa ketegasan dan kedisiplinan dalam tim, serta memiliki pemahaman mendalam soal karakter pemain lokal.
Sosoknya dianggap cocok untuk menjaga keseimbangan antara pendekatan modern Herdman dan kultur sepak bola Indonesia.
Keterlibatan pelatih lokal dalam era John Herdman bukan sekadar pelengkap.
PSSI melihatnya sebagai bagian dari strategi jangka panjang, terutama dalam hal transfer ilmu, kesinambungan program, dan adaptasi filosofi permainan dengan karakter pemain Indonesia.
Herdman sendiri dijadwalkan tiba di Jakarta pada Minggu (11/1) dan akan diperkenalkan secara resmi pada Senin (12/1).Â
Publik kini tinggal menunggu keputusan akhir: siapa pelatih lokal yang benar-benar dipercaya mendampingi sang nakhoda baru Skuad Garuda.
(tsy)
Load more