Jakarta, tvOnenews.com - Tawuran pelajar terjadi di ruas Jalan Raya Lenteng Agung, Kecamatan Jagakarsa, Jakarta Selatan, pada jam pulang kerja.
Aksi tersebut mengganggu arus lalu lintas kendaraan roda dua maupun roda empat dan menyebabkan kemacetan di sekitar lokasi.
Dalam rekaman video amatir warga, tampak puluhan pelajar saling serang dengan menggunakan senjata tajam. Sejumlah pelajar juga terlihat mengendarai sepeda motor sambil berupaya melukai lawannya di tengah badan jalan.
Tawuran yang berlangsung pada sore hari itu membuat arus kendaraan terhenti sementara. Pengendara terpaksa memperlambat laju kendaraan, bahkan berhenti, demi menghindari aksi kekerasan yang terjadi di jalan raya.
Aksi tawuran tersebut dinilai meresahkan warga sekitar maupun pengguna jalan yang melintas. Warga berharap aparat kepolisian segera turun tangan untuk membubarkan tawuran dan mengamankan situasi agar tidak membahayakan masyarakat.