LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Kadin DKI Gelar MoU dengan PT Pemalang Agro Untuk Mendapatkan Beras Premium
Sumber :
  • antara

Kadin DKI Gelar MoU dengan PT Pemalang Agro Untuk Mendapatkan Beras Premium

Kamar Dagang dan Industri (KADIN) DKI Jakarta membuat MoU atau kesepakatan kerja sama dengan PT Pemalang Agro Sejahtera Indonesia.

Minggu, 27 Maret 2022 - 18:08 WIB

Jakarta - Dalam mendapatkan stock beras yang memadai bagi kebutuhan pengisian sebuah toko serta mendapatkan beras kualitas premium bagi para pengusaha di bidang hotel, restauran dan catering (horeca), Kamar Dagang dan Industri (KADIN) DKI Jakarta akhirnya sepakat membuat MoU atau kesepakatan kerja sama dengan PT Pemalang Agro Sejahtera Indonesia.

Menurut Ketua KADIN DKI Jakarta Diana Dewi, kesepakatan kerja sama ini perlu dikolaborasikan antara petani dengan perusahaan penggilingan beras mengingat para pengusaha horeca yang tergabung dalam kamar dagang dan industri ketika membutuhkan beras sering kali tidak ter-standart dengan baik secara kontinyu.

"Para pengusaha horeca bisa jadi hari ini menerima beras dengan kualitas premium tetapi esok atau lusa, beras yang dikirim dan dibutuhkan belum tentu memiliki kualitas yang sama. Hal inilah yang menjadi latar belakang bagi kami untuk membuat kesepakatan kerja sama dengan PT Pemalang Agro Sejahtera Indonesia yang ber- home base di Kota Pemalang Jawa tengah," ungkap Diana Dewi Sabtu (26/3) di Kota Pemalang Jawa tengah.

Dengan berbagai bantuan yang diberikan seperti pengadaan pupuk, pengadaan bibit padi jenis unggul, memfasilitasi penggilingan beras, pengadaan dryer (pengering) maupun kerja sama pengadaan lahan, KADIN DKI Jakarta lanjut Diana Dewi yakin PT Pemalang Agro Sejahtera bisa memasok beras dengan kualitas terbaik seperti yang dibutuhkan oleh para pengusaha horeca dibawah naungan KADIN DKI.

Baca Juga :

Saat ini untuk sementara waktu, kerja sama yang diinisiasi oleh KADIN DKI Jakarta dengan PT Agro Sejahtera untuk menghasilkan stock beras yang cukup bagi ketersediaan beras di berbagai toko di Jakarta ungkap Diana Dewi memanfaatkan lahan sawah seluas sekitar 200 hektare di Kota Pemalang Jawa tengah.

Bentuk kerja sama antara KADIN DKI dengan PT Agro lanjut Diana Dewi, tidak saja berimbas pada kepastian ketersediaan beras terbaik tetapi juga berimplikasi pada kepastian dibelinya beras kualitas premium yang dihasilkan oleh para petani.

Dengan terjalinnya MoU antara KADIN DKI dengan PT Pemalang Agro bagi Kepala Badan Pangan Nasional (BPN) Arief Prasetyo Adi, yang turut hadir dalam acara tersebut merupakan sebuah kolaborasi yang luar biasa dalam menghasilkan ketahanan pangan.

"Kerja sama antara KADIN DKI dengan PT Pemalang Agro tentunya akan membuat Kota Pemalang bangga. Dengan kapasitas mesin sebesar 5 ton/jam yang mampu mengupas buliran padi hingga packaging (pengemasan) menjadi beras premium, ini tentunya sangat membantu perekonomian di daerah Pemalang," tutur Arief.

Tak hanya itu dengan adanya bimbingan teknis atau bimtek dalam bentuk kerja sama antara KADIN DKI dengan PT Pemalang Agro, dimana nantinya petani akan mendapatkan pasokan benih yang baik serta pupuk yang teratur, para petani akan mendapatkan hasil panen yang maksimal berupa 6 ton padi per hektare-nya.

Diakhir acara kesepakatan kerja sama KADIN DKI dan PT Pemalang Agro, Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo mengucapkan terima kasih mengingat kesejahteraan para petani akan meningkat dan pastinya akan membukan kesempatan kerja bagi warga Pemalang.

"Kedepannya bentuk kerja sama ini diharapkan akan terus berjalan dan kontinyu. Sebagai lumbung padi di Jawa tengah maupun nasional, dengan kerja sama ini, Pemalang akan semakin terus berkembang dan membuktikan eksistensinya di bidang lumbung padi nasional," tutup Mukti Agung.(chm/ant)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Hasil Turnamen Toulon 2024: Ditaklukkan Jepang dengan Skor Telak, Timnas Indonesia U-20 Hattrick Kekalahan

Hasil Turnamen Toulon 2024: Ditaklukkan Jepang dengan Skor Telak, Timnas Indonesia U-20 Hattrick Kekalahan

Timnas Indonesia U-20 mengalami kekalahan dari Jepang dengan skor 0-1 pada matchday ketiga Grup B Turnamen Tournoi Maurice Revello 2024 atau Toulon.
Jelang Puncak Haji, Akses Masuk Kota Makkah Diperketat, Warga Lokal Tidak Boleh Sembarangan Melintas

Jelang Puncak Haji, Akses Masuk Kota Makkah Diperketat, Warga Lokal Tidak Boleh Sembarangan Melintas

Jelang puncak Haji, pemeriksaan dan pengamanan di akses masuk Kota Makkah diperketat, Sabtu (8/6).
NasDem Jabar Resmi Mendeklarasikan Ilham Akbar Habibie Sebagai Cagub Jawa Barat

NasDem Jabar Resmi Mendeklarasikan Ilham Akbar Habibie Sebagai Cagub Jawa Barat

DPW Partai NasDem Jawa Barat (Jabar) resmi mendeklarasikan dan memperkenalkan Calon Gubernur Jabar, Ilham Akbar Habibie di depan ketua DPD Nasdem se-Jabar. 
Selain Kasus Vina Cirebon, Kematian Akseyna Mahasiswa UI juga Belum Terungkap Sejak 9 Tahun Lalu, Apa Penyebabnya?

Selain Kasus Vina Cirebon, Kematian Akseyna Mahasiswa UI juga Belum Terungkap Sejak 9 Tahun Lalu, Apa Penyebabnya?

Tak hanya kematian Vina Cirebon, kasus kematian Mahasiswa UI, Akseyna juga belum tuntas sejak 9 tahun lalu. Pihak kepolisian mengaku kesulitan mengusutnya.
Ini Standar RPH Pelaksanaan Dam untuk Jemaah Haji Indonesia, Simak Kriterianya

Ini Standar RPH Pelaksanaan Dam untuk Jemaah Haji Indonesia, Simak Kriterianya

Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Hilman Latief menerbitkan edaran baru terkait dengan panduan pelaksanaan dam jemaah haji Indonesia 1445 H/2024 M.
Kacau! Anak SYL Serahkan Vellfire ke KPK, Pelat Nomornya Terdaftar Fortuner

Kacau! Anak SYL Serahkan Vellfire ke KPK, Pelat Nomornya Terdaftar Fortuner

Sebagian masyarakat Indonesia menilai tingkah Eks Mentan Syahrul Yasin Limpo (SYL) begitu kacau. Pasalnya, korupsi SYL begitu dahsyat hingga di luar nalar
Trending
Lawan Filipina akan Menjadi Pertandingan 'Terakhir' Shin Tae-yong Bersama Timnas Indonesia

Lawan Filipina akan Menjadi Pertandingan 'Terakhir' Shin Tae-yong Bersama Timnas Indonesia

Pertandingan melawan Filipina pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia akan jadi laga 'terakhir' Shin Tae-yong bersama Timnas Indonesia.
Propam Polri 'Pasti' Periksa Iptu Rudiana, Kompolnas Tegas Bilang Ayah Eky Itu Harusnya Tidak Usah Ikut Campur

Propam Polri 'Pasti' Periksa Iptu Rudiana, Kompolnas Tegas Bilang Ayah Eky Itu Harusnya Tidak Usah Ikut Campur

Ketua Harian Kompolnas Irjen (Purn) Benny Mamoto menyayangkan ayah Eky, Iptu Rudiana yang ikut campur dalam penanganan kasus Vina dan anaknya pada 2016 silam.
Timnas Indonesia Dapat Bantuan FIFA Jelang Laga Kontra Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Dapat Bantuan FIFA Jelang Laga Kontra Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia mendapatkan bantuan dari FIFA jelang laga kontra Filipina di putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026, yang akan digelar Selasa (11/6/2024).
Dengar Shin Tae-yong Bakal Turunkan Amunisi Baru, Pelatih Filipina Cemas Bukan Main Jelang Berhadapan dengan Timnas Indonesia

Dengar Shin Tae-yong Bakal Turunkan Amunisi Baru, Pelatih Filipina Cemas Bukan Main Jelang Berhadapan dengan Timnas Indonesia

Tom Saintfiet sebagai pelatih Filipina mengaku kalau dirinya sedikit cemas jelang timnya berhadapan dengan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
3 Pemain Timnas Indonesia Ini Layak Dicadangkan Shin Tae-yong di Laga Lawan Filipina, Reaksi Tak Terduga Pelatih Irak Usai Kalahkan Timnas Indonesia 2-0

3 Pemain Timnas Indonesia Ini Layak Dicadangkan Shin Tae-yong di Laga Lawan Filipina, Reaksi Tak Terduga Pelatih Irak Usai Kalahkan Timnas Indonesia 2-0

3 Pemain Timnas Indonesia ini layak dicadangkan Shin Tae-yong di laga lawan Filipina dan reaksi tak terduga pelatih Irak usai mengalahkan Timnas Indonesia 2-0 merupakan dua berita terpopuler.
Maarten Paes Langsung Lakukan Hal Ini ke Ernando setelah Blunder di Laga Melawan Irak, Kiper Timnas Indonesia Itu Ternyata Sering...

Maarten Paes Langsung Lakukan Hal Ini ke Ernando setelah Blunder di Laga Melawan Irak, Kiper Timnas Indonesia Itu Ternyata Sering...

Maarten Paes diduga langsung memberikan pesan khusus untuk Ernando Ari setelah disebut blunder dalam pertandingan Kualifikasi Piala Dunia Timnas Indonesia versus Irak.
Belajar dari Pengalaman, Ini Satu-satunya Cara Agar Elkan Baggott Bisa Dipanggil Lagi Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia

Belajar dari Pengalaman, Ini Satu-satunya Cara Agar Elkan Baggott Bisa Dipanggil Lagi Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia

Hubungan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, dengan Elkan Baggott diduga kuat sedang tidak baik-baik saja.
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Indonesia Dalam Peristiwa
22:00 - 23:00
One Pride Mixed Martial Arts
00:00 - 02:00
Bundesliga Seru
Selengkapnya