LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Empat rumah warga alami kerusakan yang diduga imbas dari pembangunan RS Permata Bunda di Jalan Syech Yusuf, Kelurahan Korumba, Kota Kendari
Sumber :
  • erdika mukdir

Empat Rumah Warga di Kendari Rusak, Diduga Imbas Pembangunan Rumah Sakit

Pembangunan Rumah Sakit Permata Bunda di Jalan Syech Yusuf, Kelurahan Korumba, Kecamatan Mandonga, Kota Kendari menyebabkan 4 rumah warga mengalami kerusakan

Kamis, 10 Agustus 2023 - 16:31 WIB

Kendari, tvOnenews.com - Empat rumah warga di Jalan Syech Yusuf, Kelurahan Korumba, Kecamatan Mandonga, Kota Kendari mengalami kerusakan yang diduga imbas dari pembangunan Rumah Sakit Permata Bunda. Salah satu pemilik rumah bernama Sarah Soraya mengatakan, bagian dinding rumahnya retak saat pembangunan RS Permata Bunda itu dilakukan.

"Semenjak mulai dikerja ini rumah sakit, saya tidak berani mi tinggal dan istirahat di kamar karna kamar ku pas di belakangnya RS dan dindingnya sudah retak. Pernah juga saya lagi di kamar mandi tiba-tiba bergetar WC kaya gempa bumi," katanya, Kamis (10/8/2023).

Ia menyebut, jika pembangunan itu terus dilakukan tanpa memperhatikan kondisi masyarakat sekitar, ia khawatir ada korban jiwa yang ditimbulkan.

Warga lainnya bernama Rahmawati (29) mengaku, getaran dari pembanguan RS Permata Bunda membuat kepanikan dan kebisingan apalagi di rumahnya ada anaknya yang masih kecil.  

Baca Juga :

"Kami sangat berharap pembangunan RS Permata Bunda tidak dilanjutkan tanpa alasan apapun. Karna dampak yang sudah kami rasakan sendiri dengan getaran yang cukup kuat membuat kami panik dan ada beberapa keretakan di dinding rumah, apalagi saya sendiri punya 2 orang anak balita usia 2 dan 3 tahun," tegasnya.

Akibat kejadian itu, warga meminta bantuan dan pendampingan dari Tim Advokasi atau LBH.

Secara terpisah, Tim Advokasi, Ld Muh Dzul Fijar mengatakan, pihaknya akan mendampingi langsung warga yang menjadi korban akibat pembangunan RS Permata Bunda ini. Ia juga menyebut, dari aduan warga, mereka menemukan adanya kerugian material dan inmaterial.

Pertama, masyarakat mengalami gangguan kebisingan dari bunyi yang ditimbulkan dari pemasangan tian pancang tersebut. Pasalnya, pengerjaan pemasangan tiang pancang dilakukan pada pagi hari di waktu libur disaat warga sedang asik beristirahat.

"Tepat disamping pemasangan tiang pancang itu, ada orang tua sakit-sakitan (stroke). Justru tidak bisa beristirahat karena kebisingan yang ditimbulkan dari metode pemasangan tiang pancang. Juga ada bayi yang baru saja lahir mesti mendengar kebisingan yang ditakutkan akan mengalami ketulian akibat suara bising yang ditimbulkan dari metode kerja pembangunan RS. Permata Bunda," tegasnya.

Kedua, terjadi keretakan pada 4 rumah warga sekitar yang bersebelahan langsung dengan tembok ditancapkan tiang pancung.

Keretakan terjadi pada hampir semua sudut rumah milik warga. Pasalnya, tiang pancang itu terpasang hanya dibatasi oleh pagar yang tebalnya tidak kurang dari 40 centi meter.

"Dengan jarak yang begitu rapat itu, sudah pasti akan menimbulkan keretakan pada rumah warga. Apalagi tiang pancang itu tingginya 6-7 meter dengan lebar hampir 1 meter," tambahnya.

Sementara itu, Perwakilan Rumah Sakit, Carles Asiku mengaku belum melihat langsung kerusakan rumah yang dialami oleh warga, meski demikian pihaknya berjanji akan meninjau rumah warga yang terimbas dalam waktu dekat.

“Rencananya satu dua hari ini saya datang kesana, saya pantau, kalau untuk biaya ganti rugi ya insya allah. Karena pekerjaanya kan sudah dihentikan sekarang,” katanya.

Belakangan diketahui, Rumah Sakit tersebut akan dibangun menjadi delapan lantai yang kini proses pengerjaannya telah dihentikan akibat banyaknya keluhan dari warga setempat.

Warga juga mengaku sudah dimediasi oleh ketua RT dan Lurah dan telah bertemu dengan pihak Rumah Sakit, namun mereka tetap menolak dan meminta agar pekerjaan itu dihentikan. 

(emr/asm)

 
 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Demi Tumbangkan Jepang dan Arab Saudi di SUGBK, Media Vietnam 'Prediksi' Tiga Pemain Top Eropa Ini Segera Perkuat Timnas Indonesia

Demi Tumbangkan Jepang dan Arab Saudi di SUGBK, Media Vietnam 'Prediksi' Tiga Pemain Top Eropa Ini Segera Perkuat Timnas Indonesia

Timnas Indonesia terjadwal melakoni laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada pertangahan bulan November 2024 dengan bertindak sebagai tuan rumah.
Top 3 Sport: Klasemen Liga Voli Korea, Pelatih Pink Spiders Puji Megawati Hangestri, Biang Kekalahan Red Sparks atas IBK Altos

Top 3 Sport: Klasemen Liga Voli Korea, Pelatih Pink Spiders Puji Megawati Hangestri, Biang Kekalahan Red Sparks atas IBK Altos

Berita artikel sport terpopuler di tvOnenews.com pada Kamis (31/10/2024). Kiprah Megawati Hangestri bersama Red Sparks di liga voli Korea masih diminati pembaca
Megawati Hangestri Tidak Bisa Lagi Bermain di V League Musim Depan? Sosok yang Bawa Megatron ke Korea Bilang...

Megawati Hangestri Tidak Bisa Lagi Bermain di V League Musim Depan? Sosok yang Bawa Megatron ke Korea Bilang...

Nasib Megawati Hangestri di liga voli Korea musim depan sempat jadi perbincangan, setelah KOVO melakukan perubahan regulasi kontrak pemain asing di V-league.
Lengkap! Harga, Jadwal Penjualan dan Cara Belinya: Tiket Timnas Indonesia vs Jepang dan Arab Saudi

Lengkap! Harga, Jadwal Penjualan dan Cara Belinya: Tiket Timnas Indonesia vs Jepang dan Arab Saudi

PSSI mengumumkan harga tiket laga kandang Timnas Indonesia pada Kualifikasi Piala Dunia 2026. Pengumuman itu untuk Timnas Indonesia vs Jepang dan Arab Saudi.
Asnawi Mangkualam Dicoret Shin Tae-yong saat Timnas Indonesia Hadapi Jepang dan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026?

Asnawi Mangkualam Dicoret Shin Tae-yong saat Timnas Indonesia Hadapi Jepang dan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026?

Penggawa Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam, terancam dicoret oleh Shin Tae–yong untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang akan diadakan lagi pada November ini.
Mengerikan, Ini Detik-detik Rekaman CCTV Aksi Mutilasi Mayat Wanita Tanpa Kepala di Jakarta Utara, Pelaku Didapati Lakukan...

Mengerikan, Ini Detik-detik Rekaman CCTV Aksi Mutilasi Mayat Wanita Tanpa Kepala di Jakarta Utara, Pelaku Didapati Lakukan...

Kasus temuan mayat wanita tanpa kepala di kawasan Muara Baru, Jakarta Utara yang sempat membuat geger perlahan terungkap.
Trending
tvOne Berduka, Tangis Haru Pecah di Kantor tvOne saat Upacara Penghormatan Terakhir untuk Marwan dan Alwan Syahmidi: Semoga Syahid

tvOne Berduka, Tangis Haru Pecah di Kantor tvOne saat Upacara Penghormatan Terakhir untuk Marwan dan Alwan Syahmidi: Semoga Syahid

Doa bersama dan upacara penghormatan terakhir kepada Marwan dan Alwan dihadiri oleh jajaran direksi dan karyawan tvOne sebagai tanda penghormatan dan rasa kehilangan dari keluarga besar atas kepergian almarhum.
Polisi Ungkap Cara Aksi Mutilasi Mayat Wanita Tanpa Kepala di Jakarta Utara, Ternyata Pelaku Terinspirasi dari...

Polisi Ungkap Cara Aksi Mutilasi Mayat Wanita Tanpa Kepala di Jakarta Utara, Ternyata Pelaku Terinspirasi dari...

Polisi menangkap pelaku kasus temuan mayat wanita tanpa kepala yang ditemukan dengan terbungkus karung dan mengambang di danau Muara Baru, Jakarta Utara.
Bikin Merinding, Sikap Dingin Pelaku Pembunuhan Mayat Wanita Tanpa Kepala di Jakarta Utara, Polisi Sampai Ambil Tindakan...

Bikin Merinding, Sikap Dingin Pelaku Pembunuhan Mayat Wanita Tanpa Kepala di Jakarta Utara, Polisi Sampai Ambil Tindakan...

Polisi menetapkan Fauzan Fahmi (43) pelaku kasus temuan mayat wanita tanpa kepala berinisial SH (40) yang ditemukan di Danau Muara Baru, Jakarta Utara sebagai tersangka.
Sosok Pelatih Ini Resmi Ditunjuk PSSI untuk Besut Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, hingga 3 Kabar Baik Jelang Laga Lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026

Sosok Pelatih Ini Resmi Ditunjuk PSSI untuk Besut Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, hingga 3 Kabar Baik Jelang Laga Lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026

Sosok pelatih yang resmi ditunjuk PSSI untuk besut Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 hingga 3 kabar baik jelang laga lanjutan Kualfiikasi Piala Dunia 2026.
Pesan Ustaz Adi Hidayat soal Keistimewaan Tahajud Tidak Ditemukan dalam Ibadah Manapun buat Karir Melesat dan Rezeki Lancar

Pesan Ustaz Adi Hidayat soal Keistimewaan Tahajud Tidak Ditemukan dalam Ibadah Manapun buat Karir Melesat dan Rezeki Lancar

Pekerjaan atau karir melesat dan juga rezeki berlimpah jadi sepaket keinginan setiap orang untuk lebih baik. Juga harus dibarengi usaha dan ibadah tahajud. ....
Timnas Indonesia Jadi Favorit Juara Piala AFF 2024 karena Dilatih Langsung Shin Tae-yong, Ini Alasannya

Timnas Indonesia Jadi Favorit Juara Piala AFF 2024 karena Dilatih Langsung Shin Tae-yong, Ini Alasannya

Skuad Garuda -Timnas Indonesia- bakal mengarungi gelaran Piala AFF 2024 pada 8 Desember 2024 sampai 5 Januari 2025 dan menghadapi Myanmar di laga pembuka Grup B
Viral Video Sopir Truk Kontainer Jadi Amukan Massa di Kota Tangerang, Polisi Ungkap Kronologinya

Viral Video Sopir Truk Kontainer Jadi Amukan Massa di Kota Tangerang, Polisi Ungkap Kronologinya

Video viral detik-detik sopir truk kontainer menjadi aksi amuk massa di kawasan Tugu Adipura, Kota Tangerang tersebar luas pada sejumlah akun media sosial.
Selengkapnya
Viral